Berita Ragam

10 Cara Menghilangkan Bosan di Rumah Paling Ampuh saat Pandemi. Lockdown pun Tak Masalah!

4 menit

Pandemi Covid-19 yang masih belum berlalu membuat kita lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Rasanya pasti membosankan banget, kan? Sebelum mati gaya, kamu bisa mencoba cara menghilangkan bosan di rumah berikut ini!

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang dimulai pada 11 Januari 2021 memaksa kita untuk lebih banyak menghabiskan waktu di rumah demi mencegah penyebaran virus corona.

Ruang yang terbatas tentu akan membuat kita jenuh karena sedikitnya aktivitas yang bisa dilakukan.

Dalam jangka waktu lama, kejenuhan ini bisa membuat kita stres dan akhirnya malah tidak produktif saat bekerja dan belajar.

Sahabat 99 tidak mau jadi stres gara-gara pandemi, kan?

Nah, untuk memecahkan masalah ini, 99.co Indonesia akan merekomendasikan sejumlah aktivitas sebagai cara menghilangkan bosan di rumah.

Yuk, jadikan pandemi Covid-19 sebagai masa yang produktif di rumah!

Cara Menghilangkan Bosan di Rumah Selama Pandemi Covid-19

1. Ubah Desain Interior Rumah

cara menghilangkan bosan dengan mengubah desain kamar tidur

sumber: resources.realesate.co.jp

Cara menghilangkan bosan di rumah yang pertama adalah kamu bisa mengubah desain interior rumah.

Tidak perlu semuanya, kamu bisa mulai dari mendandani kamar tidur kamu.

Untuk referensi desain, kamu bisa mencarinya di media sosial atau blog 99.co Indonesia.

Mendesain interior kamar tidur tentu akan memakan banyak waktu sehingga kamu tidak akan merasa bosan.

Selain itu, setelah tampilan kamar tidur jadi memukau, pasti kamu juga akan puas melihat hasilnya.

2. Membaca

membaca buku menghilangkan jenuh

sumber: Freepik.com/lookstudio

Daripada mengeluh jenuh di rumah, lebih baik kita jadikan masa pandemi ini sebagai kesempatan kita menggali ilmu lebih banyak.

Bacalah beberapa buku yang bisa menambah pengetahuan kamu.

Jika tidak, kamu juga bisa membaca buku lainnya, semisal novel, komik, dan lain-lain.

3. Memperdalam Ilmu Agama

membaca kitab suci menghilangkan jenuh

sumber: Freepik.com

Cara menghilangkan bosan di rumah berikutnya adalah dengan mendekatkan diri kepada Tuhan.

Rutinlah membaca kitab suci dan beberapa buku tafsir agar kamu mengerti maksud dari ayat-ayat suci yang dibaca.

Dengan membaca kitab suci, waktu kejenuhan akan berkurang dan bonusnya, kita tentu mendapat pahala dari Tuhan.

4. Bermain Video Game

cara menghilangkan bosan dengan bermain video gim

Jika memiliki PC atau konsol gim, semisal PS5 atau Nintendo, kamu bisa membunuh waktu dengan memainkannya selama berjam-jam.

Meski masih di masa pandemi, sejumlah pengembang gim telah merilis sejumlah gim terbaru pada awal 2021.

Sejumlah gim tersebut bisa kamu beli dan mainkan di rumah untuk menghilangkan rasa jenuh.

5. Menulis

menulis untuk menghilangkan jenuh



Jika kamu menyukai dunia literasi, cara menghilangkan bosan di rumah yang paling ampuh adalah dengan menulis.

Kamu bisa mulai menulis novel atau hal-hal yang kamu tahu.

Ya, siapa tahu saja, tulisan kamu disukai penerbit dan bisa dijual di semua toko buku di Indonesia.

6. Menanam Tanaman Hias

menanam tanaman hias

sumber: Freepik.com/jcomp

Salah satu cara menghilangkan bosan di rumah yang paling ampuh adalah memulai hobi baru seperti menanam tanaman hias.

Hobi satu ini mulai ngetren sejak awal pandemi.

Pasti seru deh, menghabiskan banyak waktu menata tanaman hias, mulai dari menanamnya dalam pot hingga menatanya letaknya di teras rumah!

7. Berolahraga

olahraga menghilangkan bosan di rumah

sumber: Freepik.com/bristekjegor

Ingin menghabiskan waktu di rumah sekaligus menyehatkan badan di saat pandemi?

Olahraga adalah salah satu jawabannya!

Ada banyak jenis olahraga yang bisa dilakukan di rumah, mulai dari perenggangan biasa, street workout, hingga senam.

8. Memasak

cara menghilangkan bosan di rumah dengan memasak

sumber: Freepik.com/senivpetro

Mumpung banyak waktu di rumah, kamu bisa bereksperimen membuat beragam jenis menu masakan atau makanan ringan seperti kue crepes.

Kamu bisa belajar dari berbagai blog di internet atau dari Youtube.

9. Maraton Serial TV atau Film

cara menghilangkan bosan dengan menonton TV

sumber: Freepik.com/drobotdean

Ternyata berlangganan layanan Over The Top (OTT) seperti Netflix, WeTV, Viu, dan lain-lain tidak ada ruginya selama pandemi.

Jika berlangganan layanan OTT, kamu bisa maraton berbagai serial dan film selama berjam-jam setiap harinya.

Jadi enggak bingung untuk membunuh waktu di rumah kan?

10. Meditasi

meditasi menghilangkan jenuh

Nah, jika kamu mencari cara menghilangkan bosan di rumah dan mencegah stres, bisa mencoba bermeditasi.

Bermeditasi yang baik bisa membuat pikiran kamu tenang dan tubuh kamu lebih sehat.

Meditasi dipercaya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menurunkan tekanan darah, dan mengatasi insomnia.

Cukup menarik kan?

***

Itulah 10 cara menghilangkan bosan di rumah yang bisa kamu coba selama masa pandemi ini.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99 ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di Portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari apartemen di Tangerang Selatan?

Bisa jadi Apartemen Transpark Bintaro adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan apartemen idamanmu!



Theofilus Richard

Penulis konten | Semoga tulisanku berkesan buat kamu

Related Posts