Berita Ragam

12 Cara Menyelesaikan Masalah yang Sedang Terjadi, Jangan Dihindari!

3 menit

Simak beberapa cara menyelesaikan masalah berikut, supaya kelak ketika di hadapkan dengan persoalan, kamu mampu mengatasinya!

Property People, namanya hidup, pasti tak akan lepas dari persoalan.

Baik masalah di dalam diri, keluarga, pertemanan, atau persoalan di sekolah.

Itu wajar dan pasti terjadi.

Namun, kamu perlu membekali diri sedini mungkin agar kelak mampu menyelesaikan masalah dengan baik.

Sebentar, atau kamu sekarang sedang diterpa masalah dan bingung bagaimana cara menyelesaikannya?

Tenang, Property People.

Berikut ini akan dipaparkan mengenai langkah tepat cara menyelesaikan masalah, termasuk bagaimana cara menyelesaikan masalah yang menyangkut banyak orang.

Simak artikel ini sampai selesai, ya.

12 Cara Menyelesaikan Masalah yang Jitu

Umumnya, masalah hadir dalam dua dimensi, yaitu dalam diri sendiri, (internal) dan dari luar, seperti kelompok, lingkungan, teman (eksternal).

Maka dari itu, dalam artikel ini akan dibahas dua hal tersebut, yakni cara menyelesaikan masalah untuk internal dan eksternal.

Cara Menyelesaikan Masalah Internal

cara menyelesaikan masalah internal

sumber: interestingengineering.com

1. Menenangkan Pikiran

Tak ada paling cara ampuh untuk menyelesaikan masalah di dalam diri selain menenangkan pikiran.

Menenangkan pikiran atau berkepala dingin perlu dilakukan agar kamu mendapat solusi jitu dari permasalahan yang tengah di hadapi.

2. Barengi dengan Pikiran Positif

Pikiran negatif hanya akan memperburuk persoalan.

Makanya, kamu harus mampu berpikir positif ketika berada dalam menghadapi persoalan.

Pikiran positif membantu kamu menghindari prasangka buruk dan membuat masalah menjadi lebih ringan.

3. Jangan Panik dan Membesarkan Masalah

Masalah dan solusi akan hadir bersamaan.

Salah satu kuncinya adalah menghindari rasa panik panik dan kerap membesarkan masalah.

Tanamkan dalam diri bahwa masalah yang timbul selalu disertai dengan solusi, sehingga kamu tak perlu panik berlebihan.

4. Tulis Masalah dan Selesaikan Satu per Satu

Cara selanjutnya adalah dengan menuliskan persoalan yang tengah di hadapi.

Langkah ini dilakukan guna mengukur, berapa banyak dan berat masalah tersebut.

Tulis satu per satu.

Apakah masalah yang kamu hadapi saat ini memang banyak?

Jika kamu sudah mengetahui daftarnya, segera selesaikan satu per satu.

Menulis masalah akan memudahkan kamu untuk memetakan dan menyelesaikannya.

5. Jangan Menyerah

Ya, ini langkah paling penting di antara poin lain, yaitu jangan menyerah.

Jika memilih menyerah dengan masalah, kamu akan kalah.

Namun, ketika kamu bertekad untuk tak menyerah, maka masalah kelak akan selesai.

Jadilah pribadi kuat dengan tak gampang menyerah.

6. Jangan Mengeluh

Sudah disinggung sebelumnya kalau masalah dan solusi adalah dua hal yang pasti akan datang.

Untuk itu, hindari mengeluh tatkala masalah datang.



Hadapi dengan gagah berani sebab masalah adalah media untuk kamu kian dewasa.

Cara Menyelesaikan Masalah Eksternal

cara menyelesaikan masalah eksternal

sumber: verywellhealth.com

1. Akui Kesalahan

Jika kamu memang salah, segera akui.

Jangan menghindar dan egois karena tak ingin disalahkan.

Pemenang terkadang tak dinilai dari menang atau kalah.

Namun, sikap pemenang terlihat dari bagaimana ia menyikapi sebuah masalah.

2. Bicarakan Baik-Baik

Setiap masalah harus dibicarakan baik-baik.

Hal ini pun bisa menjadi solusi bagaimana cara menyelesaikan masalah yang menyangkut banyak orang.

Misalnya kamu mempunyai masalah dengan teman, bicarakan baik-baik, cari solusi tepat bersama.

Hindari penyelesaian masalah dengan emosi yang meledak-ledak.

Tak jarang, hal itu malah memperburuk masalah.

3. Jangan Malu untuk Meminta Maaf Terlebih Dulu

Cara ini adalah lanjutan dari poin pertama.

Setelah mengakui kesalahan, kamu jangan malu untuk meminta maaf.

Meminta maaf tidak memperlihatkan kamu lemah, kok.

Malah sebaliknya, kamu tampak kuat dan hebat karena mau mengakui kesalahan dan lekas meminta maaf.

4. Jadilah Pribadi Pemaaf

Jika memang yang salah adalah orang lain, jadilah pribadi pemaaf.

Maafkan orang yang melakukan kesalahan.

Langkah ini sangat tepat sebagai cara menyelesaikan masalah…

Supaya tak berlarut dan berkepanjangan.

5. Jangan Hindari Masalah

Cara berikutnya ketika menemui persoalan adalah jangan hindari masalah tersebut.

Cepat atau lambat, masalah pasti selesai.

Namun, jangan sampai kamu lari dan menghindari masalah.

Hal itu tak akan menyelesaikannya, malah akan membuat kamu tak tenang dan tak nyaman.

Hadapilah!

6. Segera Selesaikan Masalah

Alih-alih membiarkan, jika kamu menemui masalah segeralah selesaikan masalah tersebut.

Justru bila dibiarkan berlarut, sebuah masalah bukan tak mungkin akan kian membesar dan menyulitkanmu dalam menyelesaikannya.

***

Itulah cara menyelesaikan masalah, termasuk jawaban dari pertanyaan: bagaimana cara menyelesaikan masalah yang menyangkut banyak orang.

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jade Park Serpong 2 bisa jadi pilihan tepat bila kamu tengah mencari hunian di daerah Serpong, Tangerang Selatan.

Informasi lebih lengkap silakan lihat hanya di www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts