Beton keropos memang sangat mengkhawatirkan karena berpengaruh pada konstruksi bangunan. Yuk, simak cara mengatasi beton keropos berikut ini.Â
Ketahanan dan kekuatan beton dalam struktur bangunan adalah hal yang sangat penting.
Namun, tidak jarang beton mengalami masalah keropos yang dapat mengancam keberlanjutan dan keamanan struktur.Â
Ada banyak penyebab beton keropos yang perlu kamu perhatikan, mulai dari kesalahan pada proses pembuatan beton, cor yang terlalu encer, pemasangan besi tulangan, kondisi bekisting, hingga pemadatan beton yang kurang sempurna.Â
Dampaknya, kondisi beton akan mengalami kerusakan berat jika tidak cepat-cepat kamu lakukan perbaikan.Â
Kondisi ini juga akan mempengaruhi kekuatan struktur bangunan, kualitas bangunan, hingga mempersingkat umur pemakaian beton.Â
Nah, dalam artikel ini, kita akan membahas solusi dan langkah-langkah praktis untuk mengatasi dan mengurangi keropos pada beton.Â
Dengan memperhatikan faktor-faktor tersebut, kamu dapat mempertahankan kekuatan beton dan melindungi bangunan dari kerusakan yang tidak diinginkan.Â
Berikut ini penyebab dan cara mengatasi beton keropos yang bisa kamu terapkan untuk bangunan.Â
Penyebab Beton Keropos
Sebelum membahas seputar cara mengatasi beton keropos, berikut penyebab beton keropos yang perlu diketahui.
1. Adukan Cor Terlalu Encer
Adonan cor yang terlalu encer akan menyebabkan air semen mudah terpisah dari agregat.
Adukan ini justru menghasilkan rongga-rongga udara pada beton.
Beton yang menggunakan adukan cor terlalu encer justru akan lebih mudah retak dan keropos.
2. Proses Pencampuran Bahan yang Salah
Proses pencampuran bahan yang tidak tepat, seperti urutan pencampuran yang salah, waktu pencampuran yang tidak cukup, atau penggunaan air yang tidak sesuai, dapat menyebabkan beton tidak tercampur dengan sempurna.
Hal ini dapat menyebabkan terbentuknya segregasi bahan.
Dimana agregat kasar dan halus tidak terdistribusi merata pada beton sehingga menyebabkan beton menjadi keropos.
3. Besi Tulangan yang Kurang Tepat
Besi tulangan yang tidak terpasang dengan tepat akan menyebabkan jarak dan renggang.
Tak hanya itu, pemasangan yang kurang tepat juga bisa menyebabkan jarak antar besi tulangan yang terlalu rapat.
Alhasil, beton tidak membentuk posisi yang diinginkan.
Lebih dari itu, selimut beton yang terlalu tipis dapat menyebabkan beton tidak terlindungi dengan baik dari korosi dan paparan lingkungan.
Hal ini dapat menyebabkan beton menjadi keropos dan mudah retak.
4. Bekisting Kotor
Bekisting yang kotor dapat menyebabkan beton menempel pada bekisting dan tidak tercampur dengan sempurna.
Hal ini dapat menyebabkan terbentuknya rongga-rongga udara pada permukaan beton, sehingga beton menjadi keropos.
5. Pemadatan Beton Kurang Sempurna
Pemadatan beton yang kurang sempurna dapat menyebabkan terbentuknya rongga-rongga udara pada beton.
Rongga udara ini dapat menyebabkan beton menjadi keropos dan mudah retak.
6. Bekisting Terlalu Cepat Dibongkar
Bekisting yang dibongkar terlalu cepat sebelum beton mencapai kekuatan cukup dapat menyebabkan beton retak dan keropos.
Hal ini karena beton belum cukup kuat untuk menahan beban sendiri.
Cara Mengatasi Beton KeroposÂ
Ada sejumlah cara yang dapat kamu lakukan sebagai langkah untuk memperbaiki beton keropos.Â
Berikut ini cara mengatasi beton keropos yang perlu kamu perhatikan agar struktur bangunan kembali membaik, di antaranya:Â
1. Tutup Kolom Keropos dengan GroutingÂ
Cara pertama yang dapat kamu lakukan untuk perbaikan beton keropos adalah dengan menutup kolom keropos menggunakan proses grouting.Â
Grouting adalah suatu proses sementasi di mana cairan akan disuntikkan ke dalam lubang atau retakan konstruksi agar kembali padat.Â
Langkah perbaikan beton keropos ini akan membantu menjaga struktur beton kembali padat dan kuat.Â
2. Pertebal Dimensi KolomÂ
Selanjutnya, kamu bisa mempertebal dimensi kolom sehingga pengeroposan menjadi lebih berkurang.Â
Cara mempertebal dimensi kolom ini dengan memasang besi tulangan tambahan pada bagian luar kolom.Â
Kemudian kamu dapat mengecor kembali untuk menyelimuti kolom yang lama sehingga kolom menjadi lebih kokoh.Â
3. Lakukan Perawatan Rutin
Beton pada bangunan memang perlu perhatian khusus karena akan mempengaruhi struktural dan kekuatan bangunan.Â
Untuk itu, pastikan kamu melakukan perawatan dan perbaikan rutin untuk mencegah beton keropos lebih parah.Â
Dengan perawatan dan perbaikan rutin, maka beton bisa berumur lebih panjang.Â
4. Pastikan Rancangan Struktur yang Baik
Sama seperti struktur bangunan lainnya, pastikan kamu merancang struktur beton dengan baik agar tidak terjadi pengeroposan.Â
Kamu bisa memeriksa setiap bahan yang digunakan dalam pembuatan struktur beton.
Gunakan juga produk atau material yang bagus agar beton yang kamu gunakan semakin berkualitas dan struktur bangunan lebih tahan lama.
5. Gunakan Produk Obat Cor dan Diamond Pembantu Semen dari Beruang Perkasa
Menariknya, ada produk pengerasan beton yang cukup ampuh untuk menjaga kualitas bangunan dan mencegah terjadinya beton keropos.Â
Salah satunya adalah produk pengeras beton (obat cor) Big Lion dan pembantu semen Diamond dari Beruang Perkasa.Â
Bahan pembantu untuk mempercepat pengerasan beton ini akan meningkatkan kekuatan beton, mengurangi beton keropos, hingga mencegah terjadinya retakan pada beton.Â
Oleh karena itu, mari simak beberapa keunggulan dari produk obat cor dan pembantu semen dari Beruang Perkasa berikut ini.Â
Keunggulan Produk dari Beruang Perkasa untuk Mengatasi Beton KeroposÂ
Ada dua produk dari Beruang Perkasa yang bisa kamu gunakan sebagai cara ampuh perbaikan beton keropos.
Produk tersebut adalah produk obat cor atau pengerasan beton Big Lion dan pembantu semen Diamond.Â
Berikut keuntungan dari masing-masing produk Beruang Perkasa, di antaranya:Â
1. Produk Obat Cor atau Pengeras Beton Big Lion
- Membantu mempercepat pengerasan beton, dengan pengurangan air 15 – 20 %
- Membantu meningkatkan kekuatan beton
- Mengurangi keropos-keropos pada beton dan mencegah keretakan pada beton
2. Pembantu Semen Diamond
- Bahan Untuk Mempertinggi Daya Rekat Semen dan Mencegah Keretakan Pada Plesteran
- Mempermudah Pengerjaan
- Menghemat Tenaga dan Bahan Tahan Terhadap Kapur dan Semen
- Tahan Terhadap Cuaca
***
Semoga bermanfaat ya, Property People!
Kunjungi laman Berita.99.co untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.
Cek juga Google News Berita 99.co Indonesia yang selalu menyajikan informasi ter-update seputar properti.
Kamu sedang mencari rumah impian?
Membeli rumah kini bisa #SegampangItu bersama www.99.co/id, lo.
Yuk, kunjungi lamannya sekarang juga!