Pendidikan Prospek Kerja

7 Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru SD, SMP, hingga SMA yang Menarik

4 menit

Sedang mencari contoh deskripsi diri PPPK guru? Yuk, intip beragam contohnya pada artikel berikut ini!

Apabila tertarik mengikuti seleksi PPPK guru, salah satu syarat yang perlu kamu perhatikan adalah deskripsi diri.

Pasalnya, deskripsi diri tersebut harus dituliskan dengan baik dan benar sehingga akan menarik perhatian penyelenggara seleksi.

Dengan begitu, kesempatanmu untuk bisa lolos seleksi akan jauh lebih besar.

Untuk memudahkanmu, kami sudah merangkum sejumlah contoh yang bisa kamu jadikan inspirasi.

Sebelumnya, intip penjelasan selengkapnya di bawah ini!

Apa Itu Deskripsi Diri PPPK Guru

Deskripsi diri PPPK Guru adalah sebuah tulisan yang berisi tentang gambaran diri pelamar PPPK guru baik dari segi pendidikan, pengalaman mengajar, prestasi, hingga motivasi.

Nah, deskripsi diri ini merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh pelamar PPPK guru, lo.

Adapun deskripsi diri PPPK Guru ditulis dalam bentuk esai dengan batas maksimal 3.000 karakter sehingga pelamar harus cermat dalam memilih informasi yang akan dimasukkan ke dalam deskripsi diri tersebut.

Intinyaa, informasi yang dimasukkan harus relevan dengan persyaratan dan kriteria yang ditetapkan oleh panitia seleksi PPPK Guru.

Jika sudah paham, simak berbagai deskripsi diri PPPK guru berikut ini, ya!

Kumpulan Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru

1. Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru 3000 Karakter

contoh deskripsi diri PPPK guru 3000 karakter

ilustrasi contoh deskripsi diri PPPK guru 3000 karakter, contoh deskripsi diri PPPK guru SMA, contoh deskripsi diri PPPK guru SMP

Nama Saya Ilham Zulfikar, seorang pendidik yang mengajar di SD Maju Selalu.

Saya lahir di Jember, 17 Agustus 1990 dan telah mengajar di SD tersebut selama lima tahun. Dalam menjalankan tugas, saya berupaya untuk bersosialisasi dan punya semangat tinggi.

Hal tersebut dibuktikan dengan kedekatan antarguru atau peserta didik. Dalam mengajar, saya juga berupaya untuk mewujudkan suasana yang menyenangkan dan mudah dipahami sesuai karakteristik peserta didik.

Ini saya lakukan dengan senang hati dan tak merasa terbebani. Selama di lembaga, saya juga terus berusaha untuk menjaga dan memilah antara kepentingan pribadi dan bersama.

2. Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru SMA

Perkenalkan, saya Gadis Khairunisa. Saya lahir di Semarang, 1 Januari 1994. Saat ini, saya menjadi guru honorer di SMAN Terus Maju Semarang.

Saya sudah menjadi guru honorer selama kurang lebih 7 tahun dan Alhamdulillah hingga saat ini masih diberi kesempatan untuk mengabdi di bidang pendidikan.

Selain itu, saya juga mengabdi sebagai Ketua Ekstrakurikuler Pramuka.

Demikian esai ini saya tulis dengan sebenar-benarnya.

Terima kasih.

3. Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru SD

contoh deskripsi diri pppk guru sd

ilustrasi contoh deskripsi diri PPPK guru 3000 karakter, contoh deskripsi diri PPPK guru SMA, contoh deskripsi diri PPPK guru SMP

Nama saya adalah Elmi Restanto, seorang guru yang kini mengajar di SD Makmur Jaya.

Saya lahir di Padang, 7 September 1998.

Berbagai sifat dan karakter peserta didik sudah saya pahami selama mengajar selama 3 tahun.

Ketika mengajar, saya dipercaya untuk jadi wali kelas selama 1 tahun untuk kelas 4. Saya juga berperan sebagai guru biasa saat pertama kali bergabung.

Saya juga ikut menjalin hubungan baik dengan sesama tenaga pendidik dan berkolaborasi memajukan sekolah agar jadi lebih unggul. Bahkan, salah satu program yang diterapkan memberi manfaat lebih bagi peserta didik.

4. Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru Agama Islam

Nama saya Hendi Budiman, lahir di Makassar pada 20 Desember 1997. Saya adalah guru mata pelajaran Agama Islam di SD Hidup Abadi Makassar.

Sebagai seorang guru agama, saya menyadari betapa pentingnya membentuk karakter peserta didik yang kokoh dan toleran.

Untuk itu, saya berkomitmen untuk tak hanya menyampaikan konsep keagamaan, tetapi juga mengilhami etika universal seperti empati, kerja sama, dan rasa hormat terhadap adanya perbedaan.

Ini akan membantu peserta didik untuk tumbuh jadi individu yang lebih baik dalam komunitas global yang makin terhubung.



5. Deskripsi Diri PPPK Guru SMP

contoh deskripsi diri pppk guru smp

ilustrasi contoh deskripsi diri PPPK guru SD 3000 karakter, contoh deskripsi diri pppk guru agama islam, contoh deskripsi guru pjok

Saya, Septian Abdurrahman, seorang pendidik di SMP Mandiri Jaya.

Sebagai seorang guru, saya berpegang teguh pada nilai-nilai luhur dan pedoman mengajar.

Saya merawat kedekatan antarguru, peserta didik, dan wali murid.

Dalam mengajar, saya berusaha untuk menerapkan pendekatan, metode, dan media pembelajaran yang disesuaikan dengan karakteristik materi ajar dan kemampuan peserta didik.

Mengajar adalah kecintaan saya, maka saya selalu mengerjakannya dengan senang hati.

6. Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru BK

Nama saya Tiara lahir di Bandung, 24 April 1997. Saya menjadi guru BK di SMP Bumi Pertiwi sejak tahun 2018.

Sebagai seorang guru BK, dedikasi saya adalah memahami perilaku dan memberikan konseling kepada siswa sehingga membantu mereka dalam mengatasi masalah serta memaksimalkan potensi yang ada dalam diri peserta didik.

Saya juga berperan sebagai inspirator bagi siswa untuk meraih cita-cita yang mereka inginkan sejak lama. Salah satu yang saya lakukan adalah dengan berbagi pengetahuan mengenai pendidikan dan hal-hal yang harus mereka lakukan agar bisa mencapai potensi yang mereka miliki.

7. Contoh Deskripsi Diri PPPK Guru PJOK SD

contoh deskripsi diri pppk guru pjok

ilustrasi contoh deskripsi diri PPPK guru SD 3000 karakter, contoh deskripsi diri pppk guru agama islam, contoh deskripsi guru pjok

Saya adalah Septian Budi, S.Pd, seorang guru PJOK di SD Abadi Selalu kelahiran 7 Agustus 1993. Sebagai tenaga pendidik, saya ingin berbagi perjalan dan dedikasi di dunia pendidikan.

Saya memperoleh gelar sarjana pendidikan setelah menyelesaikan studi 4 tahun di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Gelar tersebut membuat saya jadi pribadi yang memahami metode pembelajaran yang efektif untuk peserta didik.

Selama menjadi tenaga pendidik, saya menghadapi berbagai tantangan yang berguna untuk mengembangkan strategi pembelajaran yang sesuai dengan karakter siswa. Salah satu cara yang sudah saya lakukan adalah mengintegrasikan teknologi ke dalam kurikulum pembelajaran.

Tak hanya mengajar di kelas, saya juga dipercaya untuk mengelola kurikulum di sekolah tempat saya mengajar. Pada praktiknya, saya memimpin pengembangan program yang lebih relevan dengan kebutuhan siswa.

Mengetahui kesempatan untuk jadi guru PPPK, tentu saya optimis dalam mengikuti serangkaian proses seleksinya nanti. Menjadi guru PPPK adalah suatu kehormatan karena bisa berkontribusi langsung bagi pembangunan pendidikan negeri.

Tips Menulis Deskripsi Diri PPPK Guru

Kamu harus menulis deskripsi diri PPPK guru dengan baik dan benar.

Sebagai pedoman, inilah beberapa poin penulisan deskripsi diri:

  1. Identitas diri secara lengkap, baik itu nama, tempat, dan tanggal lahir
  2. Informasi sekolah, mulai dari nama sekolah, berapa lama mengajar, serta kontribusi dan prestasi yang sudah dicapai
  3. Hubungan pelamar dengan peserta didik dan guru
  4. Hubungan dalam bermasyarakat
  5. Pengalaman organisasi
  6. Pengalaman pengembangan diri
  7. Pengalaman pelatihan
  8. Sertifikasi yang dimiliki

FAQ:

1. Apa itu deskripsi diri PPPK guru?

Deskripsi diri PPPK Guru adalah sebuah tulisan yang berisi tentang gambaran diri pelamar PPPK guru baik dari segi pendidikan, pengalaman mengajar, prestasi, hingga motivasi.

2. Bagaimana cara membuatnya?

Lengkapi identitas diri secara lengkap, baik itu nama, tempat, dan tanggal lahir. Kemudian, informasi sekolah, mulai dari nama sekolah, berapa lama mengajar, serta kontribusi dan prestasi yang sudah dicapai. Selain itu, sertakan hubungan pelamar dengan peserta didik dan guru dan hubungan dalam bermasyarakat.

***

Semoga pembahasan deskripsi diri PPPK guru di atas bermanfaat bagi Property People!

Jangan lupa untuk membaca artikel pendidikan terbaru lainnya hanya di Berita.99.co dan Google News kami.

Kunjungi situs www.99.co/id untuk temukan beragam pilihan properti murah berkualitas, karena prosesnya #SegampangItu.



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts