Rumah Tips & Trik

Cara Menghidupkan Genset yang Baik dan Benar. Mudah Dilakukan!

2 menit

Menghidupkan genset tentu tidak boleh sembarangan. Kamu perlu melakukan tahap-tahap yang tidak boleh dilewati. Adapun cara menghidupkan genset bisa kamu simak informasinya pada artikel ini.

Saat ini, salah satu komponen penting yang harus ada di setiap rumah dan bangunan adalah genset.

Pasalnya, dengan menggunakan mesin genset, bangunan atau rumah bisa mendapatkan daya listrik cadangan, terutama ketika berada dalam kondisi darurat.

Perlu diketahui, genset atah standby generator adalah sistem kelistrikan cadangan yang beroperasi secara otomatis bila pasokan listrik terputus.

Setelah pasokan listrik mati, saklar transfer daya yang ada di dalam alat generator akan memindahkan pasokan daya secara otomatis dan generator akan menyala.

Setelah daya listrik kembali menyala, saklar transfer akan secara otomatis mematikan alat generator dan kembali memindahkan sumber tenaga ke listrik rumah kamu.

Dari kegunaannya tersebut, banyak orang yang tertarik membeli genset, tapi tidak tahu bagaimana cara menyalakannya.

Tenang saja, kali ini Berita 99.co Indonesia telah menghimpun informasi cara menghidupkan genset pada uraian di bawah ini.

Cara Menghidupkan Genset yang Baik dan Benar

genset

sumber: bp-guide.id

1. Periksa Bahan Bakar

Cara pertama adalah periksa bahan bakar terlebih dahulu.

Pastikan bahan bakar kran berada pada posisi on.

2. Periksa Air Radiator

Kemudian, kamu juga harus memeriksa air radiator pada bagian genset tersebut.

Apabila air radiator sudah berada di bawah takaran, Property People harus melakukan penambahan.

3. Periksa ACCU

Memeriksa bagian ACCU juga tak boleh dilewatkan.

Kalau bisa, tambahkan air ACCU jika berkurang.

4. Memeriksa Bagian Oli Mesin

Selanjutnya, kamu bisa memeriksa bagian oli mesin.

Perlu diingat, bila oli mesin berada di bawah takaran, kamu bisa segera menambahkannya.

5. Pasang Kabel dengan Benar

Untuk bisa menghidupkan genset, kamu perlu memasangkan kabel dengan benar.

Kabel warna merah adalah untuk kutub positif sedangkan yang hitam adalah kabel negatif.



Setelah itu, kamu bisa menaikkan semua MCB dengan benar.

6. Nyalakan Mesin

Cara menghidupkan gensetselanjutnya adalah menyalakan mesin.

Mesin genset harus dipanaskan terlebih dahulu.

7. Periksalah Semua Indikator

Bila semua langkah-langkah di atas sudah dilakukan, kini kamu bisa memeriksa indikator kembali.

Pastikan indikator mulai dari oli hingga baterai telah berfungsi dengan baik sehingga genset bisa dijalankan dengan lebih optimal.

Cara Mematikan Genset

genset

Setelah mengetahui tips menyalakannya, saatnya kamu juga perlu tahu cara mematikan genset yang bisa kamu lihat uraian berikut.

1. Turunkan Breaker

Langkah pertama adalah menurunkan bagian breaker.

Setelah breaker turun, kamu bisa mengosongkan beban terlebih dahulu.

Kemudian, tunggu kurang lebih 5 menit agar mesin menjadi dingin.

Jangan langsung mematikan karena ini akan membuat genset menjadi cepat rusak.

2. Kontrol kembali semua breaker

Pastikan kembali semua breaker telah turun.

Jika breaker sudah turun, ini akan membuat mesin menjadi cepat dingin.

Dengan demikian, genset akan menjadi terjaga dengan baik kualitasnya serta tidak mudah aus.

3. Pastikan Terputus dari Komponen Listrik

Jangan sampai aliran listrik tersebut menyebabkan kerusakan pada genset karena lupa masih ada sejumlah komponen kelistrikan yang tersambung dengan aliran daya listrik dari genset.

4. Matikan Genset Sesuai Prosedur

Kalau sudah menerapkan langkah di atas, selanjutnya matikan genset sesuai dengan prosedur.

Hal ini jelas harus dilakukan dengan penerapan yang tepat supaya genset tersebut terjaga keawetannya.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca artikel menarik lainnya hanya di Berita.99.co.

Follow juga Google News kami agar tidak ketinggalan informasi paling terkini.

Akses laman 99.co/id untuk menemukan beragam rumah idaman dan properti lainnya.

Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts