Gadget (HP, PC & Laptop) Teknologi

Cara Memperpanjang Masa Aktif Kartu XL, Salah Satunya Pakai Paket Bebas Puas!

3 menit

Ada sejumlah cara memperpanjang masa aktif kartu XL yang bisa kamu lakukan, salah satunya dengan membeli paket XL Bebas Puas dengan keunggulan akumulasi kuota dan masa aktif langsung 24 jam setelah pembelian. Cek sekarang juga!

Mempertahankan masa aktif kartu XL sangat penting bagi kamu yang ingin tetap terhubung dengan menggunakan provider ini.

Masa aktif yang habis bisa menyebabkan hilangnya sinyal seluler dan membuat kartu SIM tidak dapat digunakan.

Namun, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk memperpanjang masa aktif kartu XL dan menjaga koneksi tetap stabil.

Cara paling sederhana untuk memperpanjang masa aktif kartu SIM XL adalah dengan rutin melakukan isi ulang.

Selain itu, ada beberapa metode untuk memperpanjang masa aktif XL yang bisa kamu coba. Temukan informasi lengkapnya dalam artikel ini! 

Apa itu Masa Aktif Kartu XL?

Masa aktif adalah jangka waktu kartu SIM dapat digunakan untuk melakukan sejumlah aktivitas seperti panggilan telepon, mengirim pesan, dan menggunakan internet. 

Masa aktif kartu harus diperhatikan agar penggunaan kartu berjalan lancar dan terhindar dari habisnya masa berlaku yang menyebabkan kartu hangus.. 

Sebab, setiap kartu SIM dari provider telepon seluler memiliki masa aktif dan masa tenggang yang terbatas, termasuk kartu XL.

Umumnya, batas masa aktif kartu XL Perdana adalah 30 hari setelah diaktifkan. 

Masa aktif bisa bertambah setelah melakukan isi ulang pulsa, kuota internet, atau membeli paket khusus, seperti Paket XL Bebas Puas.

Penambahan masa aktif ini sesuai dengan per denominasi isi ulang/top up kredit. 

Jika kamu tidak melakukan isi ulang atau penambahan masa aktif, maka kartu perdana XL bisa memasuki masa tenggang. 

Masa tenggang kartu perdana XL adalah 50 hari sejak tanggal berakhirnya masa aktif. 

Saat masa tenggang berakhir, maka Kartu SIM XL berikut sisa pulsa dan paket data di dalamnya akan hangus, serta nomor XL yang melekat pada Kartu SIM XL tersebut tidak lagi dapat digunakan. 

Lantas, bagaimana cara memeriksa masa aktif kartu XL agar tidak memasuki masa tenggang? 

Cara Cek Masa Aktif Kartu XL

Ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk mengecek masa aktif kartu XL, yaitu melalui kode UMB dan aplikasi myXL. 

1. Lewat Kode UMB

Cara melihat masa aktif kartu XL yang pertama melalui kode UMB, berikut langkahnya: 

  • Buka menu telepon atau panggilan di ponsel
  • Masukkan kode UMB *808#, 
  • Lalu klik tombol “Panggilan”, 
  • Layar akan menampilkan informasi mengenai jumlah pulsa hingga masa aktif dan masa tenggang kartu XL

2. Aplikasi myXL

Cara melihat masa aktif kartu XL selanjutnya adalah menggunakan aplikasi myXL lewat langkah berikut:

  • Masuk ke aplikasi myXL di ponsel kamu 
  • Cek halaman utama 
  • Periksa bagian kolom sisa pulsa
  • Informasi tentang masa aktif kartu XL akan terlihat 

Bagaimana Cara Memperpanjang Masa Aktif Kartu XL?

1. Cara Perpanjang Masa Aktif kartu XL dengan Pulsa

Cara paling umum dan mudah untuk memperpanjang masa aktif kartu XL adalah dengan membeli pulsa. 

Sebab, setiap kali kita melakukan pengisian pulsa, maka kartu XL akan otomatis mendapat perpanjang masa aktif. 

Kamu dapat membeli pulsa melalui aplikasi myXL, minimarket, atau mobile banking. 

Setiap pengisian pulsa minimal Rp1.000 kamu akan mendapat masa aktif 2 hari. 

Sedangkan pengisian nominal pulsa Rp1.000.000 akan mendapat tambahan masa aktif hingga 360 hari. 

2. Cara Perpanjang Masa Aktif Kartu XL via Kode UMB

Untuk memperpanjang masa aktif kartu XL melalui kode UMB, pastikan kamu memiliki pulsa yang cukup. 

Kemudian, buka menu panggilan dari ponsel dan lakukan langkah berikut: 



  • Masukkan kode UMB *808#, klik tombol panggilan 
  • Akan muncul daftar paket masa aktif khusus dengan harga yang bervariatif. 
  • Ikuti petunjuk yang muncul di layar untuk memilih opsi perpanjangan masa aktif. 
  • Kamu akan diminta untuk memilih nominal tertentu yang akan memotong pulsa.
  • Pilih paket sesuai kebutuhan dan Ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan pembelian paket dengan memotong pulsa kamu.

3. Beli Paket XL Bebas Puas 

Kamu juga bisa memperpanjang masa aktif kartu XL dengan cara membeli kuota internet melalui aplikasi myXL atau kode UMB *808#. 

Terdapat sejumlah paket internet yang bisa dipilih dengan ragam durasi masa aktif tertentu.

Dari sekian banyak pilihan, paket XL Bebas Puas mampu memberikan akumulasi kuota dan masa aktif. 

Penasaran bagaimana keunggulan dari masa aktif paket XL Bebas Puas? 

Yuk, simak ulasan selengkapnya!

Keunggulan Masa Aktif Paket XL Bebas Puas

Keunggulan Masa Aktif Paket XL Bebas Puas

Seperti yang sudah disebutkan di atas, paket XL Bebas Puas menawarkan keunggulan berupa fitur akumulasi kuota dan masa aktif. 

Fitur ini sangat penting karena memungkinkan pelanggan untuk menggabungkan sisa kuota dan masa aktif dari pembelian sebelumnya.

Dengan akumulasi kuota dan masa aktif, pelanggan dapat dengan mudah menambah kuota mereka saat membeli paket Bebas Puas berikutnya.

Misalnya, jika kamu membeli kuota harian, sisa kuota dari hari sebelumnya akan digabungkan dengan kuota baru. 

Dengan demikian, paket Bebas Puas memungkinkan perpanjangan masa aktif dan penggabungan sisa kuota sebelumnya, sehingga kuota yang belum terpakai tidak akan hangus.

Contoh, jika kamu membeli Paket Internet Harian 1GB seharga Rp3.000/hari, dan tersisa 0,5GB dari kuota sebelumnya, maka saat kamu membeli paket yang sama di hari berikutnya, total kuotamu akan menjadi 1,5GB. 

Begitupun dengan pembelian kuota dengan nominal berbeda akan berlaku keberlanjutan seperti contoh di atas. 

Keunggulan lain dari XL bebas Puas, paket dapat berlaku selama 24 jam yang akan terhitung sejak waktu pembelian paket harian. 

Setelah paham keunggulan, berikut informasi seputar berapa harga paket XL Bebas Puas.

Daftar Harga Paket XL Bebas Puas

Daftar Harga Paket XL Bebas Puas

Melansir laman resmi XL, berikut daftar harga paket Bebas Puas XL terbaru 2024:

  • Rp3.000 – 1GB/hari
  • Rp6.000 – 2GB/2hari
  • Rp9.000 – 3GB/3 hari
  • Rp15.000 – 5GB/5 hari
  • Rp21.000 – 7GB/7 hari
  • Rp30.000 – 10GB/10 hari

***

Itulah ulasan seputar masa aktif kartu XL serta cara perpanjang masa aktifnya yang bisa dilakukan melalui pembelian paket XL Bebas Puas. 

Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu, ya. 

Temukan berita menarik lainnya seputar properti, hunian, hingga gaya hidup di www.99updates.id

Ikuti juga Google News kami agar tidak ketinggalan berita terkini lainnya. 

Dapatkan kemudahan memiliki hunian, karena mencari properti di www.99.co/id #Segampangitu. 



Maskah Alghofar

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Follow Me:

Related Posts