Bingung bagaimana menyusun kalimat penutup surat lamaran pekerjaan yang baik? Yuk, simak sejumlah contohnya berikut ini!
Kualitas sebuah surat lamaran kerja akan dinilai dari susunan kalimatnya, entah itu kalimat pembuka, isi, maupun penutup surat.
Oleh sebab itu, pastikan kamu menyusun kalimatnya dengan baik dan benar.
Butuh contoh kalimat penutup surat lamaran pekerjaan sebagai inspirasi?
Langsung saja simak dalam artikel berikut ini, ya!
Struktur Kalimat Penutup yang Baik
Pertama, mari kita ulas dahulu bagaimana struktur isi kalimat penutup surat lamaran pekerjaan yang benar.
Berikut beberapa hal yang harus kamu masukkan:
- Kalimat untuk mengakhiri, biasanya di awali dengan “Demikian…”
- Rasa terima kasih untuk menjukkan bahwa kamu menghargai waktu yang diluangkan tim rekruter
- Harapanmu akan kabar baik dari tim rekruter, tetapi jangan membuatnya terkesan seperti memohon
Selain itu, kamu juga bisa menyertakan kontak yang bisa dihubungi tim rekruter untuk mengontakmu dengan cepat.
Contoh Penutup Lamaran Kerja
Kalimat Penutup Surat Lamaran Pekerjaan Singkat
Ingin menuliskan pesan singkat yang berkesan, tetapi bingung merangkai kata-katanya?
Ini dia beberapa contoh kalimat penutup surat lamaran pekerjaan yang bisa kamu tiru:
- Saya menantikan diskusi dengan Bapak/Ibu untuk menjelaskan kontribusi yang dapat saya berikan bagi perusahaan. Saya percaya visi, nilai, dan pengalaman saya sejalan dengan apa yang Anda cari. Terima kasih atas waktu yang Anda luangkan untuk meninjau surat lamaran kerja ini.
- Terima kasih telah meluangkan waktu untuk meninjau surat lamaran pekerjaan ini. Saya berharap bisa membawa keahlian dan pengalaman saya ke tempat seperti perusahaan Anda, di mana saya bisa berkontribusi untuk kesuksesan perusahaan. Harap jangan ragu untuk menghubungi saya di (sebutkan email dan nomor kontak) jika Anda memerlukan informasi tambahan.
- Bersama dengan surat lamaran ini, saya sertakan dokumen CV yang bisa memperjelas mengenai latar belakang saya. Demikian surat lamaran ini, besar harapan saya agar lamaran ini dapat diterima. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.
- Terima kasih atas waktu dan pertimbangan Anda. Semoga saya bisa mendapatkan kesempatan menunjukkan bagaimana saya dapat membantu tim untuk mencapai tujuan organisasi. Saya percaya keterampilan dan motivasi saya menjadikan saya aset potensial yang hebat. Apabila Anda memerlukan informasi lain, saya dapat dihubungi di (telepon atau email).
- Saya menghargai waktu dan pertimbangan Anda. Semoga keterampilan dan pengalaman saya selaras dengan kebutuhan perusahaan. Saya lampirkan resume sebagai pertimbangan tambahan untuk Anda. Pekerjaan yang (perusahaan) lakukan di bidang (lini pekerjaan) ini sangat menarik dan saya yakin bisa menjadi bagian penting dari tim.
Penutup Surat Lamaran Pekerjaan yang Baik
Contoh kalimat penutup surat lamaran pekerjaan di atas belum sesuai dengan yang kamu inginkan?
Kalau begitu, cobalah rangkaian kata berikut ini:
- Saya sangat berharap Bapak/Ibu berkenan untuk memberikan saya kesempatan membuktikan diri di perusahaan ini. Semoga kriteria yang saya sertakan dalam CV sesuai dengan harapan Anda. Terima kasih atas perhatiannya.
- Demikian penjelasan saya. Atas waktu dan perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih. Apabila Bapak/Ibu memiliki pertanyaan atas diri saya, Anda dapat mengontak saya melalui e-mail ini.
- Jika surat lamaran ini masih belum bisa menggambarkan diri secara keseluruhan, saya dapat dihubungi melalui nomor telepon dan email yang terlampir di dalam surat lamaran.
- Semoga surat lamaran kerja ini dapat menjadi pertimbangan untuk meloloskan saya pada tahap wawancara. Atas perhatian serta kesempatan yang Bapak/Ibu berikan, saya ucapkan terima kasih.
- Demikian surat lamaran kerja yang saya ajukan ini. Semoga bisa menjadi pertimbangan perusahaan untuk meloloskan saya ke tahap berikutnya. Saya dapat dihubungi di (kontak) jika ada informasi yang kurang lengkap. Terima kasih atas kesempatannya.
Contoh Kalimat Penutup Surat Lamaran Pekerjaan yang Berkesan
Tidak ingin surat lamaran pekerjaan tampak terlalu panjang?
Kalau begitu, kamu bisa menggunakan kalimat penutup surat lamaran kerja singkat berikut ini:
- Besar harapan saya untuk bisa mendapatkan kesempatan wawancara sehingga bisa menjelaskan potensi dalam diri saya dengan lebih baik lagi. Demikian surat lamaran ini saya buat, atas perhatian Bapak/Ibu saya ucapkan terima kasih.
- Atas segala perhatian dan kesempatan yang Bapak/Ibu berikan, saya ucapkan terima kasih. Semoga dalam waktu dekat saya mendapat kabar baik dari Anda.
- Saya percaya bahwa langkah pertama menuju petualangan baru selalu membutuhkan keberanian. Saya siap melangkah dengan semangat penuh dan membawa energi positif ke dalam tim. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk membaca surat lamaran saya. Saya sangat berharap dapat berdiskusi lebih lanjut dalam kesempatan wawancara. Terima kasih!
- Saya menantikan peluang untuk berkolaborasi dalam menjalani petualangan hebat di tim ini. Sampai kita bertemu untuk membicarakan lebih lanjut, tetap semangat dan salam sukses!
- Saya optimis bahwa surat ini akan menjadi permulaan yang baik bagi kedua belah pihak. Semoga bisa menjadi pertimbangan perusahaan untuk meloloskan saya ke tahap berikutnya. Terima kasih.
FAQ
Bagaimana contoh kalimat penutup surat lamaran pekerjaan?
Contoh kalimat penutup surat lamaran pekerjaan yang baik adalah sebagai berikut:
“Dengan harapan berbicara lebih lanjut tentang bagaimana saya dapat mendukung visi perusahaan, saya sampaikan terima kasih telah membaca surat lamaran saya. Mari kita buktikan bersama bahwa kemungkinan tak terbatas!”
Apa isi bagian penutup surat?
Bagian penutup dari surat biasanya memuat ucapan terima kasih atau salam. Kamu juga bisa mencantumkan nama penulis atau nama julukan dan juga tanda tangan.
Apa yang diungkapkan pada paragraf penutup surat lamaran?
Ketika membuat surat lamaran kerja, bagian penutupnya harus menunjukkan keantusiasan pelamar pekerjaan kepada instansi yang dituju serta rasa terima kasih atas waktu yang diluangkan untuk membaca lamaranmu.
***
Itu dia sejumlah kalimat penutup surat lamaran pekerjaan yang baik dalam bahasa Indonesia.
Simak berbagai informasi menarik lainnya seputar hunian dan gaya hidup hanya di www.99updates.id.
Ikuti Google News kami untuk selalu mendapatkan berita terkini, ya!
Kamu sedang mencari rumah di kawasan Jawa Tengah?
Yuk, kunjungi www.99.co/id untuk mendapatkan penawaran terbaik seputar properti.
Karena bersama 99.co Indonesia, mencari rumah akan terasa #segampangitu!