Google Maps merupakan salah satu aplikasi penting saat ini untuk menunjukkan lokasi penting di suatu wilayah. Aplikasi ini juga bisa menguntungkan bisnismu, lo! Kamu bisa mempelajari cara menambahkan lokasi di Google Maps untuk berbagai keperluan.
Umumnya, jika kita tidak mengetahui rute jalan menuju sebuah tempat, kita akan menggunakan Google Maps sebagai alat bantu navigasi.
Kita cukup mengetikkan alamat atau nama tempat yang kita tuju.
Aplikasi ini juga bisa menguntungkan untuk bisnis kamu, karena calon konsumen akan dimudahkan untuk mencari tempat usaha kamu.
Selain itu, melalui Google Maps, kita juga bisa mengeset lokasi rumah dan kantor tempat kita bekerja.
Dengan pengaturan ini, kita lebih mudah mengatur titik awal dan akhir saat akan berangkat ke tempat tujuan.
Untuk mendapat manfaat dari Google Maps, kamu harus menambahkan lokasi rumah, kantor, dan tempat usaha kamu di Google Maps.
Untuk kamu yang masih bingung, kali ini 99.co Indonesia akan memberi tahu kamu cara menambahkan lokasi di Google Maps.
Cara Menambahkan Lokasi di Google Maps
1. Cara Menambahkan Lokasi di Google Maps Melalui Google Bisnisku
Google Bisnisku adalah fitur dari Google yang dapat dimanfaat pengusaha untuk mengembangkan bisnis secara online.
Kamu juga bisa menambahkan lokasi kantor kamu dengan fitur ini.
Kamu bisa mengakses Google Bisnisku melalui aplikasi yang dapat diunduh di Play Store atau langsung di situs resminya.
Berikut adalah langkah menambahkan lokasi di Google Maps melalui Google Bisnisku:
- Masuk ke Google Bisnisku (google.com/business).
- Masuk menggunakan akun Google milikmu.
- Pilih menu ‘Manage Locations‘
- Pilih opsi ‘Add Location‘ lalu pilih submenu ‘Add Single Location‘.
- Ketiklah nama usaha kamu di kotak pencarian untuk memastikan tempat usaha kamu ada di database Google.
- Jika sudah ketemu, kamu bisa klik tempat usaha kamu dari hasil pencarian.
- Jika bisnis yang kamu jalani masih baru, kamu bisa memilih ‘Create Business With This Name‘.
- Isilah data tempat usaha, kategori usaha, dan alamat usaha.
- Saat penetapan lokasi peta, pastikan titik yang ditunjuk sesuai dengan alamat yang didaftarkan.
- Pilihlah salah satu metode verifikasi. Jika usaha masih baru, biasanya metode verifikasi melalui pos.
- Waktu verifikasi biasanya membutuhkan waktu beberapa hari.
- Jika surat sudah tiba, masukkanlah beberapa digit kode pada surat tersebut ke akun Google Bisnisku milikmu.
- Setelah verifikasi selesai, kamu pun bisa melihat tempat usaha kamu di Google Maps.
Baca Juga:
6 Cara Mendapatkan Uang dari Google Termudah di Tahun 2020
2. Mendaftarkan Langsung di Google Maps
Cara menambahkan lokasi di Google Maps yang paling mudah adalah dengan mendaftarkan langsung di Google Maps.
Dengan fitur ini, kamu bisa menambahkan lokasi rumah atau kantor di Google Maps.
Berikut adalah langkah yang harus kamu lakukan:
- Masuk ke maps.google.co.id menggunakan akun Google kamu.
- Klik tombol utama di sisi kiri atas, kemudian pilih opsi ‘Tambahkan Tempat‘.
- Isilah data secara benar.
- Setelah selesai, klik tombol ‘Kirim’ dan tunggu sampai proses verifikasi selesai.
3. Klaim Lokasi Bisnis
Dalam beberapa kasus, sering terjadi lokasi bisnis yang didaftarkan malah terlebih dulu didaftarkan oleh orang lain yang tidak dikenal.
Dengan kata lain, terjadi duplikasi lokasi binsis.
Kamu dapat mengklaim lokasi bisnis atau kantor kamu dengan cara berikut:
- Telusuri lokasi bisnis melalui mesin pencari Google.
- Pilih opsi ‘Pemilik Bisnis Ini?‘
- Kamu akan diminta melakukan pengelolaan bisnis tersebut.
- Pilih salah satu dari tiga opsi verifikasi, yaitu telepon, e-mail, atau surat fisik.
- Jika memilih verifikasi surat fisik, pastikan kamu mencantumkan alamat pengiriman surat secara benar.
- Pengiriman surat tersebut membutuhkan waktu sekira empat hari.
- Setelah surat datang, kamu bisa melakukan tahap verifikasi terakhir.
Baca Juga:
Cara Membuat Google Form dengan Mudah Berdasarkan Langkah yang Tepat | Dilengkapi Gambar
Itulah 3 cara menambakan lokasi di Google Maps yang bisa kamu ikuti.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu yang ingin menambahkan lokasi rumah dan kantor kamu di Google Maps.
Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di situs Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari sewa rumah di Jakarta Selatan dan sekitarnya?
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!