Pernah mengeluh karena koneksi internet rumah yang lemot? Eits, mungkin saja itu terjadi karena bandwidth yang tidak sesuai. Simak cara menghitung kebutuhan bandwidth internet rumahan yang perlu kamu ketahui berikut ini!
Sahabat 99, keberadaan internet di rumah kini telah menjadi kebutuhan.
Apalagi dengan maraknya Work From Home (WFH) atau aktivitas daring di tengah pandemi, kebutuhan akan internet di rumah tak bisa ditawar lagi.
Akan tetapi, kadang kala kita mengalami masalah terkait koneksi yang lambat.
Memang, hal tersebut bisa jadi karena adanya trouble dari Internet Service Provider (ISP) atau penyedia jasa internet yang kamu pakai.
Namun, jangan salah karena faktor lain juga bisa memengaruhi lambatnya internet rumah, salah satunya yakni disebabkan bandwidth yang tidak sesuai.
Pertanyaan yang muncul kemudian adalah, apa itu bandwidth?
Pengertian Bandwidth
Melansir berbagai sumber, bandwidth adalah ukuran banyaknya data yang dapat ditransfer dalam satuan waktu tertentu, umumnya yakni bit per second (bps).
Arti lainnya dari bandwidth yaitu kapasitas yang dapat digunakan pada kabel ethernet supaya bisa dilewati trafik paket data dengan maksimal tertentu.
Apabila dianalogikan, bandwidth ibarat jalan raya sedangkan data yang masuk melewati bandwidth seperti kendaraan yang melintasi jalan tersebut.
Nah, sama halnya dengan analogi di atas, jika bandwidth dalam suatu jaringan internet di rumah terlampau kecil sementara yang mengakses internet banyak, maka kecepatan internet pun bakal berkurang.
Cara Menghitung Kebutuhan Bandwidth Internet Rumah
Kebutuhan seberapa besar bandwidth untuk keperluan rumah tentu saja berbeda-beda.
Semakin banyak pengguna yang membutuhkan kecepatan koneksi internet dalam satu jaringan yang sama, maka semakin besar pula bandwidth yang dibutuhkan dalam satu rumah tersebut.
Untuk lebih jelasnya, yuk kita hitung kebutuhan bandwidth internet rumah dengan cara berikut ini.
1. Pengaruh Jumlah PC atau Ponsel
Banyaknya jumlah komputer atau laptop, ponsel, dan alat lain yang membutuhkan koneksi internet sangat berpengaruh.
Seperti yang telah disinggung, jika koneksi internet rumah ingin lancar, maka sesuaikan besar bandwidth dengan PC atau ponsel yang terhubung ke internet.
2. Batas Maksimal Bandwidth
Aktivitas internet seperti download dan upload juga memengaruhi kecepatan internet rumah, lo.
Kamu mesti memperhitungkan jenis dan ukuran file yang rutin ditransfer.
Misalnya, apabila pekerjaan yang kamu lakukan berkaitan dengan video dari Youtube, maka bandwidth yang diperlukan akan lebih besar.
Oleh karena itu, memperkirakan seberapa besar kebutuhan bandwidth rumah bisa dilakukan dengan perhitungan sebagai berikut:
- Bandwidth yang dibutuhkan = jumlah perangkat x batas bandwidth satu perangkat.
Sebelum menghitung secara rinci, kamu perlu mengetahui penggunaan dari tiap penghuni rumah yang bisa dibagi ke dalam beberapa kategori:
- Pengguna ringan: 50 Kbps
- Pengguna sedang: 80 Kbps
- Pengguna berat: 120 Kbps
Contoh Kasus
Jika di rumah terdapat 5 pengguna internet dengan 3 di antaranya pengguna berat, 1 pengguna sedang, dan 1 pengguna ringan, maka cara menghitung kebutuhan bandwidth internet rumahnya adalah sebagai berikut:
- 3 pengguna berat x 120 Kbps = 360 Kbps
- pengguna sedang x 80 Kbps = 80 Kbps
- pengguna ringan x 50 Kbps = 50 Kbps
Maka total kebutuhan bandwidth di rumah kamu adalah 490 Kbps alias kurang dari 1 Mbps.
Di luar itu, kamu juga bisa mempertimbangkan kelompok pengguna dengan mempertimbangkan content yang sering diakses.
Bisa jadi, kategori pengguna untuk mengakses internet berbeda-beda.
Misalnya saja, pengguna berat 1 Mbps untuk kamu yang sering streaming video dan pengguna sedang 500 Kbps bagi mereka yang selalu mengakses dokumen di Google Drive.
Atau, bisa pula kategori pengguna ringan 200 Kbps yang meliputi browsing di berbagai website.
Bagaimana, cukup jelas, Sahabat 99?
***
Semoga ulasan mengenai cara menghitung kebutuhan bandwidth internet rumahan di atas bermanfaat, ya.
Pantau terus informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa kunjungi www.99.co/id untuk mendapatkan pilihan rumah atau apartemen terbaik.
Salah satunya seperti Chelsea Modern Home.