Saat mempersiapkan diri untuk wawancara kerja, kamu perlu tahu trik menjawab pertanyaan soal kelebihan dan kekurangan diri sendiri. Maka dari itu, yuk simak contoh kelebihan dan kekurangan diri sendiri untuk interview kerja lewat artikel berikut ini!
Interview atau wawancara kerja adalah salah satu tahapan yang harus dilalui saat kita melamar pekerjaan.
Tidak hanya itu, kamu juga harus menyiapkan diri untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan umum yang dilontarkan oleh pewawancara agar proses interview berjalan lancar.
Nah, salah satu pertanyaan yang kerap ditanyakan adalah kelebihan dan kekurangan diri sendiri.
Pertanyaan ini akan diajukan oleh pewawancara untuk mengetahui potensi dari calon pelamar.
Untuk membantu kamu mempersiapkan jawaban terkait pertanyaan ini, simak contoh kelebihan dan kekurangan diri sendiri saat interview berikut ini!
Contoh Kelebihan dan Kekurangan Diri Sendiri
Contoh Kelebihan Diri Sendiri
Berikut ini adalah contoh kelebihan seseorang dan bisa kamu jadikan referensi
1. Percaya Diri
Salah satu contoh kelebihan seseorang atau diri sendiri yang bisa kamu sampaikan kepada pewawancara adalah memiliki rasa percaya diri.
Sampaikan jawaban ini dengan energi yang positif dan gestur yang baik serta tidak berlebihan supaya tak terkesan arogan.
Untuk lebih meyakinkan, berikan contoh kalau kamu selalu yakin pada diri sendiri atas hasil kerja atau ketika mengambil keputusan.
Contoh jawaban:
Saya percaya bahwa setiap yang saya kerjakan bisa berdampak pada tim atau perusahaan, tentu saja selain karena kemampuan diri sendiri dan pengalaman yang saya miliki.
2. Penuh Semangat
Menjawab pertanyaan wawancara dengan penuh semangat juga sangat disarankan dan bisa masuk ke dalam kelebihan seseorang atau diri sendiri.
Meski demikian, hindari memberikan sikap yang terlalu berapi-api dengan gestur yang berlebihan.
Cukup tunjukkan kalau kamu bisa menemukan sisi positif di setiap pekerjaan sehingga kamu selalu merasa penuh semangat dan bahagia.
Contoh jawaban:
Saya memiliki semangat dalam bekerja, terlebih ketika menemui hal-hal baru yang belum saya ketahui sebelumnya.
3. Komitmen Tinggi pada Pekerjaan
Contoh menjawab kelebihan diri sendiri selanjutnya adalah komitmen yang tinggi terhadap pekerjaan.
Kamu bisa menjawab sebagai seseorang yang memiliki fokus tinggi saat bekerja sehingga mampu mengerahkan seluruh tenaga untuk pekerjaan.
Contoh lainnya, kamu bisa membangun hubungan baik dengan rekan kerja dan berusaha melakukan yang terbaik bagi perusahaan.
Contoh jawaban:
Saya siap untuk berkomitmen pada target yang dicanangkan oleh perusahaan sehingga apa yang menjadi tujuannya bisa tercapai.
4. Rapi dalam Bekerja
Kerapian juga menjadi salah satu hal yang acapkali dipertimbangkan oleh perusahaan dalam memilih karyawan.
Tidak hanya rapi dalam segi penampilan, kerapian dalam pekerjaan juga menjadi nilai tambah.
Sebagai contoh, kamu bisa menjawab bahwa kamu adalah seseorang yang bekerja sesuai aturan dan tidak melewatkan detail pekerjaan.
Contoh jawaban:
Saya selalu merasa bahwa kerapian merupakan salah satu faktor keberhasilan dalam pekerjaan. Kerapian yang dimaksud meliputi berbagai hal, mulai dari cara berpakaian hingga kerapian dalam pekerjaan itu sendiri.
5. Komunikasi yang Baik
Kemampuan berkomunikasi juga merupakan aspek yang penting dan menjadi pertimbangan saat kamu melamar pekerjaan.
Tidak hanya secara verbal, komunikasi non verbal juga bisa dijadikan kelebihan diri sendiri ketika proses interview.
Dengan memiliki komunikasi yang baik, kamu akan lebih mudah menjalin hubungan kerja dengan rekan dan membuat pekerjaan berjalan lancar.
Kelebihan ini dapat kamu tunjukkan dengan menjawab setiap pertanyaan secara lugas, tidak bertele-tele, dan mudah dimengerti oleh orang lain.
Contoh jawaban:
Komunikasi adalah hal penting dalam suatu pekerjaan. Dengan pengalaman bertahun-tahun, saya merasa mempunyai komunikasi yang baik, entah itu kepada rekan kerja, atasan, hingga client.
6. Dapat Bekerja dalam Tim
Meski mungkin kamu lebih suka bekerja sendirian, kamu akan dihadapkan dengan berbagai macam pekerjaan yang mengharuskan bekerja dengan orang lain.
Pasalnya, perusahaan kerap membutuhkan orang yang memiliki kemampuan kerja sama yang baik.
Untuk menjawab kelebihan diri selanjutnya, kamu bisa memberikan jawaban berdasarkan pengalamanmu dalam organisasi atau tim lainnya.
Contoh jawaban:
Saya bisa bekerja dalam tim untuk meraih hasil maksimal. Hal ini dikarenakan faktor pengalaman di perusahaan-perusahaan sebelumnya serta faktor seringnya ikut terlibat dalam organisasi.
7. Tidak Mudah Menyerah
Contoh kelebihan dan kekurangan diri sendiri yang bisa diungkapkan saat interview kerja adalah tidak mudah menyerah.
Ya, kamu bisa memberikan contoh bahwa dirimu benar-benar pantang putus asa.
Namun, pernyataan tersebut mesti sesuai dengan kenyataan alias tidak dibuat-buat, lo.
Mengapa hal ini perlu dilontarkan? Sebab, di era modern seperti sekarang, bakal muncul tantangan dan inovasi baru yang terasa melelahkan sehingga perlu adanya sikap pantang menyerah.
Contoh jawaban:
Salah satu kelebihan saya dalam pekerjaan adalah tidak pantang menyerah sebelum tujuan pekerjaan tersebut bisa tercapai.
8. Mampu Berpikir Kreatif
Di tengah tuntutan pekerjaan yang tak jarang dirasa berat oleh banyak karyawan, berpikir kreatif menjadi salah satu faktor yang perlu kamu miliki.
Jika kamu merasa mempunyai daya kreativitas tinggi, lontarkan kepada pewawancara sebagai nilai kelebihan diri sendiri.
Hal ini bisa jadi pertimbangan si pewawancara untuk merekrut kamu sebagai karyawan.
Contoh jawaban:
Saya menyadari bahwa di era yang serbacepat kreativitas adalah hal yang penting. Untuk sektor ini, saya memiliki kemampuan untuk berpikir kreatif dan terarah sehingga kesulitan dalam pekerjaan bisa terselesaikan.
9. Terbiasa Memimpin Kelompok
Memiliki kemampuan dalam memimpin kelompok diperlukan di sejumlah perusahaan.
Maka dari itu, utarakan bahwa kelebihan kamu dalam hal ini cukup menonjol.
Namun, perlu diingat bahwa ucapan yang kamu lontarkan mesti benar-benar bisa diaplikasikan.
Contoh jawaban:
Dengan pengalaman yang saya punya, saya terbiasa memimpin kelompok dan memiliki kemampuan sebagai leader.
10. Mau Belajar Hal Baru
Dengan terus berkembangnya teknologi, perubahan terhadap hal-hal baru akan sangat memengaruhi calon pekerja.
Mempunyai keinginan untuk terus belajar hal baru bisa menjadi kelebihan diri sendiri yang mungkin tidak kamu sadarai.
Tenang, tidak usah ragu, jika merasa bahwa kamu memiliki keinginan untuk terus belajar berbagai hal, sampaikan kepada pewawancara.
Contoh jawaban:
Saya menyadari bahwa zaman terus berkembang. Oleh karena itu, saya selalu siap untuk terus belajar hal-hal baru untuk membuat perusahaan terus maju.
Contoh Kekurangan Diri Sendiri
Selain kelebihan diri sendiri, berikut adalah contoh kekurangan diri sendiri yang dapat kamu jadikan referensi.
1. Tidak Menguasai Bidang Tertentu
Lantas bagaimana cara menjawab kekurangan diri sendiri ketika wawancara kerja?
Kamu bisa menjawab kalau kamu lemah di bidang tertentu.
Sebagai contoh, kamu lemah di bidang matematika dan akan beri jawaban kalau kamu sedang berusaha untuk mengatasi kekurangan diri sendiri tersebut.
Salah satu usaha yang bisa kamu lakukan adalah dengan mempelajari cara menghitung cepat dengan aplikasi atau teknik lainnya.
Contoh jawaban:
Saya menyadari bahwa saya tergolong lemah di bidang-bidang tertentu, salah satunya di bidang matematika. Namun, saya selalu siap untuk terus belajar sehingga kekurangan tersebut bisa teratasi.
2. Tidak Sabar
Contoh kekurangan diri selanjutnya adalah menjawab kalau kamu orang yang tidak sabar dalam bekerja.
Tambahkan juga alasannya, kalau kamu ingin pekerjaan kamu selesai dengan cepat.
Kamu juga bisa menambahkan kalau kamu membiasakan diri membuat to-do-list, sehingga kamu dapat melakukan pekerjaan sesuai prioritas.
Contoh jawaban:
Terkadang dalam beberapa momen, saya terlampau tidak sabaran dan ingin pekerjaan rampung seketika. Sadar dengan kekurangan tersebut, saya siap untuk memperbaiki diri dan belajar untuk lebih kalem dalam menyelesaikan pekerjaan.
3. Tidak Percaya Diri
Percaya diri bisa kamu jadikan sebagai contoh jawaban kelebihan diri, tetapi bisa juga kamu jadikan contoh kekurangan jika sebenarnya kamu tidak pede pada hal-hal tertentu.
Untuk diingat, seandainya kamu menjawab kalau tidak percaya diri adalah kekurangan diri sendiri, pastikan juga kamu menunjukkan bahwa saat ini kamu sedang berusaha untuk memperbaikinya.
Contoh jawaban:
Adakalanya saya tidak terlalu percaya diri atas hasil yang telah saya kerjakan, tetapi hal ini sangat jarang terjadi. Kalaupun terjadi, saya akan berkonsultasi dengan rekan atau atasan.
4. Mudah Kecewa
Mudah kecewa merupakan salah satu sifat yang bisa mempengaruhi performa bekerja.
Kamu bisa menyampaikan kelemahan ini asalkan tetap memberikan alasan yang logis saat menjawab wawancara pekerjaan.
Contoh jawaban:
Saya mudah kecewa jika mengalami kegagalan saat mengerjakan sesuatu karena tidak sesuai dengan target yang diberikan.
Akan tetapi, saya tidak berlarut dan menjadikan kegagalan sebagai pemicu agar tidak mengulanginya di masa depan.
5. Sulit Percaya Orang Lain
Jika kamu menjawab kekuranganmu adalah sulit memercayai orang lain, pastikan kamu menyampaikannya dengan baik dan tidak meninggalkan kesan negatif.
Usahakan untuk menyampaikannya dengan tenang dan berhati-hati.
Kamu bisa mengatakan kalau sifat ini hanya berlaku pada orang-orang yang tidak kamu kenal.
Selain itu, katakan pula kalau hal ini membuat kamu lebih berhati-hati dalam mengambil langkah atau menentukan keputusan.
Contoh jawaban:
Saya acapkali kesulitan percaya pada orang baru yang belum dikenal dan hal ini membuat saya selalu berhati-hati atas langkah yang akan diperbuat.
6. Belum Memiliki Banyak Pengalaman
Tidak semua orang memiliki banyak pengalaman bekerja, terutama jika baru lulus kuliah.
Kalau kamu adalah fresh graduate yang belum memiliki banyak pengalaman kerja, wajib hukumnya bagimu untuk memperlihatkan ketertarikan atas pekerjaan yang kamu lamar.
Kamu bisa mengatakan kalau hal ini merupakan kekurangan diri sendiri, tetapi jelaskan juga hal-hal yang sudah kamu lakukan untuk membekali kemampuan diri.
Contoh jawaban:
Saya tidak memiliki pengalaman yang banyak, tetapi dengan seringnya ikut seminar dan masuk organisasi, saya rasa hal ini bisa teratasi.
7. Belum Mahir Berbahasa Asing
Kemahiran seseorang dalam berbahasa asing sering kali menjadi pertimbangan sebuah perusahaan.
Tenang, jika kamu benar-benar belum menguasainya, sampaikan hal tersebut sebagai kekurangan diri sendiri.
Akan tetapi, pastikan serta yakinkan pewawancara bahwa kamu mau belajar.
Contoh jawaban:
Saya menyadari bahwa bahasa asing terutama bahasa Inggris saya cukup jelek. Namun, saya akan berusaha terus belajar dengan les dan ikut pelatihan.
8. Kurang Kompetitif
Sikap kurang kompetitif dalam bekerja bisa pula kamu berikan sebagai kekurangan diri sendiri.
Jawaban ini memungkinkan pewawancara memiliki pandangan bahwa kamu hanya bekerja dengan baik apabila ada tujuan yang jelas.
Tenang, umumnya pewawancara dapat memahami sehingga nantinya bakal memberikan arahan yang tepat terhadap tugas yang akan dikerjakan.
Contoh Jawaban:
Dalam beberapa pekerjaan yang berkaitan dengan tim, saya merasa kurang kompetitif. Namun, apabila tujuan pekerjaannya jelas, saya bisa bersaing untuk meraih hasil maksimal.
9. Keras Kepala
Keras kepala dapat kamu sampaikan sebagai salah satu kekurangan diri sendiri.
Kamu bisa menerangkan secara jelas dan rinci bahwa tidak ada hal yang bisa mengubah pikiran atau keputusan setelah diambil.
Jelaskan bahwa hal ini terjadi lantaran tekad dan kemampuan kamu telah kuat ketika akan memutuskan sesuatu.
Contoh Jawaban:
Saya memiliki sifat keras kepala jika hal tersebut dianggap benar. Dalam dunia kerja, hal ini bisa ditolerir terlebih jika terdapat justifikasi yang masuk akal.
10. Mudah Kecewa
Mudah kecewa bisa jadi jawaban kekurangan diri sendiri yang baik ketika ditanya oleh rekruter.
Ingat, sampaikan jawaban ini secara logis, ya.
Contoh jawaban:
Saya merasa terlalu mudah kecewa dengan pekerjaan jika tidak mencapai target. Namun, hal ini tidak akan sampai membuat saya patah arang.
Bagaimana, sudah terbayang mengenai contoh kelebihan dan kekurangan diri sendiri yang perlu kamu berikan ketika interview kerja?
Setelah itu, jangan lupakan pula cara mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri lewat ulasan di bawah ini.
Cara Mengetahui Kelebihan dan Kekurangan Diri Sendiri
Berikut ini adalah cara mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri sebagai persiapan interview kerja.
1. Introspeksi Diri
Cara mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri yang paling utama adalah dengan introspeksi diri sendiri.
Cara ini diyakini dapat membantu kamu agar bisa lebih mengenali diri sendiri, baik dari segi kelebihan atau dari sisi kekurangan yang kamu miliki.
2. Menulis Catatan Harian
Siapa sangka jika menulis catatan harian dapat berpengaruh pada kelebihan dan kekurangan diri sendiri, lo.
Pertama-tama, siapkan buku khusus yang hanya bisa dibaca oleh diri sendiri.
Selanjutnya, tak usah sungkan untuk bercerita perihal apa pun secara jujur.
Dengan demikian, pada akhirnya kamu akan mengetahui apa yang kurang dan apa yang menjadi kelebihan dirimu.
3. Meminta Pendapat dari Orang Lain
Dalam beberapa momen, meminta pendapat orang lain sangatlah diperlukan.
Hal ini untuk mengetahui penilaian orang lain terhadap sosok diri kamu.
Adapun penilaian tersebut penting karena berasa dari luar, bukan berdasarkan penilaian diri sendiri.
4. Meluangkan Waktu untuk Hal-Hal yang Disukai
Tiap orang mempunyai hobi berbeda-beda dan hal ini bisa berpengaruh pada diri sendiri, misalnya muncul rasa kepuasan atau ketidakpuasan atas perbuatan yang dilakukan.
5. Menghargai Diri Sendiri
Cara mengetahui kelebihan dan kekurangan bisa pula dilakukan dengan menghargai diri sendiri.
Langkah tersebut dapat membantu kamu lebih menghargai usaha dan kemampuan yang dimiliki.
***
Itulah beberapa contoh kelebihan dan kekurangan diri sendiri saat melakukan proses wawancara kerja.
Semoga ulasan kelebihan dan kekurangan diri sendiri di atas bermanfaat, ya.
Yuk, baca informasi menarik lainnya hanya di Berita.99.co.
Follow juga Google News kami agar tidak ketinggalan informasi terkini.
Kunjungi laman www.99.co/id guna menemukan beragam pilihan rumah idaman dan properti dengan harga terbaik.
Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.