DIY Tips & Trik

Cara Membuat Minyak Sereh yang Benar Agar Hasilnya Melimpah. Ternyata Mudah, lo!

2 menit

Tidak hanya sebagai penyedap makanan, serai wangi ternyata juga mengandung minyak atsiri yang kaya akan manfaat. Ingin coba mengekstrak minyak alami tersebut? Yuk, simak cara membuat minyak sereh dalam artikel berikut ini!

Tanaman serai sangat mudah ditemukan di Indonesia dan sering digunakan sebagai bahan masakan,

Aroma dan cita rasa yang dimilikinya sangat unik, berkat kandungan minyak atsiri di dalamnya.

Kandungan minyak atsiri inilah yang membuat serai bisa diekstrak menjadi minyak herbal multifungsi.

Kamu tertarik untuk membuat minyak sereh sendiri?

Yuk, pelajari bagaimana cara membuat minyak sereh yang benar!

Cara Membuat Minyak Sereh di Rumah

cara membuat minyak sereh

1. Cara Memanen Daun Serai yang Benar

Untuk mendapatkan bahan pembuatan minyak sereh, akan lebih baik jika kamu menggunakan daun hasil budidaya serai di rumah.

Ini karena teknik pemotongan daun akan sangat mempengaruhi produksi minyak atsiri nantinya.

Cara terbaik adalah memotong daun sekitar 5 cm di atas batas pelepah.

Daun yang ideal kamu panen sendiri adalah helaian di posisi paling bawah daun yang belum mati atau kering.

Selain itu, perhatikan juga hal-hal berikut ini:

  • Serai sebaiknya berasal dari masa panen ke 1-3, jika memasuki masa panen ke hasilnya akan menurun.
  • Ketika panen pertama, serai wangi sudah berusia 6-9 bulan..

2. Persiapan Bahan dalam Cara Membuat Minyak Sereh

Tanaman serai wangi termasuk tumbuhan yang secara alami mengandung minyak atsiri.

Nah, untuk mendapatkan minyak dengan mutu berkualitas, kamu harus mengolah daun yang masih segar.

Namun, jika tidak bisa langsung mengolahnya, kamu bisa menjemurnya selama 3-4 jam terlebih dahulu sebelum kamu simpan.

Ini akan menurunkan kadar sitronelal dan geraniol di dalamnya serta mencegah pembusukan.

Efeknya, produksi minyak akan tetap baik meski tanaman tidak dalam keadaan segar.

3. Cara Membuat Minyak Sereh dengan Teknik Penyulingan

cara menyuling minyak sereh wangi

Sumber: mongabay.co.id

Untuk mengekstrak minyak dari daun sereh, kamu harus melakukan proses penyulingan.

Kamu bisa membeli atau bahkan membuat manual alat ini sesuai dengan kebutuhan ukuran.

Berikut proses penyulingan daun serai yang akan kamu lakukan:



  • masukkan air ke dalam alat suling secukupnya,
  • tambahkan serai wangi ke dalam ketel suling,
  • isolasi pinggirannya untuk mencegah panas mengalir ke luar.

Setelah beberapa saat, minyak atsiri akan mulai mengalir ke dalam tabung pemisah

Apabila menggunakan 1 ton daun, kamu memerlukan waktu sekitar 5 jam untuk penyulingan dengan kecepatan 120 kg uap/jam.

Minyak hasil akhir penyulingan ini memiliki kualitas 0,7-0,9%.

Berbagai Manfaat Minyak Atsiri dari Serai Wangi

menggunakan minyak sereh untuk kesehatan

Bagaimana, mudah bukan langkah pembuatan minyak serai ini?

Minyak atsiri yang kamu dapatkan terkenal dengan nama citronella essential oil di pasaran.

Katanya, minyal esensial ini memiliki beragam manfaat, Sahabat 99.

Hal ini karena di dalam minyak atsiri sereh terdapat konsentrasi tinggi antioksidan dan fitokimia.

Sehingga penggunaannya sangat bermanfaat dari segi kesehatan.

Berikut beberapa manfaat minyak atsiri serai wangi yang perlu kamu tahu:

  • Mengusir serangga secara alami, sehingga efektif sebagai obat pengusir nyamuk
  • Efektif meredakan nyeri otot jika kamu gunakan untuk memijat bagian yang bengkak dan kaku
  • Aromanya memberi efek menenangkan, kamu bisa menghirupnya langsung atau teteskan ke dalam diffuser
  • Jika tertelan dalam jumlah kecil bisa memberi perlindungan untuk sistem pencernaan
  • Membantu melancarkan detoksifikasi, jika kamu minum dengan mencampurkan 1-2 tetes minyak ke dalam madu, lemon, dan air hangat
  • Kandungannya bisa membantu menjaga kulit agar tampak halus dan mulus

Untuk kebutuhan konsumsi, pastikan kamu menggunakan citronella essential oil murni, ya.

Artinya, minyak tersebut tidak mendapat campuran apapun setelah proses penyulingan selesai.

***

Itu dia ulasan lengkap mengenai cara membuat minyak sereh wangi sendiri di rumah.

Simak artikel menarik lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk menemukan hunian impian.

Ada berbagai penawaran properti menarik seperti kawasan Mutiara Pancoran Mas.



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts