Bagaimana sih cara merawat tanaman air mata janda? Yuk, cari tahu informasinya pada artikel ini!
Lembut dan elegan. Itulah kesan pertama kali yang akan didapatkan ketika melihat tanaman air mata janda atau Callisia repens.
Tanaman hias satu ini merupakan tanaman sukulen repenial yang kerap dijadikan sebagai tanaman gantung.
Karakteristik dari tanaman ini adalah batangnya yang tak terlalu tinggi, hanya mencapai tinggi 10 sentimeter saja.
Setiap cabang dari tanaman ini dipenuhi dengan daun yang berukuran kecil, berbentuk oval, dengan permukaan yang waxy atau licin.
Daunnya yang bisa tumbuh mencapai ukuran 2,5 cm ini punya warna yang beragam, seperti merah muda, krem, serta hijau cerah.
Dengan karakteristik tersebut, tentunya tanaman air mata janda sangat digemari oleh pecinta sukulen.
Nah, buat kamu yang juga tertarik menanam tanaman hias air mata janda, tentu saja kamu perlu tahu cara merawatnya di rumah.
Berikut ini Berita 99.co Indonesia hadirkan informasi cara merawat tanaman air mata janda pada uraian berikut.
Cara Merawat Tanaman Hias Air Mata Janda
1. Memilih Lokasi Penempatan yang Pas
Cara merawat tanaman hias air mata janda yang pertama adalah memilih lokasi yang pas.
Perlu diketahui, cahaya matahari akan sangat mempengaruhi kualitas daun tanaman hias air mata janda.
Jadi, pilihlah tempat yang dipastikan mendapat paparan sinar matahari tak langsung.
Pasalnya, jika tanaman ini mendapat paparan sinar matahari secara langsung, nantinya dikhawatirkan akan membuat daun yang berwarna indah jadi terbakar dan layu. Â
2. Menyiapkan Tanah yang Berdrainase Baik
Kemudian, tanaman ini juga menyukai tanah yang berdrainase baik.
Siram tanaman hanya jika bagian atasnya terasa kering dan letakkan sejauh 1,8 meter dari jendela.
Pertahankan suhu antara 15 sampai 30 derajat celcius dengan tingkat kelembapan 40 sampai 50 persen.
3. Menambahkan Lumut Gambut
Selanjutnya, kamu juga bisa menambahkan lumut gambut ke dalam campuran tanah biasa untuk meningkatkan drainase tanah agar subur.
Menambahkan perlit ke media tanah juga merupakan ide bagus yang bisa dilakukan.
4. Menyiram dengan Rutin
Menyiram tanaman air mata janda dengan waktu dan jumlah yang tepat sangatlah penting.
Pasalnya, jenis sukulen ini rentan terkena masalah yang disebabkan karena overwatering (terlalu banyak air) dan underwatering (terlalu sedikit air).
Nah, air mata janda sendiri hanya membutuhkan air yang sangat sedikit.
Meski sedikit, jangan sampai membiarkan tanah tanaman air mata janda benar-benar kering.
Siram tanah secara menyeluruh dan biarkan satu inci bagian atas tanah mengering sebelum menyiraminya kembali.
5. Menempatkan di Lokasi yang Terang
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, tanaman air mata janda perlu ditempatkan pada lokasi yang tidak terpapar sinar matahari secara langsung.
Meski begitu, penempatan tanaman ini tetap harus berada di lokasi yang terang.
Kamu tidak boleh menempatkan tanaman ini di jendela yang sangat terang bersama dengan sukulen lainnya karena tidak akan bertahan lama.
Tempat yang ideal untuk tanaman air mata janda adalah menempatkannya sejauh 180 cm dari jendela yang mendapat cahaya terang sepanjang hari.
Adapun musim pertumbuhan aktifnya yaitu dari Maret hingga Oktober.
Jadi, biarkan tanaman menerima sedikit lebih banyak cahaya.
6. Memotong Daun secara Berkala
Mengingat tanaman hias satu ini bisa tumbuh dengan mudah, tak heran bila daunnya menjadi rimbun.
Dengan demikian, kamu perlu memangkas atau memotong tanaman hias ini secara berkala.
Kamu bisa atur waktu khusus untuk memotongnya atau menunggu hingga tanaman hias ini terlihat terlalu rimbun sebelum akhirnya dipotong.
***
Semoga artikel ini bermanfaat untukmu ya, Property People.
Cek juga artikel menarik lainnya hanya di Berita.99.co.
Lihat juga Google News Berita 99.co Indonesia untuk dapatkan informasi paling baru.
Apakah kamu sedang mencari rumah di kawasan Bekasi?
Cek di www.99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Gallery West Residence!