Rumah Tips & Trik

8 Cara Memutihkan Baju Putih yang Sudah Kuning. Bersih Seperti Baru!

3 menit

Cara memutihkan baju putih yang sudah kuning bisa dengan beberapa bahan berikut ini. Yuk, simak ulasan selengkapnya di sini.

Baju putih adalah salah satu item fashion yang wajib dimiliki oleh banyak orang.

Namun, seiring berjalannya waktu, baju putih seringkali mengalami perubahan warna menjadi kuning.

Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor seperti paparan sinar matahari, keringat, noda makanan, atau penggunaan yang berulang.

Namun, jangan khawatir, kamu tidak perlu menggantikan baju putih yang sudah kuning dengan yang baru.

Berikut ini ulasan terkait cara efektif untuk memutihkan baju putih yang sudah kuning dengan mudah.

Kamu bisa menggunakan bahan-bahan alami yang dapat ditemukan di rumah, lo.

Yuk, simak selengkapnya berikut ini.

8 Cara Memutihkan Baju Putih yang Sudah Kuning

Ada sejumlah cara yang dapat kamu gunakan sebagai pemutih pakaian paling ampuh, terutama untuk baju menguning.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini cara memutihkan baju putih yang sudah kuning paling mudah.

1. Gunakan Perasan Lemon atau Jeruk Nipis

Cara Memutihkan Baju Putih yang Sudah Kuning dengan lemon

Sumber gambar memutihkan baju putih: Berita.99.co

Cara memutihkan baju putih yang sudah kuning pertama adalah menggunakan perasan lemon atau jeruk nipis.

Air lemon mengandung asam sitrat yang dapat membantu menghilangkan noda kuning pada baju putih.

Caranya cukup sederhana. Pertama, siapkan air hangat dalam wadah yang cukup besar. Peras beberapa buah lemon dan campurkan jusnya ke dalam air hangat.

Selanjutnya, masukkan baju putih yang sudah kuning ke dalam larutan air lemon tersebut dan biarkan merendam selama beberapa jam.

Setelah itu, cucilah baju tersebut seperti biasa dengan deterjen yang biasa kamu gunakan.

Setelah dicuci, jemurlah baju putih tersebut di bawah sinar matahari.

Air lemon akan membantu menghilangkan noda kuning dan memberikan efek pemutihan alami pada baju putih.

2. Cara Memutihkan Baju Putih yang Sudah Kuning Baking Soda

Selanjutnya, cara memutihkan pakaian yang menguning bisa dengan menggunakan baking soda.

Baking soda adalah bahan dapur yang serbaguna, termasuk untuk memutihkan baju yang sudah kuning.

Caranya mudah, pertama siapkan larutan dengan mencampurkan 4 sendok makan baking soda dengan 1 liter air hangat.

Rendam baju putih yang sudah kuning ke dalam larutan tersebut selama beberapa jam.

Setelah direndam, gosok-gosokkan baking soda pada area yang lebih kotor atau berwarna kuning.

Gosoklah dengan lembut menggunakan sikat gigi yang tidak terlalu keras.

Setelah itu, cuci baju putih seperti biasa dan jemurlah di bawah sinar matahari.

Baking soda akan membantu mengangkat noda dan membantu memutihkan kembali baju putih.

3. Cara Menghilangkan Noda di Baju Putih dengan Campuran Cuka Putih

cara memutihkan baju putih yang sudah kuning

Sumber: Berita.99.co

Cuka putih juga bisa membantu kamu untuk memutihkan baju putih yang menguning.

Kandungan cuka putih bisa jadi pemutih baju alami karena hampir sama dengan lemon.

Kamu hanya perlu menambahkan seperempat atau setengah cangkir cuka putih ke dalam air untuk merendam pakaian putih yang menguning.

Lalu, kucek secara perlahan dan bilas pakaian seperti biasa,

Tidak hanya membersihkan pakaian yang menguning, cuka bisa membantu pakaian kamu kembali cerah.



4. Gunakan Pemutih Baju Putih

Pemutih pakaian paling ampuh yang banyak digunakan adalah pemutih baju khusus yang beredar di pasaran.

Kamu bisa menemukan produk pemutih ini dengan mudah di toko.

Selanjutnya, gunakan pemutih dengan takaran dan cara yang dianjurkan pada kemasan produk.

Selanjutnya, cuci pakaian seperti biasa lalu jemur hingga kering.

5. Pemutih Pakaian Paling Ampuh dengan Aspirin

Cara memutihkan baju putih yang sudah kuning lainnya bisa dengan menggunakan aspirin.

Melansir dari liputan6.com, aspirin dapat membantu pakaian kembali cerah dan menghilangkan noda membandel, seperti kopi, teh, dan minyak.

Kamu bisa memutihkan baju putih dengan menggunakan beberapa butir aspirin sesuai kebutuhan atau 500 milligram.

Hancurkan pil tersebut agar menjadi bubuk dan campurkan dengan dua ember air panas.

Selanjutnya, masukkan pakaian putih yang sudah menguning

Hancurkan pil aspirin terlebih dahulu supaya lebih mudah larut. Kemudian rendam pakaian kotor dalam larutan tersebut semalaman. Cucilah seperti biasa pada keesokan harinya.

Itulah beberapa cara memutihkan pakaian menguning dengan mudah dan cepat. Cobalah untuk mendapatkan pakaian putih yang Nampak cerah dan baru kembali. Semoga bermanfaat.

6. Cara Mencuci Baju Putih yang Menguning dengan Boraks

Cara memutihkan pakaian menguning lainnya menggunakan pengawet makanan, boraks.

Ya, boraks mampu mengembalikan pakaian putih menjadi lebih bersih dan kembali cerah.

Kristal putih boraks mudah larut dalam air dan berubah menjadi hidroksida dan asam borat.

Kandungan itulah yang efektif mengembalikan warna dasar baju dan menjaga kebersihannya tetap terjaga.

Cara menggunakan boraks untuk memutihkan baju putih adalah dengan mencampurkan boraks dengan deterjen dan air beberapa menit.

Lalu, kucek pakaian sampai warna menguningnya hilang dan bilas hingga bersih.

Jika sudah, kamu bisa mencucinya seperti biasa dan jemur hingga kering.

7. Cara Memutihkan Baju Putih dengan Sabun Cuci Piring

Cara Memutihkan Baju Putih dengan Sabun Cuci Piring

Sumber: Berita.99.co

Memutihkan pakaian menguning juga bisa dengan menggunakan sabun cuci piring.

Tidak cuma pakaian menguning, sabun cuci piring juga bisa membersihkan noda membandel sekaligus, lo.

Selain itu, sabun cuci piring atau sabun mandi memiliki kandungan yang lebih ringan dan aman menjaga kualitas kain.

Cara memutihkan baju putih dengan sunlight ini cukup mudah.

Kamu hanya perlu mencampurkan air, deterjen, dan sabun cuci piring dalam sebuah wadah.

Kemudian, rendam pakaian putih tersebut sebentar, lalu gosok dna bisa pakaian seperti biasa.

8. Jemur di Bawah Sinar Matahari

Menjemur pakaian putih di bawah sinar matahari rupanya memiliki banyak manfaat, lo.

Selain menghilangkan bakteri pada pakaian, cara ini cukup ampuh menghilangkan warna menguning pada baju.

Sinar matahari bisa dianggap sebagai pemutih pakaian paling ampuh untuk baju menguning.

Melansir dari liputan6.com, sinar ultraviolet matahari bisa membantu memecah ikatan kimia dalam noda, akhirnya warna noda jadi memudar.

Cara memutihkan baju putih ini cukup mudah hanya dengan menjemur pakaian di bawah sinar matahari hingga mengering.

***

Itulah sejumlah cara memutihkan baju putih yang sudah kuning dengan mudah agar terlihat seperti baru.

Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan, termasuk cara mencuci baju putih dengan sitrun.

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk kamu, Property People.

Dapatkan informasi berbagai topik hanya di www.99updates.id

Yuk, follow Google News kami sekarang juga untuk mendapatkan berita terbaru!

Kini mencari properti semakin mudah karena kami yang ternyata #segampangitu.



Maskah Alghofar

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Follow Me:

Related Posts