Foto di dinding terlihat membosankan dan berantakan? Yuk, ikuti tips menyusun kolase pigura foto di dinding agar terlihat lebih estetis di bawah ini!
Kolase bingkai foto adalah sebuah cara paling mudah untuk membuat dinding tampak lebih estetis.
Namun jika tidak ditata dengan baik, kolase dapat membuat ruangan tampak berantakan dan tidak menawan.
Jangan khawatir, jika kamu mengikuti tips ini, kolase fotomu pasti akan terlihat lebih indah dan estetis!
Yuk, simak cara menyusun kolase pigura foto di sini!
Cara Menyusun Kolase Pigura Foto di Dinding
1. Kelompokan Foto dengan Warna atau Tema yang Sama
Hal pertama yang perlu kamu lakukan untuk menyusun pigura foto di dinding adalah mengelompokan seluruh foto yang kamu miliki.
Kelompokkan foto berdasarakan dengan warna bingkai, tema pada foto, warna pada foto, dan lain sebagainya.
Hal ini akan membuat kumpulan foto lebih terlihat terkoordinasi dan tidak berantakan.
Baca Juga:
7 Cara Membuat Koridor Rumah Terlihat Lebih Estetis. Ruangan Makin Cantik!
2. Simpan Pigura Foto Paling Besar di Tengah
Setelah foto terkoordinasi dengan baik, kamu dapat menentukan center piece atau foto yang dijadikan pusat perhatian.
Center piece biasanya adalah sebuah foto yang ukurannya jauh lebih besar dibandingkan foto lainnya.
Hal ini dilakukan agar membuat keseluruhan foto tampak lebih serasi.
Selanjutnya, kamu dapat memasangkan foto-foto lainnya mengelilingi center piece ini.
Namun, jika ukuran fotomu sama semua, kamu tidak perlu memilih center piece.
3. Susun Pigura Foto dengan Sejajar
Saat kamu memasang foto di dinding, usahakan untuk selalu menyusun foto sejajar dengan foto lainnya.
Hal ini akan membuat kumpulan foto terlihat lebih rapi dan menawan.
Pastikan juga untuk tidak menyimpan terlalu banyak foto pada satu sisi dinding agar keseluruhan ruangan tidak terlihat berat sebelah.
4. Tata Sesuai dengan Kondisi Ruangan
Tata kumpulan foto milikmu menyesuaikan dengan kondisi ruangan yang kamu miliki.
Contohnya, jika kamu ingin menyimpan di ruangan dengan tangga, susun foto menyesuaikan dengan tangga, sehingga seluruh area dinding terlihat terisi.
Sementara itu, jika kamu ingin menyimpan kumpulan foto di atas sofa, pastikan untuk memberikan jarak antara sofa dengan foto agar orang-orang masih bisa duduk dengan nyaman tanpa mengenai foto.
Selain itu, kamu dapat mengukur ukuran dinding dan ukuran foto agar dapat menentukan berapa banyak foto yang dapat muat di dinding.
Hal ini dapat memudahkan kamu menentukan jumlah foto yang dibutuhkan untuk menata ruangan.
5. Memberikan Jarak yang Sama antar Pigura Foto
Hal yang sering kali dilupakan oleh banyak orang ketika menyusun pigura foto di dinding adalah memberikan jarak.
Jarak antar foto dibutuhkan agar kumpulan foto tampak lebih rapi dan tidak berantakan.
Pastikan untuk memberikan jarak yang sama antar foto agar kumpulan foto terlihat cantik dan menawan.
Jarak yang sama juga dapat membuat kumpulan foto tampak lebih nyaman untuk dilihat.
6. Menata Sesuai dengan Bentuk yang Kamu Inginkan
Kamu tidak harus menyusun kumpulan foto jadi berbentuk kotak atau persegi panjang saja, lo!
Susun bingkai foto sesuai dengan bentuk yang kamu inginkan.
Kamu bisa menyusun foto menjadi membentuk seperti segitiga, hati, lingkaran, atau bentuk-bentuk lainnya.
Baca Juga:
6 Cara Menata Bunga Depan Rumah agar Terlihat Cantik dan Menawan
7. Hindari Pigura Foto yang Miring
Hal terakhir yang harus kamu lakukan untuk membuat kumpulan foto tampak lebih estetis adalah menjaga semuanya sejajar dan tidak miring.
Bingkai foto yang miring dapat memberikan tampilan kurang indah dan tidak rapi.
Gunakan penggaris untuk mengukur posisi foto pada dinding untuk memastikan foto akan terpasang lurus.
Kamu juga dapat menggunakan alat stabilizer untuk memastikan foto terpasang dengan benar.
***
Semoga informasinya bermanfaat ya Sahabat 99.
Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Cari properti idamanmu hanya di 99.co/id.
Kamu akan menemukan beragam pilihan menarik, seperti proyek Citra Maja Raya, lo!