Kesimpulan merupakan hal penting yang harus ada dalam semua karya tulis ilmiah, baik itu makalah atau skripsi. Simak beragam contoh kesimpulan makalah yang bisa kamu jadikan inspirasi di sini!
Karya tulis ilmiah biasanya terdiri dari bab pembuka, isi, dan penutup.
Dalam bab penutup, hal yang harus kamu tuliskan adalah kesimpulan dari tulisan yang telah kamu tulis.
Sering kali bagian ini cukup membingungkan sehingga ada baiknya kamu melihat beberapa contoh kesimpulan makalah sebagai inspirasi.
Dilansir dari penerbitbukudeepublish.com dan belajargiat.id, berikut adalah beberapa contoh kesimpulan makalah dan skripsi.
Contoh Kesimpulan Makalah yang Benar
1. Contoh Kesimpulan Makalah tentang Sumber Daya Manusia
BAB V PENUTUP
KESIMPULAN
Setelah meneliti tentang pengelolaan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam sebuah perusahaan, dapat ditarik kesimpulan bahwa pengelolaan SDM adalah aspek yang sangat penting dalam perusahaan. Tanpa pengelolaan yang benar, perusahaan tidak akan mampu bertahan. Hal ini karena bertahan atau tidaknya sebuah perusahaan bergantung pada pekerja.
Pengelolaan SDM meliputi proses rekrutmen, seleksi, pelatihan, dan sistem upah yang jelas. Selain itu, penanaman nilai dan budaya perusahaan juga bagian penting dalam pengelolaan SDM. Untuk itu, diperlukan Human Resource Department yang mengatur dan mengelola SDM perusahaan.
2. Contoh Kesimpulan Makalah tentang Menulis Fiksi
PENUTUP
KESIMPULAN
Seperti yang diungkapkan oleh Noorca M. Massardi, menulis tidak pernah menjadi sesuatu yang mudah, akan tetapi tidak pula hal susah.
Menulis terutama fiksi memerlukan ketekunan dan kedisiplinan. Meskipun banyak yang mengungkapkan bahwa menulis merupakan kegiatan yang bergantung pada ide dan kelancaran penulis dalam melahirkan ide. Namun, menulis perlu dilakukan secara disiplin. Tanpa kedisiplinan, penulis tidak akan menghasilkan karya.
Dari penelitian ini ditemukan bahwa kedisiplinan merupakan bagian penting dalam menulis. Kedisiplinan penulis dalam menulis akan berpengaruh terhadap proses berkarya sang penulis.
3. Contoh Kesimpulan Makalah Berbentuk Poin
Kesimpulan
Berdasarkan data yang sudah disebutkan, penulis dapat menyimpulkan beberapa hal, yaitu:
- Pola pikir pengajar atau guru dapat berubah dan mereka harus menguasai life skill atau kompetensi yang ada, memperbanyak pengalaman belajar pada siswa, dan pola guru sentris kepada siswa sentris dalam proses belajar mengajar.
- Menciptakan pembelajaran yang efektif dan konstektual diperlukan seorang pengajar atau guru yang profesional juga. Memperoleh guru profesional dapat menimbulkan alat peraga yang baik dan efektif.
- Alat berperan dalam pembelajaran yang akan membuat suasana lebih menyenangkan, kreatif, menarik, dinamis dan aktif.
- Anak-anak diharapkan dapat menentukan dan menerapkan informasi belajar yang rasional dan porposional melalui alat peraga yang efektif tersebut.
4. Contoh Kesimpulan Makalah Singkat
BAB III
PENUTUP
Kesimpulan
Dari paparan diatas, penulis dapat menyimpulkan dari makalah ‘Penggunaan bahasa dalam Jurnalistik’ yaitu bahasa dalam jurnalistik tidak harus menggunakan satu bahasa saja, tetapi dapat memadukannya dengan bahasa lain yang penggunaannya tepat. Bahasa Indonesia dapat dipadukan dengan bahasa Melayu, Inggris, atau bahasa asing lainnya.
5. Contoh Kesimpulan Makalah dan Saran
PENUTUP
KESIMPULAN
Pancasila adalah dasar negara Indonesia dan sudah sepatutnya menjadi dasar kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh masyarakat Indonesia. Nilai-nilai Pancasila merupakan cakupan dari nilai, norma, dan moral yang seharusnya mampu diamalkan oleh seluruh masyarakat Indonesia, sebab apabila Bangsa Indonesia mampu mengamalkan nilai-nilai tersebut maka degradasi moral dan kebiadaban masyarakat dapat diminimalisir. Secara tidak langsung hal ini juga akan mengurangi kriminalitas di Indonesia, meningkatkan keamanan, dan kesejahteraan bangsa Indonesia.
SARAN
Diharapkan agar semua masyarakat dapat menerapkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila tidak hanya sekedar mengetahui saja, tetapi pelaksanaannya dalam kehidupan.
Dan penerapan pendidikan karakter harus ditanamkan sejak dini agar kelak nilai Pancasila akan melekat dalam karakter dan kepribadian tiap individu dalam bermasyarakat agar senantiasa tercipta bangsa Indonesia yang damai.
6. Contoh Kesimpulan Makalah Tema Ekonomi
Kesimpulan
Dalam jangka pendek periode pascabencana baik langsung dan tidak langsung dapat diatasi koleh berbagai bantuan, tetapi pada periode ini tidaklah cukup mengkompensasi semua kerugian terutama yang dampak sistemik dan sekunder yang dirasakan beberapa saat setelah kejutan awal bencana. Konsekuensi kejutan bencana secara konsisten ditafsirkan sebagai peristiwa yang luar biasa diluar kondisi normal, tetapi sebagai suatu kerentanan akibat bencana belum diintegrasikan ke dalam perencanaan pembangunan.
Dalam jangka panjang telah perkembangan indikator-indikator ekonomi makro penting sebagai acuan pembuatan kebijakan makro pasca bencana sebagai dasar untuk memastikan sejauh mana bencana mengganggu ekonomi makro pada tingkat yang dicapai.
Penggunaan model yang akan dipakai dalam mengestimasi dampak ekonomi makro pasca bencana dapat disesuaikan dengan tujuan penelitian yang ditentukan. Namun, pemilihan model yang lebih komprehensif adalah yang diperlukan untuk rekomendasi kebijakan.
7. Contoh Kesimpulan Makalah Tema Sosial
Kesimpulan
Dari beberapa penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa keadaan di sejumlah daerah yang semakin menimbulkan banyaknya Virus Corona (Covid-19) ini membuat pemerintah mengambil sejumlah langkah, salah satunya adalah menerapkan sistem PSBB. Pembatasan kegiatan tersebut ditujukan bagi penduduk dalam satu wilayah yang diduga telah terkena atau terinfeksi Corona. Aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dibuat untuk dapat menekan perkembangan Virus Corona (Covid-19) di Indonesia. Tentunya dengan adanya peraturan PSBB ini benar-benar bisa ditaati oleh masyarakat Indonesia, karena seperti yang kita ketahui bahwa ancaman Virus Corona (Covid-19) ini merupakan ancaman yang benar-benar nyata dan tidak memandang kalangan bawah hingga kalangan atas sekalipun.
Diterapkannya peraturan PSBB adalah suatu langkah kecil yang memiliki efek besar, tetapi disisi lain juga memberikan dampak terhadap beberapa masyarakat khususnya yang berpenghasilan rendah karena sangat berpengaruh bagi ruang gerak mereka untuk mencari nafkah. Hal ini menyebabkan keresahan bagi para masyarakat yang pekerjaannya berada di luar, yang mengharuskan mereka untuk membatasi kegiatan di luar rumah, dan mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan kehidupan sehari-harinya.
8. Contoh Kesimpulan Makalah Tema Bahasa
Kesimpulan
Dari hasil penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa ada banyak kesalahan penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia pada penulisan makalah mahasiswa Universitas A. Kesalahan terdapat pada penulisan latar belakang yang ada di makalah mahasiswa dengan bentuk salah penggunaan huruf kapital, huruf miring, tanda baca, penulisan kata depan, awalan, dan penulisan gabungan kata.
Kesalahan penggunaan Ejaan bahasa Indonesia tersebut terjadi karena mahasiswa kurang teliti dan kurang memerhatikan penulisan yang baik sehingga ada kesalahan yang muncul pada penulisan makalah.
9. Contoh Kesimpulan Makalah Tema Hukum
Bab V
Penutup
- Kesimpulan
Dapat kita lihat dalam Pasal 1 Ayat 22 UU Nomor 8 tahun 1981 tentang KUHAP yang berisi sebagai berikut yaitu “Ganti kerugian atau rugi adalah hak seseorang untuk mendapatkan pemenuhan atas tuntutannya yang berupa imbalan sejumlah uang karena ditangkap, ditahan, dituntut, ataupun diadili tanpa alasan yang berdasarkan undang-undang atau karena kekeliruan mengenai orangnya atau hukum yang diterapkan menurut cara yang diatur dalam undang-undang ini.” Maka pada dasarnya dalam hukum, Amanda Nurhayati, sebagai penggugat berhak menuntut ganti rugi atas kerugian yang ia dapatkan. Kemudian, yang tergugat harus memenuhi hak penggugat karena kelalaian yang telah dilakukan secara sadar dan lalai dalam melakukan pendataan yakni tidak mendaftarkan penggugat sebagai pihak yang menerima uang pengganti proyek pembangunan waduk Karangkates.
10. Contoh Kesimpulan Makalah Tema Lingkungan
Simak contoh kesimpulan dalam makalah atau contoh kesimpulan makalah yang benar ini:
Bab III
Kesimpulan
Dapat disimpulkan bahwa perubahan iklim memiliki efek serius pada keanekaragaman hayati. Pemanasan global memicu pergeseran habitat dan ancaman terhadap banyak spesies. Diperlukan upaya kolaboratif global untuk melindungi ekosistem melalui konservasi, pengelolaan berkelanjutan, dan pengurangan emisi gas rumah kaca. Hanya dengan tindakan sekarang kita dapat menjaga kehidupan bumi untuk masa depan.
11. Contoh Kesimpulan Makalah Tema Sosial
Ini adalah kesimpulan laporan atau kesimpulan makalah menarik untuk tugas sekolahmu:
Kesimpulan
Kesimpulannya, teknologi telah mengubah cara kita berinteraksi secara sosial dengan cara yang signifikan. Meskipun memberikan kenyamanan dan konektivitas yang belum pernah terjadi sebelumnya, teknologi juga telah membawa tantangan baru seperti isolasi sosial dan penurunan kemampuan komunikasi langsung. Penting bagi kita untuk menjaga keseimbangan antara penggunaan teknologi dan interaksi sosial tatap muka guna memastikan hubungan manusia tetap mendalam dan bermakna di era digital ini.
12. Contoh Kesimpulan Makalah Tema Nilai Pancasila
Berikut adalah contoh kesimpulan makalah atau contoh kesimpulan laporan yang bisa kamu tulis:
Penutup dan Kesimpulan
Dapat disimpulkan bahwa nilai-nilai Pancasila tetap memiliki relevansi yang mendalam dalam menghadapi tantangan masyarakat multikultural saat ini. Prinsip-prinsip seperti gotong royong, keadilan sosial, persatuan, demokrasi, dan ketuhanan yang maha esa memiliki potensi untuk membangun kerukunan dan harmoni di tengah keragaman budaya, agama, dan suku. Namun, untuk menjaga keberlanjutan nilai-nilai ini, diperlukan upaya aktif dalam mendidik generasi muda tentang arti penting Pancasila, mempromosikan dialog antarkelompok, serta menghindari penyalahgunaan politik terhadap konsep-konsep tersebut. Dengan memegang teguh nilai-nilai Pancasila, kita dapat merangkul keanekaragaman sebagai kekuatan yang mempersatukan, membangun, dan mengarahkan bangsa ini menuju masa depan yang lebih baik.
13. Contoh Penutup Makalah
14. Contoh Kesimpulan di Laporan
15. Contoh Kesimpulan Makalah Lengkap dengan Saran
FAQ tentang Contoh Kesimpulan Makalah
Apa isi kesimpulan di makalah?
Isi dari kesimpulan makalah adalah penjelasan tentang apa temuan yang didapat dari penelitian tersebut.
Bagaimana cara membuat kesimpulan dari makalah?
Mengumpulan dan analisis data, meninjau pertanyaan penelitian, evaluasi hipotesis atau tujuan penelitian, menarik kesimpulan dari hasil penelitian.
Kesimpulan itu seperti apa?
Secara umum pengertian kesimpulan adalah pernyataan yang diambil secara ringkas dari keseluruhan hasil pembahasan atau analisis.
***
Semoga artikel contoh kesimpulan makalah membantu, Property People.
Jangan lupa untuk mengikuti Google News Berita 99.co Indonesia sekarang juga!
Jika kamu ingin cari rumah baru atau bekas, kunjungi www.99.co/id.
Jual beli properti di 99.co #SegampangItu.