Bahasa Berita Pendidikan Ragam

10 Contoh Paragraf Induktif dalam Berbagai Tema yang Dapat Kamu Pahami. Bisa untuk Referensi Tugas!

3 menit

Kebingungan ketika harus menulis tulisan induktif? Simak saja referensi dan contoh paragraf induktif di sini!

Paragraf adalah kalimat yang saling berhubungan dan dipakai untuk menyatakan atau mengembangkan sebuah gagasan dalam teks.

Dalam bahasa Indonesia, ada lima jenis paragraf, salah satunya adalah paragraf deduktif dan induktif.

Paragraf induktif adalah tulisan yang kalimat pokoknya terdapat pada bagian akhir.

Ciri-ciri utama paragraf induktif adalah penyebutan peristiwa khusus atau penjelas dan gagasan utama ada di awal kalimat.

Ciri kedua adalah ada simpulan terkait peristiwa yang tertulis dalam paragraf tersebut.

Jika kamu masih merasa kebingungan, ini beberapa contoh paragraf induktif dalam berbagai tema!

Contoh Paragraf Induktif dalam Berbagai Tema

contoh paragraf induktif sekolah

sumber: slideplayer.info

1. Contoh Paragraf Induktif tentang Musim Dingin

Berikut adalah contoh teks induktif yang bisa kamu tiru:

Salju yang turun di langit menjadi hiasan yang indah untuk bumi. Banyak kota berubah menjadi bernuansa putih dengan pemandangan yang cantik, sangat memikat bagi banyak orang. Hawa di kawasan beriklim subtropis pun berubah jadi dingin tiap hari demi hari. Inilah suasana musim dingin yang sedang terjadi di Jepang.

2. Contoh Teks Induktif tentang Sistem Kebut Semalam

Ini contoh teks induktif tentang kehidupan siswa yang bisa kamu tiru:

SKS atau Sistem Kebut Semalam adalah skema belajar yang mulai populer di sekolah. Padahal SKS bukanlah sistem yang wajib dicontoh, terutama jika esok hari adalah hari ujian. SKS menyebabkan rasa kantuk dan lemah ketika siswa sedang mengerjakan ujian. Oleh karena itu, sebaiknya siswa mempersiapkan diri dengan mulai belajar sejak jauh-jauh hari.

3. Contoh Teks Induktif tentang Sampah Jakarta

Berikut paragraf induktif yang mudah kamu hafalkan:

Warga Jakarta sudah memiliki kebiasaan untuk membuang sampah seenaknya ke sungai sejak zaman dahulu. Padahal, kebiasaan buruk ini telah berdampak besar pada kehidupan mereka hampir setiap tahun. Sampah bisa menyebabkan aliran sungai terhambat dan menimbulkan banjir. Banjir di Jakarta pun kerap terjadi karena tumpukan sampah yang muncul karena warga sering buang sampah sembarangan.

4. Paragraf Induktif tentang Kehidupan

Ini merupakan contoh teks induktif yang penuh makna:

Bandung adalah kota yang dalam segi ekonomi sangat kondusif sebagai tempat berbisnis. Dalam segi budaya, kota ini juga memiliki budaya dan etnis yang beragam. Penduduknya pun relatif terbuka terhadap hal-hal yang berbeda. Secara geografis, Bandung terletak di daerah yang cukup tinggi sehingga memiliki suasana yang sejuk. Tiga hal tersebutlah yang paling kami rasakan ketika tinggal di Kota Bandung.

5. Paragraf Induktif tentang Agama

Berikut adalah contoh paragraf induktif tentang agama Islam:

Nabi Muhammad saw. terkenal memiliki sifat penyayang terhadap sesama manusia. Maka, ketika isu terorisme muncul, banyak tokoh Islam yang menegaskan bahwa tidak ada kaitannya teroris dan Islam. Justru, Islam menolak kekerasan dan lebih memilih musyawarah dan diskusi untuk menyelesaikan sebuah persoalan. Hal tersebut karena Islam adalah agama yang cinta damai dan menekankan pentingnya toleransi.



6. Paragraf Induktif tentang Sanksi dan Aturan

Ini adalah contoh paragraf induktif singkat yang dapat kamu jadikan referensi:

Sudah ada aturan bagi peserta yang melanggar aturan, yakni sanksi akan kesalahannya. Adanya aturan yang ditetapkan ini dibuat untuk menunjang ketertiban peserta yang mengikuti acara. Dengan demikian, setiap peserta dan panitia wajib menaati aturan yang berlaku agar acara bisa berjalan dengan baik.

7. Contoh Paragraf Induktif Singkat tentang Es Krim

Pada musim panas ini, cuaca di kota kita semakin panas. Suhu terus naik, dan sinar matahari yang terik membuat kita mencari cara untuk tetap sejuk. Salah satu solusinya adalah dengan menikmati es krim yang lezat. Es krim adalah camilan yang populer di musim panas, dan banyak tempat yang menawarkan berbagai rasa yang menggugah selera. Namun, selain memberikan kenikmatan dalam menikmatinya, es krim juga bisa menjadi sarana yang baik untuk berkumpul bersama keluarga dan teman-teman.

8. Contoh Paragraf Induktif tentang Interaksi Sosial

Sebagai makhluk sosial, manusia memiliki kecenderungan alami untuk berinteraksi dengan orang lain. Kita sering mencari teman, berbicara dengan rekan kerja, atau berpartisipasi dalam kelompok sosial. Ini adalah bagian integral dari kehidupan manusia sehari-hari. Namun, interaksi sosial tidak hanya penting untuk memenuhi kebutuhan sosial kita, tetapi juga memiliki dampak positif pada kesejahteraan kita secara keseluruhan. Penelitian telah menunjukkan bahwa orang yang memiliki jaringan sosial yang kuat memiliki tingkat stres yang lebih rendah, tingkat kebahagiaan yang lebih tinggi, dan cenderung hidup lebih lama. Dengan kata lain, interaksi sosial adalah kunci untuk menjalani kehidupan yang bahagia dan sehat.

9. Contoh Paragraf Induktif Singkat

contoh paragraf induktif tugas

sumber: id.scribdt.com

10. Kumpulan Contoh Paragraf Induktif

contoh paragraf induktif singkat

sumber: id.scribdt.com

FAQ tentang Contoh Paragraf Induktif

Apa saja contoh paragraf induktif?

Penduduknya relatif terbuka terhadap unsur etnis yang berbeda-beda. Secara geografis, kota ini terletak di daerah yang relatif tinggi, tetapi tidak terlalu tinggi. Artinya, kota ini relatif sejuk. Itulah antara lain tiga hal yang membuat kami merasa amat kerasan tinggal di Kota Bandung ini.

Apa kalimat paragraf induktif?

Paragraf induktif meletakkan ide pokok atau gagasan utamanya di akhir paragraf. Sementara itu awal paragraf induktif ini diisi dengan penjelasan atau kalimat pendukung yang memperjelas mengenai topik yang dibahas untuk mendapatkan kesimpulan secara umum lebih dulu.

Bagaimana cara menentukan paragraf induktif?

Ketika membaca paragraf, kemudian kalimat gagasan utamanya berada di bagian akhir paragraf, maka paragraf tersebut masuk dalam jenis paragraf induktif.

***

Semoga menginspirasi, Property People!

Baca juga informasi lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Simak artikel inspirasi nama anak lainnya hanya di Berita 99.co dan Google News kami.

Bersama www.99.co/id, proses pencarian properti yang kamu incar bakal #SegampangItu.



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts