Gadget (HP, PC & Laptop) Teknologi

Cara Screenshot Panjang di iPhone lewat Berbagai Metode, Gampang!

2 menit

Cara screenshot panjang di iPhone bisa dilakukan dengan berbagai metode, antara lain lewat kombinasi Power + Volume Up, Assitive Touch, hingga aplikasi pihak ketiga.

Screenshot atau yang dikenal juga dengan screen capture adalah aktivitas mengambil foto dari tampilan layar HP atau laptop.

Khusus pengguna iPhone, keberadaan fitur screenshot alias tangkapan layar sangat esensial.

Pasalnya, tangkapan layar sering kali digunakan untuk sejumlah keperluan seperti arsip, bukti transfer atau transaksi, dan lain sebagainya.

Namun, dalam beberapa momen, screenshot (ss) panjang dinilai tak kalah penting lantaran menjadikan tangkapan layar lebih efisien tanpa perlu dilakukan berkali-kali.

Beberapa hal yang biasanya memerlukan screenshot panjang adalah percakapan di WhatsApp hingga informasi di timeline Twitter (X).

Lantas, bagaimana cara SS panjang di iPhone?

Cara Screenshot Panjang di iPhone

1. SS Panjang di iPhone Pakai Tombol Power dan Volume Up

cara screenshot panjang di iphone

Screenshot panjang di iPhone dengan menekan tombol power dan volume up secara bersamaan bisa dipraktikkan bagi para pemakai iOS versi 15 ke atas. Begini langkah-langkahnya:

  • Tekan tombol “Volume Up” dan tombol power berbarengan pada layar yang hendak di SS.
  • Setelah hasil screenshot tampil, lakukan pratinjau.
  • Kemudian, klik opsi “Full Page” alias Halaman Penuh ketika pratinjau.
  • Gulirkan kursor ke untuk menampilkan hasil screenshot.
  • Apabila hasilnya telah sesuai, klik “Done”.

2. Menggunakan Fitur Touch ID

Touch ID adalah fitur built-in bawaan dari iPhone yang bisa digunakan untuk menangkap layar panjang. Bagaimana caranya?

  • Tekan tombol “Home” dan tombol “Power” secara bersamaan.
  • Jika hasil screenshot tampil, lakukan pratinjau terlebih dahulu.
  • Setelah itu, pilih opsi “Full Page” atau “Halaman Penuh” yang bisa dilihat ketika pratinjau.
  • Lakukan scrolling kursor di sebelah kanan lauar.
  • Apabila hasil ss panjang telah sesuai, klik “Done” dan temukan di folder gallery.

3. Menggunakan Fitur Assitive Touch

Cara screenshot panjang di iPhone memakai Assitive Touch cukup banyak dimanfaatkan pengguna.



Sebagaimana dikutip dari kanal Youtube Apeeel, begini langkah-langkahnya:

  • Pastikan perangkat iPhone telah membuka layar yang ingin disimpan dengan cara screenshot panjang.
  • Kemudian, pastikan fitur Assitive Touch nyala lalu lakukan pengaturan “Jepretan Layar”, misalnya ketuk dua kali untuk memerintah screenshot.
  • Buka fitur Assitive Touch, klik dua kali (sesuai pengaturan).
  • Hasil ss akan tertera di layar, kemudian lakukan pratinjau.
  • Klik opsi “Full Page” atau “Halaman Penuh”.
  • Scroll kursor untuk melihat hasilnya, jika dirasa sesuai klik “Done”.

4. Memanfaatkan Aplikasi Pihak Ketiga

cara screenshot panjang di iphone

Cara screenshot panjang di iPhone bisa pula menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti Tailor Screenshot.

Namun, untuk dapat memanfaatkannya, kamu mesti mengunduhnya terlebih dahulu di App Store.

Untuk lebih jelasnya, inilah cara ss panjang di iPhone menggunakan aplikasi Tailor Screenshot.

  • Unduh dan instal aplikasi Tailor Screenshot di App Store.
  • Lakukan tangkapan layar seperti biasa (dalam beberapa kali).
  • Buka aplikasi Tailor Screenshot
  • Pilih rangkaian tangkapan layar yang akan dibuat panjang.
  • Aplikasi Tailor Screenshot akan otomatis menggabungkan ss sampai panjang.
  • Klik “Save”.
  • Cari hasil ss panjang tersebut di folder photo atau galeri.
  • Selesai.

Cara ss panjang di iPhone dengan langkah-langkah di atas dapat dipraktikkan pada iPhone seri XR, 11, 12, 13, dan seri-seri di atasnya.

Bagaimana, mudah bukan?

***

Itulah cara ss panjang di iPhone dan semoga informasinya bermanfaat, ya.

Kamu juga bisa mengakses Berita.99.co dan Google News untuk menemukan ragam artikel menarik.

Sedang mencari rumah? Kunjungi laman www.99.co/id guna menemukan rekomendasi properti terbaik.

Dapatkan penawaran menggiurkan karena ternyata beli rumah emang #SegampangItu.

**Gambar: Youtube/AdiBond Tech, Konten Gak Penting, Canva



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts