Rumah Tips & Trik

4 Cara Memperbaiki Kompor Gas Rinnai yang Tidak Menyala. Mudah, lo!

2 menit

Kompor gas Rinnai di rumah bermasalah? Jangan khawatir, pelajari bagaimana cara memperbaiki kompor gas Rinnai yang tidak menyala, yuk!

Pasti akan terasa menjengkelkan ketika kompor gas di rumah mendadak tidak mau menyala, apalagi saat sedang perlu-perlunya.

Terkait hal seperti ini, ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan api kompor gas tidak mau menyala.

Masalahnya bisa terdapat pada tabung gas elpiji, regulator, selang, hingga komponen kompor itu sendiri.

Untuk mengetahui di mana letak masalahnya sebenarnya cukup mudah. Kamu bisa melakukan pengecekan sederhana terhadap aliran gasnya.

Lebih lengkapnya, pelajari cara memperbaiki kompor gas Rinnai berikut ini!

Cara Memperbaiki Kompor Gas Rinnai yang Tidak Menyala

cara memperbaiki kompor gas rinnai yang tidak menyala

sumber: rinnai.co.id

1. Cek Tabung Gas Elpiji

Sebelum mengambil kesimpulan bahwa kompor tidak menyala karena ada komponen yang rusak, sebaiknya cek tabung gas elpiji yang digunakan.

Bisa jadi masalahnya bukan terdapat pada komponen kompor tersebut, melainkan isi tabung gas elpiji yang sudah habis.

Apabila gas pada tabung elpiji yang terpasang sudah habis, maka otomatis kompor tersebut tidak akan menyala karena tidak ada sumber bahan bakarnya.

Cara mengetahui kalau gasnya sudah habis bisa dengan mencoba memutar knop kompor.

Jika knop diputar dan tidak terdengar suara desis disertai bau gas, bisa dipastikan tabung elpiji tersebut sudah habis.

Namun apabila saat knop diputar terdengar suara desis disertai bau gas tapi api tidak menyala, kemungkinan ada masalah pada komponen kompornya. 

2. Mengganti Karet Regulator

Kalau masalahnya bukan karena tabung gas yang kosong, salah satu faktor lain penyebab kompor tersebut tidak menyala bisa jadi karena aliran gas dari tabung elpiji tersumbat.

Apabila gas pada saluran atau selang gas tersumbat, gas dari tabung tentu tidak bisa disalurkan ke kompor.

Aliran tersumbat ini bisa disebabkan karena ada bagian regulator gas atau selang kompor yang bermasalah atau bahkan rusak.



Cara memperbaiki kompor gas Rinnai yang tidak menyala karena masalah ini bisa diatasi dengan mengganti karet yang tepat dan rapat pada regulator supaya bisa berfungsi dengan baik.

Karet yang tidak tepat dan tidak rapat berpotensi menyebabkan kebocoran gas, alhasil gas tidak bisa masuk ke selang dan terhambat alirannya saat menuju kompor.

Kondisi kebocoran ini sangat mudah diketahui, sebab bau gas akan tercium menyengat.

Namun, jika selang kompor tidak bermasalah tapi masih terhambat, coba ketuk-ketuk selang tersebut agar aliran di dalamnya jadi lancar.

3. Bersihkan Bagian Spuyer

Kompor gas bisa tidak menyala karena bagian knop kompor gas yang bermasalah.

Kondisi ini bisa diketahui ketika api yang awalnya menyala tiba-tiba mati seketika.

Hal ini bisa disebabkan karena ada masalah pada bagian spuyer Biasanya, bagian spuyer kotor sehingga menyebabkan aliran gas jadi tidak lancar.

Untuk mengatasi masalah ini, kamu harus membuka bagian knop kompor menggunakan tang atau kunci.

Setelah itu bersihkan bagian knop dan spuyer hingga bersih.

4. Membersihkan Pemantik Kompor

Salah satu faktor utama penyebab kompor gas tidak menyala bisa terjadi karena pemantik kompor yang bermasalah.

Masalah pada pemantik bisa terjadi karena ada kotoran yang menyumbat ujung pemantik, sehingga pemantik tersebut tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya dan api pun tidak menyala.

Cara mengatasi kompor gas Rinnai yang tidak menyala karena masalah ini bisa dengan meletakkan kabel pemantik pada posisi yang tepat, lalu bersihkan kotoran pada ujung pemantik.

Namun jika pemantik tersebut dalam kondisi aus, maka harus diganti dengan pemantik yang baru agar kompor bisa menyala.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah dijual di Antapani, Bandung?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts