Rumah Tips & Trik

6 Cara Menyimpan Jamur Kancing agar Tidak Mudah Busuk. Catat Baik-Baik, ya!

3 menit

Bingung bagaimana cara menyimpan jamur kancing yang benar agar lebih tahan lama? Yuk, pelajari triknya melalui ulasan dalam artikel ini, Property People!

Pada dasarnya, jamur memiliki tekstur yang lembut serta kelembapan tinggi.

Itulah mengapa bahan makanan satu ini cenderung cepat busuk.

Terlebih, jika kamu menyimpannya dengan cara yang salah.

Nah, untuk memperpanjang usianya, cobalah menerapkan cara menyimpan jamur kancing berikut ini!

6 Cara Menyimpan Jamur Kancing yang Benar

1. Pisahkan Jamur yang Masih Segar

panduan cara menyimpan jamur kancing

Usia penyimpanan salah satu jenis jamur yang aman dimakan ini memang sangat pendek.

Namun, bukan mustahil untuk meningkatkan usia penyimpanannya.

Pertama, kamu hanya perlu memisahkan dahulu jamur kancing yang masih segar dan tidak.

Jamur segar biasanya terlihat fresh serta memiliki tekstur yang keras.

Karena teksturnya masih keras, kamu bisa menyimpannya untuk waktu lama.

Sementara, untuk jamur yang sudah tidak segar, segera olah menjadi salad atau bahan masakan lainnya.

2. Bersihkan Bagian Jamur yang Kotor

Cara menyimpan jamur kancing berikutnya adalah membersihkan kotoran yang menempel pada permukaan jamur.

Namun, pastikan untuk tidak mencucinya dengan air mengalir karena akan membuat kelembapannya bertambah.

Ini karena jamur memiliki kemampuan menyerap air yang tinggi seperti spons.

Cukup potong bagian akarnya dengan pisau dan lap permukaannya dengan tisu kering sebelum menyimpannya.

Apabila jamur sudah terlanjur kena air, tiriskan terlebih dahulu sebelum menyimpannya.

3. Simpan di Wadah Kedap Udara

cara menyimpan jamur kancing

Agar jamur tidak mudah busuk, kamu bisa menyimpannya di dalam wadah kedap udara seperti tupperware.

Sesuaikan ukuran wadah dengan jumlah jamur kancing yang ingin kamu simpan.

Lalu, lapisi bagian dasarnya dengan beberapa lembar tisu atau kertas.

Tata jamur di atasnya, tutup wadah dengan rapat, dan letakkan di dalam kulkas.

Lemari dapur juga bisa jadi pilihan selama kondisinya kering dan bersih.

Namun, di suhu ruangan jamur hanya bisa bertahan selama 2-3 hari.

Sementara, suhu kulkas efektif menambah usia jamur hingga 1-2 minggu.

4. Iris Jamur Kancing sebelum Disimpan

Opsi cara menyimpan jamur kancing lainnya adalah dengan mengirisnya terlebih dahulu.

Iris jamur tipis-tipis dan rendam di dalam air yang telah kamu taburi garam.



Lalu, rebus jamur dan air garam hingga mendidih dengan menggunakan api besar.

Setelah 5-10 menit, tiriskan jamur kancing, masukkan ke wadah, dan simpan di dalam kulkas.

Dengan cara ini, jamur bisa bertahan hingga seminggu sebelum kualitasnya menurun.

5. Bekukan Jamur Terlebih Dahulu

cara menyimpan jamur kancing yang benar

Kamu juga bisa pertimbangkan untuk membekukan jamur terlebih dahulu sebelum menyimpannya.

Cara menyimpan jamur kancing satu ini efektif menjaga kualitasnya hingga dua minggu atau lebih.

Namun, pastikan kamu membekukan jamur segar, bukan yang sudah layu.

Jika permukaan jamur sudah agak layu, sebaiknya masak terlebih dahulu untuk menghentikan proses kerja enzim di dalamnya.

Dengan begitu, kualitas jamur akan tetap terjaga setelah kamu membekukannya.

6. Keringkan Jamur Kancing dengan Oven

Mengeringkan jamur kancing dengan oven listrik juga efektif menjaga kualitasnya.

Pasalnya, jamur kering akan kembali kenyal teksturnya setelah kamu rebus dengan air panas.

Dari segi tampilan pun tidak akan ada perubahan yang mencolok.

Berikut langkah-langkah mengeringkan jamur dengan oven:

  • Potong jamur menjadi irisan tipis maupun besar, sesuaikan saja dengan kebutuhan.
  • Tata jamur di atas nampan oven, pastikan tidak ada yang posisinya terlalu dekat dan menumpuk.
  • Nyalakan oven di suhu 52 derajat celcius selama 3-8 jam, tergantung potongannya.

Apabila pengeringan sudah selesai, masukkan jamur ke kantong zip lock atau wadah kedap udara lainnya.

Sebagai catatan, jamur yang kering sempurna akan terlihat agak pecah, bukan bengkok.

 ***

Itu dia ulasan lengkap mengenai cara menyimpan jamur kancing yang bisa kamu aplikasikan di rumah.

Temukan artikel menarik lainnya di Google News dan Berita.99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk beragam kebutuhan properti.

Tersedia berbagai macam penawaran menarik, salah satunya The Mansion Jasmine Boulevard.



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts