Agama Agama Islam

10 Contoh Pembukaan Ceramah Islami yang Formal hingga Informal. Lengkap!

5 menit

Bingung memilih kata-kata yang tepat untuk membuka pidato Islami? Kalau begitu, kamu harus simak contoh pembukaan ceramah yang bagus di bawah ini. Dijamin bisa menarik perhatian penonton!

Untuk mencuri perhatian audiensi, biasanya setiap ceramah dibuka dengan kata-kata yang menarik.

Itulah kenapa biasanya setiap penceramah memiliki gayanya masing-masing.

Ada yang memilih pembukaan ceramah singkat dengan kalimat hadis, ada yang memilih pembuka ceramah dengan celoteh jenaka, atau mungkin formal dan berbobot.

Apa pun gayanya, menyusun pembuka ceramah atau pembuka kultum memang tidak mudah.

Jika kalimat pembuka ceramah tidak menarik, isi ceramah mungkin tidak tersampaikan dengan baik dan benar.

Nah, untuk menghindari kesalahan tersebut, kamu bisa coba mempelajari contoh pembukaan kultum atau ceramah yang diulas di artikel ini.

Berita 99.co Indonesia sudah mengumpulkan contoh pembukaan ceramah yang bagus dan menarik yang bisa kamu tiru untuk agenda ceramah berikutnya.

Kata-katanya ringan, mudah dihafalkan, dan tentunya menarik.

Yuk, langsung saja kita simak bersama-sama contoh pembukaan ceramah yang bagus di bawah ini!

10 Contoh Pembukaan Ceramah Islami yang Bagus dan Mudah

ceramah

sumber: shutterstock.com

1. Contoh Pembukaan Ceramah Singkat Idul Fitri

Assalamualaikum w.w.

Segala puji kita panjatkan untuk Allah Swt. karena nikmat dan hidayahnya. Ia kembali mengumpulkan kita semua di sini untuk menjalani salat Idul Fitri dalam keadaan sehat dan penuh berkah.

Di bulan Ramadan kemarin hadirin sekalian telah berpuasa, salat tarawih dan melakukan amal lainnya selama satu bulan. Hari ini, kita merayakan kemenangan bagi umat Islam karena berhasil memerangi hawa nafsu dengan berpuasa. Kiranya segala amal ibadah yang telah dibuat di bulan Ramadan kemarin diterima oleh Allah Swt.. Di hari yang spesial ini, mari saling bersilaturahmi dan meminta maaf atas segala kesalahan yang pernah diperbuat.

Baca Juga: Contoh Mukadimah MC Terbaik untuk Berbagai Jenis Acara (Bahasa Arab & Indonesia)

2. Contoh Pembukaan Ceramah Bahasa Arab

Assalamualaikum w.w.

نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا. مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْهُ فَلاَ هَادِيَ لَهُ. اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

“Nahmaduhuu wa nasta’iinuhuu wa nastaghfiruhu wa na’uudzu billaahi min syuruuri anfusinaa wa min sayyi’aati a’maalinaa. Man yahdihillahu falaa mudhillu lahu wa man yudhlilhu falaa hadiyalah. Allahumma sholli wa sallim ‘alaa sayyidinaa muhammadin wa ‘alaa aalihi wa shahbihii ajma’iin. Amma ba’du.

Artinya: “Kami panjatkan segala puji pada-Nya dan kami meminta pertolongan-Nya. Seraya memohon ampun dan meminta perlindungan-Nya dari segala keburukan jiwaku dan dari kejelekan amaliahku. Barang siapa yang telah Allah tunjukkan jalan baginya, maka tiada yang bisa menyesatkannya. Barang siapa yang telah Allah sesatkan jalannya, maka tiada yang bisa memberinya petunjuk. Ya Allah, limpahkanlah salawat dan salam bagi Muhammad saw. beserta keluarga dan sahabat-sahabatnya, semuanya.”

3. Contoh Pembukaan Ceramah yang Formal

Assalamualaikum w.w.

Bismilahirahmanirahim, kaum muslimin muslimat Rahimakumullah, marilah kita tidak henti-hentinya memanjatkan puji syukur kepada Allah Swt., karena dengan nikmat-Nya, Ia masih memberikan kita kesempatan untuk hadir dalam acara mulia ini.

Semoga dalam acara mulia ini, kita semua mendapatkan rahmat dan ampunan Allah Swt., dikarenakan Nabi Muhammad telah bersabda, “Tidaklah suatu kaum yang duduk di rumah Allah mereka mempelajari Qur’an, mereka mempelajarinya, kecuali malaikat mengepakkan sayapnya.”

4. Contoh Pembukaan Ceramah yang Informal

Assalamualaikum w.w.

Kiranya seluruh warga desa yang berkesempatan hadir di acara kerja bakti hari ini dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah Swt..

Sebelum memulai ceramah kali ini, alangkah lebih baik jika kita mengucapkan rasa syukur kepada Allah Swt., karena jika bukan berkat berkah dan penyertaan-Nya acara pada hari ini tidak dapat terlaksana dengan baik. Sebagai umat Islam, hadirin sekalian memiliki kewajiban untuk memelihara kelestarian lingkungan hidup….

5. Contoh Pembukaan Ceramah yang Singkat dan Padat

Assalamualaikum w.w.

Marilah kita semua panjatkan rasa puji dan syukur ke hadirat Allah Swt., Tuhan semesta alam yang telah memelihara dan tidak pernah berhenti memberikan hidayat bagi umatnya. Atas nikmat dan berkah-Nya kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat walafiat. Allah Swt. adalah Maha Pemurah, sehingga Ia akan selalu menuntun hidup umat yang mengasihinya.

6. Contoh Pembukaan Pidato Islami tentang Sedekah

Assalamualaikum w.w.

Pertama-tama mari kita panjatkan puji syukur kepada Allah Swt. karena atas kehendaknya kita bisa berkumpul di sini. Saya selaku ketua DKM Masjid Daawiyah ingin menyampaikan beberapa kata-kata mengenai pahala sedekah yang berlimpah. Ceramah ini tidak bermaksud untuk menggurui, tetapi hanya sekedar mengingatkan kita akan amal dan ibadah yang kita lakukan selama masih hidup.

7. Contoh Pembukaan Pidato Pidato Islami Bahasa Arab

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Alhamdulillaahilladzii an’amanaa bini’matil iimani wal islaam. Wa nusholli wa nusallim ‘alaa khoiril an’ami sayyidina muhammadin wa ‘alaa aalihi wa shohbihi ajma’in. Amma ba’du.

Artinya: “Segala puji bagi Allah yang telah memberi sebaik-baik nikmat berupa iman dan Islam. Selawat dan doa keselamatanku terlimpahkan selalu kepada Nabi Agung Muhammad saw. beserta keluarga dan para sahabat-sahabat nabi semuanya.”



8. Contoh Pembuka Ceramah yang Memotivasi

Assalamualaikum w.w.

Segala puji bagi Allah, yang Maha Mengetahui dan Maha Melihat hamba-hambanya. Maha Suci Allah, Dia-lah yang menciptakan bintang-bintang di langit, dan dijadikan penerang dan Bulan yang bercahaya. Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah dan bahwa Muhammad adalah hamba-Nya dan Rasul-Nya, yang diutus dengan kebenaran, sebagai pembawa kabar gembira dan pemberi peringatan, mengajak ada kebenaran dengan izin-Nya, dan cahaya penerang bagi umatnya.

Ya Allah, curahkan sholawat dan salam baginya dan keluarganya, yaitu doa dan keselamatan yang berlimpah.

Baca Juga: 5 Mukadimah Kultum Ramadhan Singkat untuk Berbagai Tema

9. Contoh Pembukaan Dakwah Mukadimah

اَلْحَمْدُ لله الَّذِيْ أَرْسَلَ رَسُوْلَهُ بِالْهُدَى وَدِيْنِ الْحَقِّ، لِيُظْهِرَهُ عَلَى الدِّيْنِ كُلِّهِ وَكَفَى بِاللهِ شَهِيْدًا، أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ, وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ, اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ, أَمَّا بَعْدُ

Alhamdulillahilladzi arsala rasulahu bil huda wadinil haqq, liyudzhirahu ‘aladdini kullihi, wakafa billahi syahiidaa. Asyhadu alla ilaha illallah. Wa asyhadu anna muhammadarrasulullah. Allahumma shalli ‘ala sayyidina muhammadin wa’ala alihi washahbihi ajma’in. Amma ba’du.

10. Kalimat Pembuka Ceramah yang Bagus

اَلْحَمْدُ لله الَّذِيْ أَعَزَّنَا باِلْإِيمَانِ بِهِ، وَهَدَاناَ إِلَى عَظِيمِ شَرِيْعَتِهِ، وَأَسْعَدَنَا بِاتِّبَاعِ أَفْضَلِ رُسُلِهِ، أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، فيِ أُلُوهِيَّتِهِ وَرُبُوْبِيَّتِهِ وَأَسْمَائِهِ وَصِفَاتِهِ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ، وَبَعْدُ

Alhamdu lillahi a’azzana bil imani bih. Wahadana ila ‘adzimi syari’atih. Wa as’adana bittiba’i afdhali rusulih. Asyhadu alla ilaha illallah wahdahu laa syarika lahu, fii uluuhiyyatihii, warubuubiyyatihii wa asmaaihi washifatih. Wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu warasuluh. Allahumma Shalli Wasallim Wabarik ‘Ala Sayyidina Muhammadin Wa’ala Alihi Washahbihi ajma’in. Waba’du.

Struktur Pembukaan Ceramah

ustadz maulana ceramah

Seperti yang sudah kita bahas sebelumnya, membuka ceramah tidak bisa sembarangan.

Ada beberapa hal yang wajib diperhatikan dan hal tersebut disebut dengan struktur pembukaan ceramah.

Sebelum kita lihat contoh pembukaan ceramah, mari kita pahami dulu strukturnya.

Berikut adalah struktur pembukaan ceramah sesuai dengan urutan penyampaian:

  • Salam pembuka
  • Penyampaian puji syukur
  • Perkenalan diri
  • Pengenalan topik ceramah

Selain struktur pembukaan ceramah, ada juga beberapa hal lain yang wajib kamu lakukan, seperti

  • membacakan pembukaan dengan wajah tenang serta penuh senyum (sama seperti saat pidato),
  • menggunakan bahasa tubuh yang lembut dan mengajak (memainkan gerakan tangan),
  • membaca doa saat sedang menyampaikan puji syukur untuk Allah Swt., dan
  • memasukkan hadis yang sesuai dengan topik ceramah pada pembuka.

Cara Membuat Pembukaan Ceramah yang Menarik

Membuat pembukaan ceramah yang menarik sebenarnya mudah.

Kamu hanya perlu melakukan beberapa tahapan ini:

  • Mulailah dengan salam pembuka dan sapaan yang hangat.
  • Ucapkan rasa syukur dan terima kasih.
  • Awali dengan cerita yang menarik atau pertanyaan yang menggugah pikiran. Hubungkan pembukaan dengan tema ceramah.
  • Gunakan bahasa yang jelas dan mudah dipahami.
  • Berikan gambaran singkat tentang apa yang akan disampaikan dalam ceramah untuk meningkatkan rasa penasaran audiens.
  • Sesuaikan pembukaan dengan audiens dan situasi.
  • Berlatihlah pembukaan dengan baik agar Anda dapat menyampaikannya dengan lancar dan percaya diri.

FAQ seputar Contoh Pembukaan Ceramah

Apa yang dimaksud dengan kata mukadimah?

Mukadimah berasal dari bahasa Arab, yaitu “muqaddimah” (مقدمة) yang artinya “pendahuluan” atau “kata pengantar”. Mukadimah biasanya berupa kalimat pembuka ceramah, kultum, atau pidato.

Berikut adalah beberapa contoh mukadimah:

“Puji syukur kita panjatkan kepada Allah Swt. yang telah memberikan kesempatan untuk kita semua berkumpul di tempat ini dengan sehat walafiat.”

Apa saja yang disampaikan pada bagian pembuka ceramah?

Pembukaan ceramah biasanya terdiri dari beberapa bagian seperti salam pembuka, pujian dan ucapan syukur kepada Allah Swt., shalawat kepada Nabi Muhammad Saw., ucapan terima kasih atau penghormatan kepada yang dituakan, serta pembahasan topik ceramah.

Apakah ceramah menggunakan Mukadimah?

Ceramah biasanya menggunakan mukadimah. Mukadimah adalah bagian pembuka ceramah atau kultum yang berfungsi untuk menarik perhatian pendengar, memberikan penghormatan kepada tokoh yang dituakan, serta gambaran umum tentang topik ceramah.

Mukadimah atau pembukaan ceramah biasanya berisi salam pembuka, puji-pujian kepada Allah Swt., shalawat kepada Nabi Muhammad saw., dan ajakan untuk mendengarkan ceramah dengan khusyuk.

***

Semoga contoh pembukaan ceramah singkat di atas bermanfaat, ya, Property People.

Yuk, baca ragam informasi menarik hanya di Berita.99.co.

Follow juga Google News kami agar tidak ketinggalan informasi terkini.

Jangan lupa untuk mengakses laman www.99.co/id guna menemukan rumah idaman dan properti lainnya.

Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts