Seiring aktifnya kegiatan belajar-mengajar di sekolah, penting bagi kamu untuk mengetahui contoh cerita inspiratif kelas 9 yang baik dan benar. Pelajari bersama-sama lewat artikel yang satu ini!
Apa itu cerita inspiratif? Cerita inspiratif atau teks inspiratif adalah teks yang memaparkan ilham, ide, atau gagasan terhadap sesuatu.
Teks inspiratif biasanya menjadi salah satu tugas mata pelajaran Bahasa Indonesia.
Kali ini, Berita 99.co akan memberikan contoh cerita inspiratif kelas 9 berbagai tema disertai penjelasannya.
Dilansir dari beberapa sumber, simak contoh cerita inspiratif kelas 9 sebagai berikut.
Contoh Cerita Inspiratif Kelas 9
1. Contoh Cerita Inspiratif Kelas 9 Berjudul “Kuliah atau Kerja?”
Rival adalah lulusan SMK jurusan Teknik Mesin. Ibunya bekerja sebagai pedagang nasi kuning, sedangkan ayahnya adalah kuli bangunan. Rencananya, setelah lulus Rival ingin sekali masuk ke jenjang perkuliahan agar bisa mendapatkan gelar ijazah untuk bekerja nantinya.
Namun, beberapa waktu lalu, orang tua Rival memintanya untuk bekerja. Apalagi adiknya masih kelas 6 SD dan membutuhkan biaya besar karena tahun depan, adiknya masuk ke jenjang SMP. Hal inilah yang membuat Rival dilanda pilihan berat. Karena sebenarnya, Rival ingin kuliah dan belum siap jika harus bekerja.
Setelah itu, Rival melamar ke sejumlah pabrik yang ada di dekat rumahnya. Bahkan, dia juga mengirimkan lamaran pekerjaan di luar kota, namun belum juga mendapatkan panggilan. Akhirnya, saat sedang galau, Rival memutuskan untuk bermain ke beberapa teman sekolah dulu untuk menanyakan lowongan pekerjaan.
Tibalah di rumah Rudi, salah satu teman sekelasnya dulu. Rudi kini bekerja bersama ayahnya, salah satu orang pemilik pabrik besar. Kebetulan, di pabrik ayah Rudi sedang membutuhkan karyawan untuk mengisi beberapa lowongan yang kosong.
Keesokan harinya, Rival diminta datang ke pabrik milik ayah Rudi. Setelah ada interview singkat, akhirnya Rival diterima bekerja di pabrik. Ayah Rudi juga sangat baik dan sangat memahami kondisi keluarga Rival.
Beberapa bulan setelah bekerja, akhirnya Rival bisa menabung dari gaji yang sudah ia kumpulkan. Biaya sekolah adiknya bisa ditanggung, dan bisa menyisihkan uang untuk membayar biaya pendaftaran kuliah. Akhirnya pada tahun berikutnya, Rival bisa bekerja sambil kuliah setelah memiliki penghasilan sendiri.
Sumber: ruangguru.com
2. Contoh Teks Inspiratif Berjudul “Tabungan Ratih”
Sejak kecil, Ratih sudah terbiasa menabung. Bahkan setiap uang jajannya semenjak SD ia simpan baik-baik di celengan.
Karena memiliki kebiasaan menabung dari kecil, Ratih tidak sulit untuk menyisihkan uangnya. Namun karena kondisi ekonomi keluarganya sedang bermasalah, Ratih pun terpaksa harus membuka uang tabungannya.
Dalam hati Ratih, sebenarnya terdapat kekesalan tersendiri ketika uang hasil tabungannya sejak kecil habis begitu saja. Ia juga sangat jengkel karena kakak-kakaknya tidak menabung seperti dirinya. Ia bahkan jengkel terhadap orang tuanya yang tidak punya simpanan uang sama sekali.
Semua pikiran negatif tersebut selalu menghantui kepala Ratih. Namun sejak saat itu, Ratih pun sadar bahwa ia tak dapat menyalahkan keadaan. Sejak saat itulah, Ratih memiliki 2 jenis tabungan. Tabungan pertama adalah untuk dirinya sendiri dan tabungan kedua untuk kebutuhan darurat keluarganya.
Dari hasil uang tabungan, Ratih dapat membeli sesuatu yang ia inginkan sejak lama. Ratih tetap percaya bahwa menabung pangkal kaya. Bahkan dari uang tabungannya, ia dapat membantu ekonomi keluarga dan dirinya sendiri saat kesulitan.
Sumber: portalbaraya.com
3. Contoh Teks Inspiratif “Belajar dari Kepompong”
Seorang anak sedang bermain dan menemukan kepompong kupu-kupu di sebuah dahan yang rendah. Diambilnya kepompong tersebut dan tampak ada lubang kecil di sana.
Anak itu tertegun mengamati lubang kecil tersebut karena terlihat ada seekor kupu-kupu yang sedang berjuang untuk keluar membebaskan diri melalui lubang tersebut. Lalu tampaklah kupu-kupu itu berhenti mencoba, dia kelihatan sudah berusaha semampunya dan nampaknya sia-sia untuk keluar melalui lubang kecil di ujung kepompongnya.
Melihat fenomena itu, si anak menjadi iba dan mengambil keputusan untuk membantu si kupu-kupu keluar dari kepompongnya. Dia pun mengambil gunting lalu mulai membuka badan kepompong dengan guntingnya agar kupu-kupu bisa keluar dan terbang dengan leluasa.
Begitu kepompong terbuka, kupu-kupu pun keluar dengan mudahnya. Akan tetapi, ia masih memiliki tubuh gembung dan kecil. Sayap-sayapnya nampak masih berkerut. Anak itu pun mulai mengamatinya lagi dengan seksama sambil berharap agar sayap kupu-kupu tersebut berkembang sehingga bisa membawa si kupu-kupu mungil terbang menuju bunga-bunga yang ada di taman.
Harapan tinggal harapan, apa yang ditunggu-tunggu si anak tidak kunjung tiba. Kupu-kupu tersebut terpaksa menghabiskan sisa hidupnya dengan merangkak di sekitarnya dengan tubuh gembung dan sayap yang masih berkerut serta tidak berkembang dengan sempurna. Kupu-kupu itu akhirnya tidak mampu terbang seumur hidupnya.
Si anak rupanya tidak mengerti bahwa kupu-kupu perlu berjuang dengan usahanya sendiri untuk membebaskan diri dari kepompongnya. Lubang kecil yang perlu dilalui akan memaksa cairan dari tubuh kupu-kupu masuk ke dalam sayap-sayapnya sehingga dia akan siap terbang dan memperoleh kebebasan.
Sumber: brainacademy.id
***
Selain contoh cerita inspiratif kelas 9, ada juga contoh cerita liburan dan contoh cerita fabel singkat sebagai referensi tugas sekolah.
Semoga bermanfaat, Property People.
Ikuti Google News Berita.99.co agar tetap up to date seputar properti.
Tak lupa, akses www.99.co/id dan rasakan transaksi jual beli properti #segampangitu bersama kami.
Cek sebelum kehabisan!