Cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi wajib kamu ketahui jika ingin toilet menjadi lebih sehat dan bersih. Begini caranya!
Lalat kamar mandi (drain flies/psychodidae) adalah jenis lalat yang kerap hinggap di area toilet atau WC.
Menurut buku Waspada Telur Lalat pada Makanan dan Cara Mengatasi Jika Tertelan yang disusun oleh Gagan Harry, lalat kamar mandi memiliki ciri-ciri yang berbeda dengan jenis lalat lainnya.
Ciri lalat kamar mandi memiliki ukuran yang lebih kecil, yaitu berukuran 2 mm dan warna tubuhnya cukup gelap.
Lalat ini memang jarang terbang karena lebih sering hinggap di permukaan dinding atau lantai kamar mandi.
Sebagian orang juga menyebutnya sebagai lalat limbah, ngengat lalat, atau lalat toilet.
Beberapa penyebab lalat kamar mandi ada di rumah antara lain lingkungan yang kotor, lembap, hingga tumpukan sampah di rumah.
Jika dibiarkan, lalat limbah berpotensi bertelur dan berkembang biak cukup banyak, lo.
Lalu, benarkah lalat limbah berbahaya?
Bahaya Lalat Kamar Mandi
Keberadaan lalat kamar mandi selalu dianggap sepele sehingga dibiarkan begitu saja, Property People.
Masih menurut buku Waspada Telur Lalat pada Makanan dan Cara Mengatasi Jika Tertelan, lalat kamar mandi memang tidak berbahaya.
Pasalnya, lalat limbah tidak menularkan penyakit pada manusia.
“Namun, keberadaannya yang bisa saja masuk ke dapur kemudian menghinggapi makanan bahkan sampai bertelur tentu sangat berbahaya,” tulis buku tersebut.
Lalat limbah yang tidak dibasmi berpotensi menyebarkan larva karena hewan ini dapat bertelur di saluran pembuangan atau dinding kamar mandi yang kotor dan bau.
Keberadaan larva lalat kamar mandi bisa berisiko jadi sarang penyakit terutama jika hinggap di makanan.
Lantas, bagaimana cara membasmi lalat kamar mandi?
Salah satu cara menghilangkan lalat kecil kamar mandi adalah menyemprotnya dengan cairan pembasmi serangga.
Hanya saja, tak jarang lalat tersebut kembali muncul dengan jangka waktu sebentar karena kurangnya pencegahan.
Nah, dalam sejumlah kasus, ada beberapa cara mengusir lalat kecil di kamar mandi yang ampuh dan berhasil.
Penasaran apa saja, Property People?
Melansir situs countryliving dan sumber lain, yuk simak penjelasannya.
Dijamin ampuh seketika!
Cara Menghilangkan Lalat Kecil di Kamar Mandi
1. Menggunakan Kertas Lem
Cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi adalah menggunakan kertas lem.
Kertas lem lalat banyak dijual di pasaran dengan harga terjangkau.
Menariknya, cara mengusir lalat dengan lem terbilang praktis dan ampuh.
Namun, hal yang harus kamu perhatikan adalah menjauhkannya dari hewan peliharaan atau anak-anak, ya.
Berikut adalah cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi:
- Buka kemasan kertas lem lalat.
- Letakkan kertas lem tersebut di dinding, sudut, atau permukaan yang sering dihinggapi lalat.
- Diamkan beberapa saat sampai lalat-lalat tersebut menempel dan terjebak.
- Segera buang dan ganti dengan kertas lem baru secara rutin.
2. Menggunakan Cuka Apel dan Sabun Cuci Piring
Cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi dengan cuka apel dan sabun cuci piring bisa menjadi alternatif lainnya, lo.
Menghilangkan lalat limbah dengan cara yang satu ini dijamin aman, kok.
Berikut adalah cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi:
- Campurkan cuka apel dan sabun pencuci piring cair di dalam wadah.
- Aduk hingga merata.
- Siapkan corong dari saluran air ke botol atau wadah yang berisi cairan tersebut.
- Nantinya, lalat tersebut akan masuk satu per satu dan menempel ke cairan tersebut.
- Lalat limbah akan mati seketika di dalam wadah cairan alami tersebut.
3. Menggunakan Minuman Bersoda
Cara membasmi lalat kecil di kamar mandi dengan minuman bersoda cukup praktis.
Dari pengalaman sebagian orang lain, lalat kamar mandi akan hilang seketika dengan cara yang satu ini.
Berikut adalah cara menghilangkan lalat limbah di kamar mandi:
- Siapkan satu botol minuman bersoda.
- Buat lubang berukuran besar di bagian atas tutup botol agar lalat kamar mandi dapat masuk.
- Kemudian, sisakan seperempat air soda di dalam botol.
- Simpan botol tersebut di sudut kamar mandi atau di dekat tempat lalat berkerumun.
- Tunggu beberapa hari sampai lalat tersebut masuk ke dalam botol soda tersebut.
4. Menggunakan Ragi
Cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi selanjutnya adalah menggunakan ragi yang juga tergolong ampuh bagi sebagian orang.
Hanya dengan bahan alami, tak ada salahnya kamu mencobanya sendiri di rumah untuk mengusir lalat limbah yang mengganggu.
Ragi juga bisa dengan mudah kamu beli di pasar atau warung terdekat.
Berikut adalah cara menghilangkan lalat kamar mandi:
- Siapkan air panas setengah gelas.
- Masukkan ragi kering dan satu sendok gula.
- Aduk hingga merata.
- Kemudian, letakkan di dalam gelas atau wadah lain dan tutup bagian atasnya dengan plastik.
- Lubangi bagian atas pembungkus agar menjadi jalan masuk lalat.
- Letakkan di sudut atau tempat lalat berkerumun.
- Tunggu sampai lalat kecil kamar mandi masuk ke dalam jebakan tersebut.
5. Membersihkan Kamar Mandi
Perlu kamu ketahui bahwa penyebab adanya lalat limbah adalah lingkungan yang kotor dan lembap.
Mereka juga bisa muncul karena sisa makanan di wastafel, kerak dinding kamar mandi, dan tumpukan kotoran lainnya.
Oleh karena itu, cara mengusir lalat kecil di kamar mandi adalah dengan membersihkan area toilet secara rutin, mulai dari keramik dinding hingga saluran pembuangan.
Apalagi, keramik kamar mandi dan lubang pembuangan biasanya menjadi sarang telur lalat kamar mandi.
Jadi, bersihkan dengan cairan pembersih toilet dan sikat hingga bersih.
Dengan begitu, lalat limbah akan terusir secara perlahan dan tak akan muncul kembali jika kamu menjaga kebersihan area toilet.
6. Menggunakan Cairan Pengusir Lalat
Cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi yang ampuh adalah menggunakan obat pembasmi lalat kamar mandi.
Cukup semprotkan langsung pada dinding kamar mandi yang terdapat lalat limbah atau area yang jadi tempat bersembunyi, lalat limbah akan mati seketika.
Kamu juga bisa membasmi sarang lalat kamar mandi dengan memasukkan cairan pembasmi ke saluran pembuangan.
Setelah melakukan penyemprotan, segera tutup pintu kamar mandi agar tidak menyebar ke luar area toilet.
Kemudian, bersihkan saluran air, penyaring, dan lainnya agar tidak menjadi tempat atau sarang lalat.
Buang juga limbah atau kotoran yang tersumbat di saluran air, seperti rambut dan sebagainya.
Jangan lupa, bersihkan area septic tank agar lalat kamar mandi hilang dari akarnya.
7. Soda Kue, Garam, dan Cuka
Cara mengusir lalat kamar mandi yang terakhir adalah menggunakan campuran soda kue, garam, dan cuka.
Menurut pengalaman akun YouTube viroqe, campuran ketiganya dinilai ampuh membasmi lalat limbah dengan cara menuangkan larutan ke saluran pembuangan.
Dengan campuran tersebut, lalat rumahan tersebut akan hilang asal dilakukan secara rutin.
Setelah mendiamkan larutan seharian, siram saluran pembuangan dengan air mendidih.
***
Itulah cara menghilangkan lalat kecil di kamar mandi dengan mudah.
Selamat mencoba, Property People.
Yuk, simak artikel tips bermanfaat lainnya di Berita.99.co.
Baca juga topik-topik yang tak kalah menarik dengan mengikuti Google News Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa, kunjungi www.99.co/id bagi kamu yang sedang mencari rumah.
Kini, jual beli rumah jadi #segampangitu bersama kami!