Contoh kalimat persuasif pastinya harus dipelajari jika kamu belum pernah sama sekali membuat atau mendengarnya. Lihat contoh teksnya di sini!
Kalimat persuasif sering digunakan sebagai sarana promosi dan berguna dalam kehidupan sehari-hari.
Misalnya promosi suatu produk atau teks negosiasi dalam berjualan.
Tidak hanya itu, kalimat persuasif juga kerap digunakan dalam pidato, ceramah, atau teks dalam buku.
Melansir Kemendikbud, kreativitas dalam merangkai kata pada teks persuasif menjadi kunci agar pesan tersampaikan dengan baik.
Dengan begitu, kalimat persuasif itu mendapat perhatian dari pembaca atau pendengar.
Apa Itu Kalimat Persuasif
Kalimat persuasif bersifat membujuk atau memengaruhi pembaca secara halus.
Nah, jadi kamu sudah tahu dong apa itu kalimat persuasif atau persuasi?
Lantas, apa yang dimaksud dengan kalimat persuasif?
Kalimat persuasif adalah jenis kalimat yang biasanya digunakan untuk mengajak seseorang untuk melakukan sesuatu.
Kalimat persuasi biasanya digunakan sebagai media untuk ajakan, imbauan, serta permintaan terhadap sesuatu kepada seseorang.
Ciri-Ciri Kalimat Persuasif
Kalimat persuasif mudah ditemukan di berbagai media mulai dari brosur, buku, poster, pamflet, running teks, hingga baliho.
Nah, dalam kalimat tersebut biasanya ada makna perintah meskipun secara tersirat.
Kalimat persuasif adalah kalimat yang halus, sehingga berbeda dengan kalimat imperatif.
Untuk memudahkan kamu memahami contoh kalimat persuasif, simak ciri-ciri kalimat persuasif.
Ciri-ciri kalimat persuasif:
- Bersifat ajakan dengan contoh kalimat, “Ayo, Yuk, Marilah, dll”
- Menggunakan tanda seru dan intonasi tinggi
- Kalimat persuasi biasanya digunakan sebagai media promosi
- Digunakan dalam bahasa iklan, slogan, imbauan, dan lainnya
- Ditulis menarik dan kreatif baik dalam kalimat panjang atau singkat
40 Contoh Kalimat Persuasif
1. Contoh Teks Persuasif
Persaingan di dunia kerja semakin ketat. Sistem ketenagakerjaan menuntut sumber daya dengan lulusan dan prestasi terbaik. Sebagai pelajar, kita harus mempersiapkan diri sejak dini. Ayo kita berlomba-lomba meningkatkan prestasi.
Prestasi akademik tentu baik. Namun prestasi tidak dibatasi hanya dari nilai dalam raport saja. Kita bisa berprestasi di bidang olahraga, kesenian, sastra, dan teknologi. Tidak perlu kecil hati karena setiap pelajar memiliki kelemahan dan kelebihan masing-masing. Kita hanya perlu menggali dan mengembangkan kelebihan kita.
Maka dari itu, ayo kembangkan prestasimu. Ikuti lomba-lomba di bidang yang kamu minati. Bergabung dalam pelatihan dan kegiatan yang dapat menunjang prestasimu. Mari meraih masa depan dengan persaingan yang sehat.
**Sumber: Kompas.com
2. Contoh Teks Persuasif Singkat
- Mari Terapkan 3M: Mencuci Tangan, Memakai Masker, dan Menjaga Jarak!
- Ayo, Pakai Masker dan Menjaga Jarak. Mulai dari Diri Sendiri!
- Jangan Lupa Pilih Nomor 1: dari Rakyat, untuk Rakyat, Satu Indonesia!
- Butuh Dana Cepat? Yuk, Gunakan Uangtunaiku sebagai solusinya!
- Perubahan Dimulai dari Hal Kecil. Jika Bukan Kita, Siapa Lagi?
- Ayo, Buang Sampah pada Tempatnya!
- Marilah Terapkan Hidup Sehat Selama Pandemi: Makan Sayur dan Buah-buahan Bergizi!
- Cari Buku? Yaaaa di Toko Purnama, Murah dan Komplet!
- Mencegah Lebih Baik daripada Mengobati. Yuk, Cek Kesehatanmu Sekarang Juga!
- Marilah Gotong Royong Membangun Negeri!
- Buku Adalah Jendela Dunia. Yuk, ke Perpustakaan!
- Jaga Kesehatan dengan Tidak Merokok. Yuk, Jaga pola Hidup Sehat!
- “Yuk, mari kita bersama-sama menyelamatkan bumi dengan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai!”
- “Bergabunglah dengan kami dalam aksi sukarela untuk membantu anak-anak yang kurang beruntung.”
- “Mari dukung petisi ini untuk menjaga hutan tropis dan melindungi keanekaragaman hayati”
- “Bergabunglah dengan program kami dan jadilah bagian dari perubahan positif di masyarakat”
3. Contoh Kalimat Persuasif dalam Teks Negosiasi
- Dengan produk yang satu ini, Bapak meraih banyak keuntungan, lo! Selain aman dan tidak berisik, filter air ini juga sangat terjangkau!
- Selain strategis, rumah kontrakan ini juga aman dan nyaman, Bu. Bahkan, pembayaran bisa dilakukan dengan mencicil. Wah, dijamin usaha ibu akan maju kalau ngontrak di sini!
- Diskon 30% cuma sampai hari Minggu. Jadi, tunggu apa lagi? Ini produk terbaik di kelasnya, lo!
- “Anda tidak ingin melewatkan kesempatan ini! Dapatkan diskon 50% hanya hari ini!”
- “Jangan ragu untuk bertanya! Tim kami siap membantu Anda kapan saja hanya di lewatiklan.com.”
- “Tawaran ini memberikan nilai yang luar biasa bagi perusahaan Anda. Bayangkan potensi pertumbuhan bisnis dengan dukungan kami”
- “Dengan harga yang kami tawarkan, produk ini akan menjadi pilihan terbaik dalam pasar dan meningkatkan reputasi perusahaan Anda”
4. Contoh Kalimat Persuasif dalam Iklan
- Beli mobil murah dan terjangkau? Yuk, kunjungi Mobilku.com!
- Buku terbaik yaaa Airlangga, nggak percaya? Cek saja dulu!
- Ingin jualan baju tanpa ribet? Join di yukjualabbareng.com, pasti untung!
- Ingin kerja dari rumah tanpa modal? Tenang, Lakuku.co bisa jadi solusinya. Tepercaya!
- Sudah cek Tokopaedi belum? Yang jual, buaaanyaaakk!!
- HBG, helm AC pertama di Indonesia!
- Beli rumah secara tunai dapat hadiah motor, lo. Yuk, pilih tipe rumah sesuai keinginan di Perumahan Grand Istimewa!
- Cari pembasmi kecoa paling aman untuk keluarga? Yuk, pilih cocoa!
- “Raih kesempatan karier yang gemilang dengan mengikuti pelatihan kami. Dijamin cemerlang!”
- “Lindungi keluarga dengan asuransi yang tepat. Segera hubungi kami untuk konsultasi gratis”
5. Contoh Kalimat Persuasif Iklan Makanan
- Cuma Rp10.000, kenyang sepuasnya! Yuk, datang ke BBurger!
- Kenikmatan tiada tara akan Anda rasakan di Mie Selasih. Kuahnya mantap, harganya ekonomis. Gak percaya? Buktikan sendiri!
- Apa? belum pernah makan Ramen Cio? Duduk di sini, rasakan kenikmatannya!
- Kata siapa yang double selalu bikin puas? Nih, coba ukuran ekonomis. Pasti kenyang!
- Buruan datang ke Baso Insan, ada diskon hingga 30%!
- Beli 2 dapat 1, kok bisa? Makanya datang dulu ke Bubur Haji Mang Deden!
***
Itulah contoh kalimat persuasif.
Semoga bermanfaat, ya.
Simak informasi lainnya hanya di Berita.99.co dan Google News.
Kunjungi www.99.co/id jika kamu sedang mencari rumah untuk keluarga.
Dapatkan juga kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti yang #segampangitu.
Cek dari sekarang juga!