Cerita Kita

Panduan Merawat Taman dan Kolam Ikan di Dalam Rumah ala @dhouse_dzds. Sederhana, Tak Memerlukan Cara Khusus!

3 menit

Pemilik rumah @dhouse_dzds memberikan panduan lengkap perihal cara merawat taman dan kolam ikan di dalam rumah. Ternyata relatif sederhana dan tak bikin repot!

Demi mengakali halaman rumah yang terbatas, banyak pemilik rumah yang memanfaatkan ruang di dalam hunian menjadi sebuah taman atau kolam ikan.

Namun, masih belum banyak yang tahu jika taman di dalam rumah memerlukan perawatan dan perlakuan istimewa.

Itu karena taman yang dibangun di dalam rumah biasanya tak mendapat suplai cahaya matahari cukup.

Belum lagi soal kolam ikan, jika kurang dirawat dengan baik kolam justru bikin sengsara karena dapat mengundang nyamuk-nyamuk pengganggu bersarang di rumah.

Nah, berangkat dari persoalan di atas, artikel ini akan mencoba mengungkap cara merawat taman dan kolam ikan di dalam rumah.

Agar panduan berikut konkret, Berita 99.co Indonesia kemudian mewawancarai pemilik rumah @dhouse_dzds Dese Trieka F.A.

Sekadar informasi @dhouse_dzds sendiri merupakan rumah yang mengusung konsep minimalis industrial.

Rumah yang berlokasi di daerah Dau, Kab. Malang merupakan hunian impian banyak orang lantaran berhasil ‘dibangun sendiri’ dan wujudnya sungguh apik.

Bukan hanya desain rumah @dhouse_dzds yang curi perhatian, tapi di dalam hunian tersebut terdapat taman dan kolam ikan yang memukau.

Bahkan di dalamnya terdapat sebuah pohon besar, lo!

Lalu, bagaimana pemilik rumah @dhouse_dzds merawat taman dan kolam ikan di dalam rumah?

Selengkapnya bisa kamu lihat di bawah ini!

Panduan Merawat Taman dan Kolam Ikan di Dalam Rumah ala @dhouse_dzds

1. Cara Menghalau Nyamuk Bersarang di Taman dan Kolam Ikan

merawat taman dan kolam ikan

Orang mengira taman dan kolam di dalam rumah bisa mengundang nyamuk bersarang.

Namun menurut Dese, nyamuk di rumah memang ada, tapi dalam jumlah normal.

“Untuk nyamuk yang pasti ada cuma jumlahnya normal saja seperti rumah pada umumnya,” ungkap Dese.

Meski terdapat kolam, nyamuk tak bisa berkembang biak sesuka hati lantaran air kolamnya terus mengalir dan tak menggenang.

Belum lagi rumah Dese punya bukaan besar sehingga tanaman tak mudah lembap sehingga area taman tidak menjadi sarang nyamuk.

Chamber kolam kami antisipasi nyamuk dengan memberikan abate. Untuk di tanaman karena sirkulasi udara dan pencahayaannya bagus jadi nggak bikin taman terlalu lembab dan tidak jadi sarang nyamuk,” jelas Dese.

2. Tips Memilih dan Merawat Tanaman di Dalam Rumah

inner court

Bagi kamu yang ingin membuat taman dalam rumah, Dese membagikan tips ringkas cara memilih dan merawat tanaman.

Dese mengurai, tanaman yang hendak disimpan di dalam rumah harus yang bisa beradaptasi dengan lingkungan sekitar.

Berikut beberapa tanaman yang menurut Dese bisa beradaptasi dengan lingkungan dalam rumah.

“Untuk tanaman indoor kami memilih tanaman yang bisa adaptasi di dalam ruangan, seperti jenis sansevieria, aglaonema, sirih gading, keladi, ZZ plant, tanduk rusa, kadaka, kaktus, dan succulent,” sebut Dese yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga ini.

Sementara untuk cara merawatnya, tak ada trik khusus.

Dese hanya menyiramnya, mengeluarkan tanaman seminggu sekali, dan sesekali memberikan pupuk.

“Tanaman indoor kami siram 2 hari sekali dan tiap seminggu sekali di angin-anginkan di luar, sesekali kami kasih pupuk supaya subur.”



Pertanyaan pun muncul, dengan adanya taman di dalam rumah, bagaimana cara mengantisipasi hama?

Lalu jika memakai pestisida; apakah aman untuk penghuni di dalam rumah?

“Hama tanaman di dalam rumah kami hanya menggunakan cairan sabun cuci piring yang dicampur air, sehingga aman untuk penghuni,” jawab Dese.

Cerita Pohon Besar di Dalam Rumah

inner court

Selain punya taman dan kolam ikan yang memukau, di dalam rumah @dhouse_dzds terdapat sebuah pohon besar.

Ada cerita unik mengenai pohon besar tersebut.

Mulanya, si pohon mampu hidup, tapi karena tak mampu beradaptasi ia akhirnya mati.

Namun, pada saat ini pohon menjadi media tanam untuk beberapa tanaman, seperti tanduk rusa, sirih gading, dan kadak.

Menariknya, Dese mengaku perlu 11 orang untuk memasukkan pohon besar ke dalam rumah.

merawat taman dan kolam ikan

“Dulu untuk memasukkan pohon ke dalam rumah butuh 11 orang yang mengangkat dan menegakkan dengan katrol,” kenang Dese.

Dese dan suaminya juga sudah mengantisipasi pertumbuhan akar dengan cara memangkasnya dan dibungkus karung.

Alhasil, si akar aman dan tak memengaruhi struktur bangunan.

“Untuk akarnya sendiri aman, untuk struktur bangunan karena akar tunggangnya sudah dipangkas dan dibungkus dengan karung,” terang Dese.

Pernah Ada Hewan Liar Masuk ke dalam Rumah!

rumah dekat sawah

Setelah tahu cara merawat taman dan kolam ikan di dalam rumah, poin terakhir akan menceritakan pengalaman unik Dese yang rumahnya pernah disambangi sejumlah hewan liar.

Kenapa bisa terjadi? Usut punya usut, ternyata lokasi rumah @dhouse_dzds dekat sawah.

Seperti kita tahu, sawah sendiri menjadi habitat hewan-hewan liar seperti ular.

“Dulu awal-awal pernah ada ular kecil, tokek, kaki seribu, laba-laba besar,” kenang Dese.

Namun seiring berjalannya waktu, hewan-hewan tersebut tak bisa masuk lagi karena rumah sering dibersihkan.

Khusus untuk ular, agar ia tak bisa masuk kembali, selain membersihkan rumah, Dese mengusahakan supaya hunian tetap wangi.

“Untuk antisipasi ular tidak masuk rumah, kami berusaha membuat rumah selalu bersih dan harum dengan sering mengepel lantai, memberi wangi-wangian di dalam ruang dan menggunakan keset dari sabut kelapa di area yang potensi dimasuki ular,” tutupnya.

***

Itulah panduan merawat taman dan kolam ikan di dalam rumah ala pemilik rumah @dhouse_dzds.

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kolmas Regency bisa jadi opsi tepat jika kamu sedang mencari rumah mewah di daerah Cimahi, Jawa Barat.

Informasi lebih lanjut silakan lihat hanya di www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!

***sumber foto: dokumentasi pribadi/dhouse_dzds



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts