DIY Tips & Trik

Cara Membuat Rak Dinding dengan Mudah dan Ekonomis. Do It Yourself!

3 menit

Ingin membuat rak dinding sendiri di rumah? Gampang! Kamu bisa membuatnya dengan sederhana dan ekonomis. Yuk, simak cara membuat rak dinding untuk dekorasi rumah berikut ini. Do it yourself!

Membuat rak dinding sendiri bisa dilakukan dengan mudah asalkan kamu tahu tata caranya, Property People.

Aktivitas tersebut bisa dilakukan untuk mengisi waktu luang di rumah.

Daripada membeli, kamu bisa berkreasi membuat rak dinding untuk mempercantik dekorasi ruangan.

Dengan membuatnya sendiri, kamu bebas menentukan ukuran, model, dan desain rak dinding tersebut.

Selain itu, bisa juga ditambahkan ornamen-ornamen unik sesuai keinginan.

Rak dinding ini bisa jadi solusi di tengah keterbatasan tempat untuk menyimpan barang atau hiasan.

Nah, sebelum membuat rak dinding maka siapkan dulu alat-alat dan bahannya, yuk!

Yuk, simak selengkapnya di bawah ini, ya.

Cara Membuat Rak Dinding Sendiri di Rumah

1. Membuat dari Pipa Tembaga

cara membuat rak dinding

Sumber: ajoyfulriot

Cara membuat rak dinding pertama adalah menggunakan material pipa tembaga.

Material ini bisa kamu jadikan alternatif karena tergolong ringan.

Untuk alas rak, bisa menggunakan kayu.

 Alat dan Bahan:

  • 2-3 buah kayu yang sudah dipotong sesuai ukuran
  • 1/2 pipa tembaga
  • Pemotong pipa
  • Flensa 2 buah per rak
  • Male adaptor copper 2 per rak
  • Sekrup 8 buah per rak
  • Bor
  • Tutup tabung tembaga2 buah per rak

Cara Membuat Rak Dinding:

  • Potong pipa tembaga dengan menggunakan pemotong pipa dengan ukuran yang diinginkan.
  • Potong juga kayu dengan ukuran yang disesuaikan.
  • Tandai titik-titik sesuai perkiraan dari kedua sisi untuk pemasangan pipa penahan rak.
  • Pasang flensa menggunakan bor pada titik-titik tersebut.
  • Pasang male adaptor copper ke setiap flensa dan tempatkan satu bagian pipa di dalam adaptor.
  • Ulangi di sisi lain dan untuk rak lainnya, lalu tempatkan rak kayu di atas dua potongan pipa.
  • Dekorasi rak sesuai keinginan kamu.

2. Rak Kayu Melayang Minimalis

cara membuat rak dinding dari kayu

Sumber: weimgs.com

Ambalan dinding melayang jadi solusi terbaik bagi kamu yang ingin membuatnya sendiri.

Dekorasi dari rak kayu ini bisa berfungsi untuk rak buku, lo.

Sebelum membuatnya, pastikan alat dan bahan sudah tersedia, ya.

Alat dan Bahan:

  • Kayu atau triplek sesuai ukuran yang diinginkan
  • Plat besi, disarankan berukuran 3 mm dengan panjang 7-10 cm sebanyak 2 buah dan 26—35 cm 2 buah
  • Lem kayu berkualitas baik
  • Paku dan sekrup
  • 4 buah fisher s6
  • Bor dan mata bor besi dengan ukuran 6 mm dan mata bor untuk tembok 6 mm

Cara Membuat Rak Dinding:



  • Buatlah lubang kurang lebih 6 mm dengan menggunakan bor di kedua sisi pelat besi yang berukuran kurang lebih 7 cm.
  • Las plat besi dengan ukuran 2 cm di bagian tengah yang sudah dilubangi tadi dan membentuk huruf ‘T’.
  • Potong triplek sesuai ukuran yang diinginkan tadi, akan tetapi pastikan ukurannya sesuai dengan ukuran bracket.
  • Rakitlah triplek tersebut dengan menggunakan lem kayu di tiap-tiap sambungan supaya menjadi semakin kuat.
  • Gunakan paku maupun sekrup yang sudah disiapkan untuk menyambung bagian rak.
  • Tutuplah bagian samping triplek dengan menggunakan dempul dan haluskan dengan amplas sampai rata.
  • Tandai bagian dinding yang akan dipasangi rak.
  • Buatlah lubang dengan cara dibor dan pasanglah fisher S6 di tiap lubangnya.
  • Setelah selesai, pasang bracket menggunakan obeng maupun sekrup.
  • Pada saat pemasangan tersebut, gunakan waterpass agar semakin presisi.
  • Apabila sudah sejajar, pasang secara perlahan.

3. Rak dengan Tali

Sumber: burkatron

Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan tali.

Dekorasi rak dinding ini sangat cocok untuk ruangan bertema skandinavia.

Berikut alat dan bahan yang perlu disiapkan, Property People.

Alat dan Bahan:

  • Kayu bekas (disarankan 1 meter)
  • Tali (bisa tali tambang atau tali rami berukuran sedang)
  • 2 buah sekrup
  • bor

Cara Membuat Rak Dinding:

  • Tentukan dulu tali yang akan digunakan untuk penopang rak.
  • Bor pada empat lubang kayu di bagian sisi kiri dan kanan dengan ukuran lebih besar dari tali supaya mudah untuk memasukkannya.
  • Setelah itu, bor dua lubang pada dinding untuk sekrup kait. Pastikan bahwa sekrup kait terpasang dengan kuat.
  • Potong tali yang sudah disiapkan dan masukan ke dalam lubang di bagian kayu (ukuran tali bisa 4 x 1m).
  • Ikat simpul di bawah tali dengan sangat kokoh. Tarik dengan kuat untuk menguji ketahanannya.
  • Ikat kedua ujung lainnya menjadi simpul dan gantung di atas kedua sekrup.

***

Selamat mencoba, Property People.

Semoga informasi ini bermanfaat untukmu, ya!

Jangan lupa, simak artikel menarik lainnya hanya di Berita.99.co.

Selain itu, kamu juga bisa membaca Berita 99.co Indonesia lewat Google News.

Pastikan kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com untuk mencari hunian impian.

Ada berbagai penawaran properti terbaik seperti Grand Citra Residence di Depok.

Yuk, cek sekarang juga dan dapatkan promo terjangkau karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts