Gaya Hidup Kesehatan

Cara Membaca Tespek yang Benar untuk Hasil Akurat

3 menit

Cara membaca tespek mungkin masih membingungkan bagi beberapa wanita yang belum pernah mengalami kehamilan. Namun jangan khawatir, untuk mengetahuinya simak penjelasan selengkapnya di artikel ini!

Test pack atau tespek merupakan sebuah alat yang berfungsi untuk mendeteksi kehamilan.

Alat ini umumnya berbentuk stik yang dirancang untuk mengetahui apakah urine yang dijadikan sampel mengandung hormon human chorionic gonadotropin (HCG).

Hormon HCG sendiri diproduksi setelah sel telur yang telah dibuahi menempel pada dinding rahim.

Test pack dapat digunakan untuk tes kehamilan mandiri di rumah.

Lantas bagaimana cara membaca alat pendeteksi kehamilan ini?

Untuk lebih jelasnya, simak penjelasannya berikut ini!

Cara Menggunakan Test Pack

Sebelum membahas mengenai cara membaca tespek, ada baiknya mengetahui cara menggunakan test pack terlebih dahulu.

Pasalnya meski cara menggunakan test pack terlihat sederhana tapi penggunaan yang tidak tepat ternyata bisa membuat hasilnya tidak akurat.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui bagaimana langkah yang benar untuk menggunakan alat tes kehamilan ini.

Ada tiga jenis test pack yang umum digunakan untuk mendeteksi kehamilan dengan cara yang berbeda-beda, yakni:

1. Test Pack Strip

Test pack strip, yaitu alat deteksi kehamilan berupa strip plastik.

Untuk menggunakannya, celupkan strip ke dalam wadah berisi urine selama 5-10 detik.

2. Pregnancy Cassette Test

Pregnancy cassette test, yaitu alat tes kehamilan berupa stick yang digunakan dengan cara meneteskan urine pada alat tersebut.

Pertama, tampung urine dalam wadah yang bersih, kemudian sedot urine menggunakan pipet yang telah disediakan pada kemasan.

Setelah itu, teteskan urine di atas penampungan urine pada stick.

3. Test Pack Digital

Test pack digital adalah alat yang memiliki bentuk berupa stick dengan ujungnya yang dapat dipasang strip untuk menyerap urine.

Cara menggunakan test pack digital sama seperti test pack strip.

Kelebihannya, pemakaian test pack ini bisa berulang dengan cara mengganti strip di dalamnya.

Bagaimana Cara Membaca Tespek yang Benar?

1. Cara Membaca Tespek Satu Garis

cara membaca tespek

Sumber: vn.theasianparent.com

Jika muncul satu garis pada indikator test pack yang digunakan untuk mendeteksi kehamilan, hasil tersebut menunjukkan negatif.

Pada hasil yang negatif, garis yang muncul hanyalah garis kontrol dan tidak muncul garis hasil karena memang tidak adanya hormon HCG alias hormon hamil yang terdeteksi.

Dalam beberapa kondisi, ada juga hasil test pack negatif padahal telat haid.

Untuk memastikannya, kamu bisa melakukan tes kembali dalam tiga hari ke depan.



2. Hasil Tespek Dua Garis

tespek dua garis

Sumber: finansialku.com

Jika indikator yang terdapat pada alat tes kehamilan ini menunjukkan adanya dua garis, hampir dipastikan kalau hal ini tanda kehamilan.

Dua garis tersebut merupakan garis kontrol atau control line dan garis hasil atau result line.

Munculnya garis hasil ini mengindikasikan adanya hormon HCG alias hormon kehamilan pada urine.

Setelah mengetahui hasil test pack positif, segera kunjungi dokter spesialis kandungan untuk memastikan kondisi kesehatan dan kehamilan.

3. Cara Membaca Tespek yang Hasilnya Samar

cara membaca tespek

Sumber: honestdocs.id

Ada kalanya saat mencoba tes kehamilan, garis hasil yang muncul tidak terlihat jelas atau bisa dikatakan samar.

Garis yang samar sendiri menunjukkan kalau hasilnya tergolong positif.

Ada beberapa kemungkinan mengapa hasilnya bisa samar, salah satunya karena kadar HCG belum benar-benar terdeteksi.

Untuk memastikannya, kamu bisa mencobanya kembali dalam tiga hari ke depan.

Jika hasilnya masih samar, segera periksakan diri ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Selain itu, hasil test pack yang samar juga dapat berupa tidak munculnya kedua garis, baik garis kontrol maupun garis hasil.

Pada kasus ini, maka hasil uji kehamilan dinyatakan gagal atau invalid.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan hal ini, misalnya kadar hormon HCG yang belum terlalu banyak, sehingga hasilnya pun belum tampak maksimal pada test pack.

Maka dari itu, disarankan untuk menggunakan test pack 12-14 hari setelah terlambat haid.

Berapa Tingkat Akurasi Tespek?

test pack

Banyak produsen test pack mengklaim kalau produk mereka memiliki tingkat akurasi mencapai 99 persen dalam mendeteksi kehamilan.

Namun, hal ini juga tidak lepas dari konsentrasi hormon HCG yang terdapat pada urine saat tes dilakukan.

Produsen test pack biasanya akan menyertakan informasi mengenai sensitivitas produk mereka pada kemasan.

Kamu dapat membaca informasi tersebut untuk mengetahui detail tingkat akurasi test pack berdasarkan konsentrasi HCG.

***

Demikian penjelasan mengenai cara membaca tespek.

Semoga informasi di atas berguna untukmu ya, Property People.

Jangan lupa, baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co.

Kunjungi laman Google News kami untuk dapatkan artikel terbaru lainnya!

Kamu juga bisa menemukan beragam pilihan rumah idaman di www.99.co/id karena pencariannya pasti #segampangitu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts