Kartu kredit bukan lagi menjadi hal asing bagi masyarakat Indonesia. Nah, kali ini 99.co Indonesia menghadirkan informasi lengkap mengenai syarat dan cara membuat kartu kredit.
Kehadiran kartu kredit bagi sebagian orang dianggap sangat membantu, terutama dalam memenuhi berbagai macam kebutuhan.
Alasannya, kartu ini kerap menawarkan banyak promo, diskon, cashback, maupun keuntungan menarik lainnya.
Tak hanya itu, kartu transaksi tersebut juga bisa meringankan kondisi finansial kamu, lo!
Tertarik untuk membuatnya?
Berikut cara membuat kartu kredit dari berbagai bank dilengkapi informasi persyaratannya.
Cara Membuat Kartu Kredit
1. Pilih Bank yang Ramah
Beberapa bank besar dikenal lebih ketat dalam menerbitkan kartu kredit pertama.
Tapi tenang saja, masih banyak kok bank lain yang lebih ramah untuk menyetujui permohonan kartu kredit pertama.
Kamu bisa memilih ajukan kartu kredit pertama di bank berikut ini.
-
Maybank Indonesia
Maybank Indonesia (sebelumnya BII) menawarkan kredit yang cocok untuk para first jobber.
Kamu bisa mengajukan White Card asalkan telah berusia 21 tahun dan memiliki penghasilan minimal Rp3 juta per bulan.
Adapun iuran, tahunan White Card sebesar Rp180.000 ribu per tahun.
-
CIMB Niaga
Kartu kredit Classic dari CIMB Niaga juga memberi syarat minimal umur 21 tahun bagi nasabah dengan penghasilan minimal Rp3 juta per bulan.
Kartu ini pun memiliki kelebihan berupa bebas iuran tahunan seumur hidup untuk kartu yang berlogo MasterCard atau dua tahun pertama untuk kartu berlogo VISA.
-
Danamon
Produk keuangan dari Classic Danamon ini menawarkan cashback 5 persen untuk setiap pembayaran tagihan.
Persyaratan umum kartu ini, yaitu berusia minimal 17 tahun dan  berpenghasilan minimal Rp3 juta per bulan.
Adapun, iuran tahunan kartu kredit Classic Danamon sebesar Rp150 ribu.
-
BCA (Bank Central Asia)
BCA menyediakan sejumlah produk kredit yang cocok bagi pengguna pertama, khususnya kalangan anak muda yang baru punya penghasilan.
Persyaratan yang mudah dan cepat membuat BCA menjadi pilihan penerbit kredit pertama banyak orang, dari dulu sampai sekarang.
Tak hanya itu, kartu ini menyediakan keuntungan menarik seperti promo spesial dan point rewards untuk nonton dan nongkrong.
-
BRI (Bank Rakyat Indonesia)
Produk dari bank BRI ini sangat cocok untuk para ibu rumah tangga.
Pasalnya, kartu transaksi ini memberikan keuntungan potongan harga pada banyak produk kebutuhan sehari-hari.
Tidak hanya itu, kartu tersebut juga menawarkan diskon spesial untuk nonton di bioskop XXI, kafe, restoran, dan tempat nongkrong lainnya.
2. Persyaratan Membuat Kartu Kredit
- Fotokopi KTP
- Fotokopi tabungan (3 bulan terakhir)
- Fotokopi NPWP
- Fotokopi slip gaji minimal Rp3 juta per bulan
- Surat keterangan penghasilan atau SKP dari kantor tempatmu bekerja
3. Proses Pembuatan
- Datang langsung ke kantor cabang bank pilihan.
- Bertemu dengan customer service.
- Isi formulir pengajuan.
- Serahkan dokumen persyaratan dan formulir ke customer service.
- Wawancara terkait data pribadi dengan pihak bank.
- Tunggu beberapa hari hingga pihak bank menghubungi kembali, mengonfirmasi apakah pengajuanmu diterima atau sebaliknya.
- Jika diterima, pihak bank akan mengkonfirmasi kembali pengajuanmu, dan sekitar 14 hari kerja, kartu akan dikirim ke alamatmu.
***
Nah, itulah penjelasan lengkap yang bisa kamu simak.
Semoga informasinya bermanfaat untuk kamu ya, Sahabat 99.
Baca juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari perumahan masa kini di Grand Al Ihsan Premiere?
Kunjungi 99.co/id dan Rumah123.com untuk temukan hunian impianmu, karena kami selalu #AdaBuatKamu.