Berita Ragam

7 Cara Mengatasi NIK Tidak Terdaftar di Dukcapil, Bisa Lewat Aplikasi atau WhatsApp!

3 menit

Cara mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil bisa kamu lakukan secara online tanpa harus mendatangi kantor layanan kependudukan setempat. Prosesnya pun mudah asalkan kamu sudah menyiapkan persyaratannya.

Property People, jangan cemas jika NIK KTP tidak terdaftar di Dukcapil.

Kamu bisa mengatasi permasalahan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tidak terdaftar dengan berbagai pilihan.

Namun, tahukah kamu kenapa NIK tidak terdaftar di Dukcapil?

Salah satu alasan NIK tidak terdaftar di Dukcapil adalah masalah sistem atau database di Kemendagri.

Selain itu, kekeliruan dalam menginput NIK yang tidak sesuai sehingga KTP tidak valid.

Jadi, pastikan lagi apakah 16 digit NIK tersebut sudah benar atau belum.

Kamu juga bisa cek NIK secara online untuk memastikan kesesuaian antara NIK dan nomor KK.

Hal ini karena keduanya memiliki kesamaan dan NIK tidak bisa diubah dengan alasan apa pun.

Lantas, bagaimana cara mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil?

Simak solusi NIK tidak terdaftar di bawah ini!

7 Cara Mengatasi NIK Tidak Terdaftar di Dukcapil

1. Lapor ke Disdukcapil 

nik tidak terdaftar di dukcapil

Sumber: tribunnews.com

Cara mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil adalah melaporkannya ke Kantor Disdukcapil.

Pastikan kamu membawa KTP dan KK asli jika dibutuhkan.

Kamu juga bisa mendaftarkan diri secara online jika Dukcapil setempat membuka pelayanan tersebut.

Cara mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil:

  • Bawa dokumen persyaratan seperti KTP-el, kartu keluarga, dan lainnya (menyesuaikan dengan keperluan).
  • Datangi Dukcapil setempat.
  • Cari loket untuk mengurus KTP dan KK.
  • Jelaskan permasalahan NIK tidak terdaftar pada petugas.
  • Serahkan semua dokumen  kepada petugas Dukcapil untuk dilakukan konsolidasi data.

2. Melaporkan secara Online

Sumber: Berita.99.co

Solusi NIK tidak terdaftar adalah melaporkannya secara online karena paling praktis sehingga tidak menyita waktu dan tenaga.

Hanya saja, hal ini tergantung dari layanan Dukcapil setempat.

Cara mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil secara online adalah melalui validasi NIK.

Jika Dukcapil di daerah kamu sudah mengembangkan layanan online maka kamu bisa manfaatkan layanan tersebut.

Contohnya adalah layanan dari Dukcapil Batam yang menyediakan layanan penyelarasan NIK.

Begitu juga Dukcapil Kabupaten Bekasi melalui layanan validasi NIK.

3. Melalui Call Center Dukcapil

Kamu juga bisa menghubungi langsung call center Halo Dukcapil dengan melakukan panggilan hotline di nomor 1500-537.

Jelaskan secara detail permasalahan NIK tidak terdaftar dan minta solusinya.



4. Melalui Media Sosial

nik tidak terdaftar di dukcapil

Sumber: Twitter/@yaampunkogaring

Mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil adalah melalui media sosial dan bisa menjadi alternatif pilihan.

Akun Facebook resmi adalah ‘Halo Dukcapil’, sedangkan untuk akun Twitter adalah @ccdukcapil.

Gunakan fitur direct message saat kamu menyampaikan keluhan supaya identitas tetap terjaga.

Cara mengatasi NIK tidak terdaftar ditulis dengan format:

#NIK
#Nama_Lengkap
#Nomor_Kartu_Keluarga
#Nomor_Telp
#Keluhan

5. Melaporkan via WhatsApp

NIK tidak terdaftar di Dukcapil bisa diatasi dengan melaporkannya via WhatsApp di nomor 08118005373.

Jelaskan pada petugas yang melayani terkait NIK tidak terdaftar.

Selain itu, kamu juga bisa cek NIK tidak terdaftar ke nomor WhatsApp Dukcapil di daerah.

Nomor WhatsApp Dukcapil daerah:

  • Jakarta Barat: 0812-8367-6688
  • Pontianak: 081907374035
  • Jakarta Pusat: 021-3524832
  • Kab. Bekasi: 081316908360/085715469024
  • Jakarta Selatan: 021-72801284
  • Kab. Lebak: 0811-1200-078
  • Purbalingga: 08112622829
  • Jakarta Timur: 0813-88590204
  • Kota Depok: 0811-166-864
  • Kudus: 081222999058
  • Jakarta Utara: 021-43938775
  • Tangerang: 085715456599/085777111287
  • Kab. Bogor: 0895321218842/089652315003
  • Kab. Bandung: 082121166565
  • Dumai: 0822 8643 1138

6. Melalui Email

NIK tidak terdaftar bisa kamu laporkan melalui email Dukcapil Kemendagri.

Sampaikan dengan format yang baik dan benar ke [email protected].

Tunggu 1×24 jam sampai petugas membalas pesan tersebut.

7. Melalui Aplikasi

Cara mengatasi NIK tidak terdaftar melalui aplikasi hanya bisa dilakukan sejumlah daerah.

Jadi, pastikan bahwa Dukcapil di daerahmu sudah mengembangkan layanan validasi NIK via aplikasi Dukcapil.

Kamu cukup mengunduhnya via ponsel, daftar, dan ajukan permohonan melalui aplikasi tersebut.

Tips Mengatasi NIK Tidak Terdaftar

nik tidak terdaftar di dukcapil

Sumber: beritajakarta.id

NIK tidak terdaftar bisa saja karena kekeliruan diri sendiri, Property People.

Misalnya, kamu tak sesuai saat mengisi NIK di kolom pengisian.

Untuk itu, simak tips berikut ini, ya.

Tips mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil:

  • Memeriksa kembali NIK dan KK dengan cara cek status NIK.
  • Pastikan NIK sama dengan Nomor KK yang tertera pada KK dan NIK yang tertera pada KK dan KTP-el.
  • Jika NIK pada KTP-el berbeda dengan di KK, pastikan bahwa KK tersebut adalah yang terbaru.

***

Demikianlah cara mengatasi NIK tidak terdaftar di Dukcapil.

Semoga membantu, ya.

Simak artikel menarik lainnya hanya di Berita.99.co.

Follow juga Google News Berita 99.co Indonesia agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru.

Kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com jika kamu sedang mencari rumah impian.

Temukan segala kemudahan dalam mencari hunian karena kami #AdaBuatKamu.

Dapatkan rumah terjangkau dari sekarang, salah satunya Botania Lake Residence!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts