Rumah Tips & Trik

6 Cara Menyimpan Tauge di Kulkas dengan Benar agar Kesegarannya Terjaga. Anti Benyek!

3 menit

Terlanjur membeli taoge dalam jumlah banyak, tetapi tidak sempat mengolah semuanya? Yuk, simak cara menyimpan tauge di kulkas berikut ini agar kesegarannya terjaga lebih lama!

Taoge termasuk jenis sayuran yang tidak dapat bertahan lama setelah kamu petik.

Di hari ketiga saja tekstrunya akan berubah menjadi benyek, agak layu, dan bau apek.

Apalagi jika kamu menyimpannya di area dengan suhu ruangan.

Namun, ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk memperpanjang kesegarannya.

Untuk lebih jelasnya, langsung saja simak cara menyimpan tauge di kulkas dalam artikel berikut, ya!

6 Cara Menyimpan Tauge di Kulkas yang Benar

1. Pisahkan Taoge yang Tidak Segar

cara menyimpan tauge di kulkas

Sebelum menyimpan taoge, seleksi dahulu kualitasnya.

Pisahkah taoge segar dari yang sudah layu ke dalam wadah terpisah.

Ciri taoge segar yang bisa kamu cermati adalah aromanya tidak asam, berwarna cerah, dan tidak lembek.

Untuk taoge yang sudah tidak segar, kamu bisa langsung mengolahnya sebagai bahan masakan.

2. Jangan Mencuci Taoge

Cara menyimpan tauge di kulkas berikutnya yang perlu kamu perhatikan adalah tahap pembersihan.

Pastikan membersihkan kotoran pada akar dan kulit kepala taoge sebelum menyimpannya.

Namun, hindari mencuci taoge karena berisiko membuatnya cepat berlendir dan busuk.

Cukup kikis kotoran pada taoge secara manual dengan menggunakan bantuan pisau dapur.

Apabila taoge terlanjur basah, sebaiknya keringkan dahulu dengan kain atau tisu.

3. Bungkus dengan Kertas

Untuk menyerap kelembapannya, bungkuslah taoge dengan menggunakan kertas.

Namun, hindari membungkusnya dengan kertas koran karena tintanya mengandung zat kimia berbahaya.

Pilihlah kertas hvs kosong agar keamanannya lebih terjamin, lalu masukkan ke dalam plastik dan simpan di kulkas.

Selain itu, pastikan tidak mengganti kertas dengan tisu.

Pasalnya, tisu dapat menyerap air yang justru akan mempercepat proses pembusukan taoge.

Akibatnya, tekstur taoge akan lebih cepat benyek dan berlendir.

4. Masukkan ke Wadah Kedap Udara

cara menyimpan tauge di kulkas yang benar

Opsi cara menyimpan tauge di kulkas lainnya adalah memasukkan taoge ke dalam wadah kedap udara.

Baru kemudian letakkan wadah di rak penyimpanan kulkas bagian atas.

Dengan begitu, sayur taoge bisa awet hingga 5-7 hari ke depan.

Namun, ada baiknya kamu memisahkan porsi taoge sesuai dengan rencana pengolahan.

Tujuannya agar kamu tidak perlu berulang kali membuka wadah taoge ketika akan memasak.

Pasalnya, intensitas membuka wadahnya dapat mempengaruhi ketahanan taoge yang kamu simpan.

5. Rendam di Dalam Air Jeruk Nipis

Alternatif berikutnya adalah menyimpan taoge dengan merendamnya di air jeruk nipis.



Pertama, siapkan wadah kedap udara terlebih dahulu, tuang air ke dalamnya, dan masukkan irisan jeruk nipis.

Kemudian, masukkan taoge ke dalam wadah dan pastikan seluruh permukaannya terendam air.

Setelah itu, kamu bisa langsung memasukkannya ke kulkas.

Kesegaran taoge bisa bertahan hingga empat hari, tetapi kamu harus mencucinya terlebih dahulu sebelum memasaknya.

6. Gunakan Air Garam

Terakhir, kamu bisa pertimbangkan untuk menyimpannya dalam air garam.

Dengan begitu, taoge bisa bertahan selama tujuh hari atau seminggu penuh.

Namun, air rendamannya perlu diganti setiap 2-3 hari sekali agar taoge tidak berlendir.

Selain itu, sebaiknya segera olah taoge setelah seminggu agar nutrisinya tetap terjaga.

Tips Mengolah Taoge agar Nutrisinya Terjaga

cara menyimpan tauge di kulkas

Ketika akan memasak taoge, pastikan kamu tahu bagaimana cara mengolahnya yang benar.

Pertama, sayuran ini sebaiknya diolah ketika masih segar karena taoge layu berisiko menyebabkan keracunan.

Selain itu, pastikan kamu membersihkan ujung akarnya dengan cermat.

Pasalnya, kehadiran akar membuat taoge lebih cepat basi setelah kamu masak.

Alhasil, bakteri yang menyebabkan masalah kesehatan akan lebih cepat muncul.

Lalu, pastikan tidak memasak taoge terlalu lama karena berisiko mengurangi kandungan nutrisi di dalamnya.

Sebaiknya, masak taoge langsung dengan air mendidih selama 5-10 detik saja.

***

Semoga cara menyimpan tauge di kulkas ini bermanfaat untukmu, ya.

Simak informasi lainnya hanya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Temukan juga beragam artikel menarik terkait rumah dan properti hanya di Berita.99.co.

Tertarik membeli rumah di kawasan Chelsea Modern Home?

Langsung saja cek penawaran menariknya di 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts