Berita Ragam

5 Contoh Kalimat Utama, Ciri-Ciri, dan Cara Menentukannya dengan Mudah

3 menit

Tahukah kamu, contoh kalimat utama dapat dipelajari dan dipahami dengan mudah. Berikut pengertian, ciri-ciri, dan contohnya secara lengkap.

Property People, dalam setiap paragraf yang baik terdapat satu kalimat utama.

Kalimat utama tersebut berisi ide pokok dan sejumlah kalimat penjelas yang merupakan penjabaran dari ide pokok.

Hal ini karena sebuah paragraf terdiri atas kalimat utama dan kalimat penjelas.

Menurut buku Be Smart Bahasa Indonesia oleh Ismail Kusmayadi dkk., kalimat utama ini sebagai tempat tertuangnya pikiran utama, lo.

Jadi, jika kamu membaca sebuah tulisan di artikel pastinya tak sulit menemukan kalimat utama.

Lalu, apa itu kalimat utama dan apa saja contohnya?

Simak jawabannya di bawah ini, ya!

Apa Itu Kalimat Utama

contoh kalimat utama

Apa yang dimaksud dengan kalimat utama pastinya belum banyak dipahami semua orang.

Lantas, apa yang dimaksud kalimat utama?

Kalimat utama adalah sebuah kalimat yang berstruktur lengkap dan berisi satu pernyataan yang didalam setiap kalimatnya ada bagian yang sering dibicarakan (topik pembicaraan) dan sebuah gagasan (ide pembingkai).

Nah, kalimat utama yang baik akan mengungkapkan sikap, gagasan, atau ide mengenai pokok pembicaraan.

Fungsi kalimat utama sangat penting dalam sebuah paragraf, lo.

Lalu, apa ciri-ciri kalimat utama?

Ciri Ciri Kalimat Utama

contoh kalimat utama

Pada kalimat utama terdapat ide, satu gagasan, atau satu pikiran yang dijelaskan oleh kalimat penjelas.

Jadi, kalimat yang menjelaskan kalimat utama disebut kalimat penjelas.

Untuk itu, di dalam kalimat utama harus ada kalimat penjelas atau ide pembingkai yang jelas.

Lantas, apa ciri ciri kalimat utama?

Ciri ciri kalimat utama:

  • Kalimat lengkap yang mampu berdiri sendiri.
  • Mengandung permasalahan yang potensial untuk dirinci dan diuraikan lebih lanjut.
  • Mempunyai arti cukup jelas tanpa harus dihubungkan dengan kalimat lain.
  • Dapat dibentuk tanpa bantuan kata sambung dan frasa transisi.

Menentukan kalimat utama dalam paragraf sebetulnya tidak sulit, Property People.

Cara menentukan kalimat utama, yaitu:

  • Bacalah setiap paragraf dalam bacaan dengan cermat.
  • Cermati kalimat pertama hingga akhir apakah kalimat tersebut mengandung kata kunci/pikiran pokok atau ide penjelas atau ide pokok.
  • Teruslah membaca kalimat demi kalimat hingga menemukan ide paragraf.
  • Setelah menemukan ide paragraf berada di awal, akhir, awal-akhir paragraf maka kalimat utama sudah ditemukan.
  • Biasanya, kalimat utama terletak di awal dan akhir paragraf.

Melansir berbagai sumber, berikut contoh kalimat utama.



5 Contoh Kalimat Utama

contoh kalimat utama

Sumber: buku Be Smart Bahasa Indonesia

Contoh kalimat utama dalam sebuah paragraf, misalnya, “taman itu bagus”.

Dalam kalimat utama itu, bentuknya dapat bervariasi.

Contohnya sebagai berikut:

  • Banyak yang mengakui bahwa taman itu termasuk taman yang bagus
  • Taman minimalis di depan rumah Upi amat bagus
  • Sejak dulu sampai sekarang taman itu masih bagus

Contoh kalimat utama di atas merupakan kalimat utama karena masih mengandung pernyataan umum.

Nah, agar lebih jelas maka perlu dilengkapi dengan kalimat penjelas.

Simak contoh kalimat utama dan kalimat penjelasnya di bawah ini!

Contoh kalimat utama:

  • Banyak orang mengakui bahwa taman itu termasuk taman yang bagus. Pengakuan itu benar adanya, karena dilihat sekilas saja taman itu tampak rapi. Rumput-rumput liar dan sampah tak tampak, yang ada hanyalah rumput hijau segar yang tumbuh merata. Tanaman hias diatur selang-seling besar kecilnya dari jenis-jenis pilihan yang serasi. Bunga-bunga aneka warna bermekaran di berbagai sudut taman.”
  • Pada pagi hari, suasana lingkungan rumah Bagas begitu indah. Di sekitarnya, berjejer pojon-pohon yang menambah keteduhan. Sementara itu, kicau burung menambah semaraknya pagi itu. Di kejauhan, terlihat gunung Tangkuban Perahu yang penuh misteri. Sungguh, pagi yang indah dan hangat.”
  • “Bagi warga Jakarta, membuang sampah senaknya ke sungai sudah jadi kebiasaan, bahkan tradisi sejak dulu. Padahal, kebiasaan buruk ini sudah dirasakan akibatnya hampir setiap tahun. Sampah-sampah ini bisa menyebabkan aliran sungai terhambat dan akhirnya menimbulkan banjir. Tidak heran banjir yang terjadi di Jakarta sering kali disebabkan oleh tumpukan sampah yang menghambat aliran sungai.”
  • Pohon memberikan berbagai manfaat bagi manusia dan juga makhluk hidup lainnya. Pohon bermanfaat sebagai sumber makanan, obat maupun bahan industri. Salah satu peranan pohon yang paling penting bagi manusia dan segala makhluk hidup adalah pohon merupakan penghasil udara segar yang ada di dunia.”
  • “Menjaga kebersihan di sekolah bukan hanya dilakukan petugas kebersihan sekolah saja. Menjaga kebersihan juga harus dilakukan para siswa. Bapak/Ibu Guru juga bertanggung jawab untuk menjaga kebersihan sekolah. Karyawan sekolah, mulai Tata Usaha, kantin, koperasi, satpam, dan sebagainya juga harus sigap menjaga kebersihan sekolah. Semua warga sekolah wajib menjaga kebersihan sekolah.”

***

Itulah contoh kalimat utama dan penjelasannya.

Semoga bermanfaat, ya.

Simak informasi edukatif lainnya hanya di Berita.99.co atau Google News.

Kunjungi www.99.co/id jika kamu sedang mencari rumah untuk keluarga.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti karena kami #segampangitu.

Temukan hunian favoritmu sekarang!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts