Rumah Tips & Trik

Mengenal 7 Ciri Ciri Air Tercemar yang Perlu Diwaspadai. Segera Cek Kualitas Air Sumur di Rumah!

2 menit

Di rumah kamu masih mengandalkan air tanah untuk kebutuhan rumah tangga? Agar kesehatan penghuni tidak terancam, pastikan kualitasnya bebas dari ciri ciri air tercemar berikut ini, ya!

Air yang tercemar sangat berbahaya untuk kesehatanmu.

Apabila terus-menerus kamu konsumsi, kondisi kesehatan bisa menurun dengan drastis.

Oleh sebab itu, sebelum membeli rumah, pastikan dulu kualitas sumber airnya.

Pikirkan apakah air berasal dari tanah atau dari PDAM.

Lalu, jika dari tanah, persoalkan juga bagaimana kualitasnya.

Sebagai patokan dasar, berikut ciri ciri air tercemar yang perlu kamu waspadai.

7 Ciri Ciri Air Tercemar yang Perlu Diwaspadai

1. Warna Air Keruh

ciri ciri air tanah tercemar

Tanda pertama yang bisa kamu cermati adalah warna airnya.

Coba perhatikan apakah air tampak bening atau malah keruh berawan.

Apabila secara kasat mata air terlihat keruh, bisa jadi kondisinya tidak layak konsumsi.

Warna keruh pada air berasal dari sejumlah partikel mikroba yang ada di dalamnya.

Jika mikroba ini ada terlalu banyak, maka kehadirannya bisa berbahaya untukmu.

2. Aromanya Aneh

Sebelum mengkonsumsi air, cium dahulu aromanya.

Air yang aman untuk konsumsi seharusnya tidak beraroma.

Apabila kamu bisa menghirup aroma yang menyengat atau aneh dari air, maka berhati-hatilah.

Bisa jadi air telah tercemar oleh senyawa logam seperti arsenik, kromium, atau timbal.

Hal ini menyebabkan air menjadi tidak layak untuk kamu konsumsi.

3. Terasa Aneh di Mulut

Secara aroma dan warna tidak ada masalah, tetapi rasanya aneh di mulut?

Apabila ini terjadi, sebaiknya tetap hentikan penggunaan air tanah di rumah, ya.

Air yang murni dan sehat seharusnya tidak memiliki rasa saat kamu minum.

Entah itu rasa asam, manis, pahit, atau nuansa seperti menelan logam.

Ketika air terasa aneh, sudah pasti kualitasnya jelek serta tercemar.

Pasalnya beberapa senyawa kimia berbahaya memang tidak terlihat atau tercium.

4. Bisa Meninggalkan Noda

ciri ciri air tercemar

Ciri ciri air tercemar selanjutnya yang perlu kamu cermati adalah resapannya.



Perhatikan apakah setelah menyerap ke suatu permukaan air meninggalkan noda atau tidak.

Air yang tercemar akan meninggalkan noda pada barang yang tersentuh olehnya.

Ini meliputi kain, meja, wastafel, dan lainnya.

Noda ini muncul akibat adanya zat polutan di dalam air yang berbahaya.

Oleh sebab itu, pastikan tidak meminumnya agar kamu tidak berisiko terkena penyakit kanker.

5. Cek pH Air Tanah

Hal berikutnya yang perlu kamu perhatikan adalah pH air tanah.

Normalnya, derajat keasaman air murni ada di angka 7.

Jadi jika saat kamu ukur angkanya kurang atau lebih, artinya kualitas air tidak ideal.

Daripada menggunakan air tanah yang kualitasnya tidak terjamin, lebih baik beralih ke air PDAM.

Solusi lainnya, kamu bisa coba membuat filter air tanah sendiri di rumah.

6. Suhu Air Tidak Stabil

Ciri ciri air tercemar berikutnya adalah suhu yang tidak stabil.

Pada kondisi normal seharusnya suhu air lebih rendah daripada lingkungan sekitarnya.

Oleh sebab itu, saat kamu sentuh ada sensasi dingin yang menyegarkan serta menyejukkan.

Jika dalam kondisi normal suhunya tinggi atau terus berubah, maka berarti kualitasnya jelek.

Air sudah tercemar oleh berbagai senyawa kimia yang terserap ke dalam tanah.

7. Air Tampak Berbusa

tanda air tanah tercemar

Terakhir, ciri ciri air tercemar yang bisa kamu cermati adalah kehadiran busa.

Air tanah yang sudah terlalu kotor bisa menghasilkan busa di permukaannya.

Selain busa, bisa jadi muncul gelembung-gelembung kecil pada air.

Kondisi ini menunjukkan bahwa polusi pada air sudah terlalu parah.

***

Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu, Sahabat 99.

Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Jangan lupa, kunjungi 99.co/id dan Rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu!

Ada banyak pilihan hunian menarik, seperti kawasan Rosalie Hills.



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts