Pancake merupakan salah satu hidangan yang sangat nikmat disantap saat sarapan. Kamu ingin mencoba membuat sarapan pancake? Yuk belajar cara membuat pancake yang mudah dan murah berikut ini!
Untuk membuat pancake, kamu tidak memerlukan bahan yang berharga mahal.
Bahan-bahan itu pun bisa kamu beli di pasar tradisional atau supermarket.
Kamu juga bisa berkreasi dengan menambahkan berbagai bahan yang kamu suka.
Selain itu, membuat pancake pun tidak memerlukan waktu yang lama.
Kamu penasaran cara membuatnya?
Yuk ikuti cara membuat pancake yang lezat ini!
Cara Membuat Pancake yang Lezat dan Mudah
1. Cara Membuat Pancake Sederhana
Bahan-bahan:
- Tepung terigu 100 gram
- Susu cair 250 ml
- Garam secukupnya
- Telur 1 butir
- Margarin secukupnya
- Es krim
Cara membuat:
- Buatlah adonan pancake dengan memasukkan tepung terigu, kuning telur, dan garam ke dalam sebuah wadah.
- Aduklah adonan tersebut sampai tercampur merata.
- Di wadah yang berbeda, kocoklah putih telur dan susu menggunakan mikser.
- Setelah itu, barulah campurkan adonan putih telur ke dalam wadah adonan tepung terigu.
- Taruhlah margarin di atas teflon yang sedang dipanaskan menggunakan api kecil.
- Setelah teflon panas, masukkanlah adonan dan tutup teflon menggunakan tutup panci.
- Tunggulah beberapa menit sampai adonan matang dan berwarna kecokelatan.
- Setelah matang, kamu bisa menambahkan madu dan eskrim sebagai topping.
2. Cara Membuat Pancake Saus Cokelat
Pada dasaranya cara membuat pancake saus cokelat sama dengan pancake sederhana.
Hal yang membedakan adalah penambahan topping berupa saus cokelat di atas pancake.
Nah, kali ini 99.co Indonesia akan memberikan tips untuk membuat saus cokelat.
Bahan-bahan:
- Susu cair 150 ml
- Cokelat blok 50 gram
- Gula pasir 35 gram
- Teh maizena 1/2 sendok
- Cokelat bubuk 10 gram
- Garam 1/8 sendok
Cara membuat saus cokelat:
- Masukkanlah garam, gula, susu, dan cokelat bubuk ke dalam sebuah panci.
- Panaskanlah campuran bahan tersebut dalam panci hingga mendidih.
- Masukkanlah maizena ke dalam panci, kemudian aduk sampai merata.
- Kemudian masukkanlah cokelat blok dan tunggu hingga cokelat tersebut meleleh.
- Setelah semua bahan tercampur, matikanlah api.
- Setelah saus cokelat selesai, tuangkanlah ke atas pancake.
3. Pancake Kayu Manis
Proses pembuatan pancake kayu manis pun tidak berbeda dengan pembuat pancake sederhana.
Perbedaannya terletak pada saus yang dituangkan di atas pancake.
Berikut cara membuat saus kayu manis.
Bahan-bahan:
- 100 gram gula palem
- 1 Sendok makan air mineral
- 4 Sendok makan susu kental manis
- 1 Sendok teh kayu manis
Cara membuat saus kayu manis:
- Siapkanlah wadah untuk membuat saus kayu manis.
- Masukkanlah semua bahan ke dalam wadah tersebut.
- Aduklah bahan tersebut hingga merata.
- Setelah diaduk sampai merata, tuangkanlah ke atas pancake.
4. Pancake Pisang Cokelat
Cara membuat pancake pisang cokelat pun tidak jauh berbeda dengan proses pembuatan pancake lainnya.
Kamu bisa berkreasi dengan menaruh beragam topping di atas pancake kamu seperti gambar di atas.
Bahan topping:
- Selai cokelat Nutella 5 sendok makan.
- Pisang yang telah dipotong-potong (jumlah sesuai selera).
- Susu kental manis 5 sendok makan.
Cara penyajian pancake pisang cokelat:
- Saat pancake sudah matang, sajikanlah di atas piring yang telah kamu siapkan.
- Oleskanlah selai cokelat Nuttela di atas pancake.
- Potonglah pisang menjadi potongan kecil dan tata di atas pancake.
- Kemudian, siramlah pancake dengan susu kental manis secukupnya.
- Pancake pisang cokelat pun selesai dibuat.
5. Cara Membuat Pancake Tipis
Pancake satu ini pasti sudah sering kamu lihat kan?
Ya, pancake tipis ini merupakan salah satu jajanan anak yang populer.
Ikutilah langkah ini untuk membuatnya.
Bahan-bahan:
- Tepung terigu 200 gram
- Margarin 60 gram
- Garam 1/2 sendok teh
- Keju cheddar 35 gram
- Susu cair 275 ml
- Kuning telur 1 butir
- Baking powder 1 sendok makan
- Telur ayam 2 butir
Cara membuat pancake tipis:
- Campurkanlah baking powder, tepung terigu, telur, dan garam dalam satu wadah dan aduk sampai merata.
- Saat adonan tercampur rata, tuangkanlah susu cair dan aduk kembali sampai merata.
- Lelehkanlah margarin dan tuangkan dalam adonan, lalu aduk sampai merata.
- Panaskanlah teflon dan olesi dengan margarin agar tidak lengket.
- Setelah teflon panas, tuangkanlah adonan. Jangan tuangkan terlalu banyak untuk menjaga bentuk pancake tetap tipis.
- Setelah satu sisi matang, baliklah adonan tersebut.
- Setelah matang, hidangkanlah di atas piring.
- Kamu bisa mengisi pancake tersebut dengan berbagai bahan, semisal mesis, selai stroberi, dan lain-lain.
- Setelah mengisi bagian tengah pancake, lipatlah pancake.
- Pancake tipis seperti jajanan anak sekolah pun selesai dibuat.
Baca Juga:
Cara Membuat Ayam Geprek ala Pak Gembus dan Bu Rum | Enak dan Mudah!
Itulah 5 cara membuat pancake yang lezat dan mudah.
Semoga artikel ini menginspirasi kamu dalam membuat hidangan untuk sarapan.
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di situs Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari sewa apartemen di Bandung dan sekitarnya?
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan apartemen idamanmu!