Gaya Hidup Kata Kata

20 Contoh Komentar yang Bagus di Instagram untuk Produk, Brand, dan Personal

2 menit

Berikut beberapa contoh komentar yang bagus di Instagram. Isinya meliputi pujian untuk produk, konten, hingga pujian kepada teman!

Komentar yang bagus di Instagram sangat memengaruhi impresi terhadap produk hingga profil seseorang.

Apalagi, komentar yang bagus berisi pujian kepada brand atau bisnis tertentu. Itu bisa berdampak pada citra dan kesan orang-orang di media sosial.

Bisa dibilang pujian di kolom komentar pada sebuah produk, menjadi testimoni orang-orang dalam menilai produk tersebut.

Selain bagi brand, komentar positif yang dialamatkan pada seseorang, misalnya ke teman atau kerabat, mampu mengundang kebahagiaan tersendiri.

Nah, artikel berikut akan memberi ide komentar yang bagus di Instagram yang bisa dipakai untuk memuji brand, produk, atau seseorang.

Langsung simak ide-idenya di bawah ini!

20 Contoh Komentar yang Bagus di Instagram

1. Komentar yang Bagus di Instagram untuk Produk

1. Produk ini beneran bagus. Pas aku coba, efeknya langsung terasa. Recomended banget!

2. Rasa bintang lima, harga kaki lima. Top banget! [emoji api] [emoji api]

3. Yang jelas awet dan tahan lama. Produknya sesuai deskripsi. Penjual juga fast response! [emoji jempol]

4. Baru beli pertama kali. Awalnya ragu dan tanya-tanya ke CS-nya. Ternyata sebaik itu CS dari produk ini. Alhamdulillah, setelah beli nggak nyesel [emot hati]

5. Suka banget pokoknya. Next, aku pasti beli lagi! [emoji bintang]

6. Aku sudah pakai produk ini selama seminggu, aku suka banget! Kulitku jadi lebih cerah.

7. Rekomendasi banget buat kalian yang cari produk skincare yang efektif dan terjangkau

2. Komentar yang Bagus di Instagram untuk Brand

8. Produk-produknya bagus banget!



9. Astaga, udah keluar yang baru lagi. Padahal, kemarin baru beli produk sebelumnya. Bikin ngiler [emoji sedih]

10. Ganteng bener! [emoji senyum dengan hati]

11. Brand yang nggak pernah setengah-setengah ngasih promo ke konsumen. T O P!

12. Aku beli produk barunya kemarin, dan aku suka banget. Performanya bagus, desainnya juga keren!

13. Aku baru saja membeli produk dari brand ini, puas banget dengan layanan pelanggannya. Petugasnya ramah dan informatif, dan mereka membantuku menyelesaikan masalahku dengan cepat dan mudah. Terima kasih atas layanan yang luar biasa!

3. Komentar yang Bagus di Instagram Berisi Pujian kepada Seseorang

14. Kamu memang berkelas!

15. Kapan sih jeleknya? Bagus mulu perasaan [emoji sedih]

16. Panutan banget. Semoga aku bisa kayak kamu, ya!

17. Vibes-nya itu positif banget. Dari tutur kata, bahasa tubuh, semuanya bikin adem. Makin sukak!

18. Tombol setuju kalau doi makin hari makin cantik >>>>>

19. Kamu keren banget! Aku suka banget karya-karyamu. Terus berkarya, ya!

20. Semangat terus bikin kontennya. Jangan urus komentar jelek dari orang lain!

***

Itulah contoh komentar yang bagus di Instagram.

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca artikel lainnya hanya di Berita.99.co.

Jangan lupa ikuti Google News untuk mendapatkan banyak informasi paling up to date.

#segampangitu jual beli rumah di www.99.co/id.

Buktikan sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts