Penutup ceramah sama pentingnya dengan isi atau muatan materi. Berikut beberapa contohnya yang bisa kamu jadi referensi.
Ceramah terdiri dari tiga bagian, yakni pembuka ceramah, isi, dan penutup.
Masing-masing bagian ceramah mempunyai ciri khas yang tak boleh saling disepelekan, termasuk dalam membuat part penutup.
Penutup ceramah sebaiknya harus dirancang semaksimal mungkin agar mampu memberikan kesan bagi pendengarnya.
Ibarat sebuah film, penutup sebuah ceramah harus bisa menuntaskan pesan yang hendak disampaikan.
Meski tak sepanjang isi, untuk sebagian orang penutup ceramah terkadang sulit untuk dibuat.
Nah, lewat artikel ini akan disuguhkan contoh penutup ceramah yang bisa dijadikan referensi.
Contoh penutup berikut ada yang singkat hingga berisi pantun penutup ceramah.
Dirangkum dari berbagai sumber, simak ulasannya sampai selesai, ya!
13 Contoh Penutup Ceramah
1. Contoh Pantun Penutup Ceramah
1. Ada bebek main di kali
Ikan terusik jadi pergilah
Akhirnya selesai juga ceramah hari ini
Semoga bisa membawa berkah
2. Hari Minggu jalan-jalan ke sawah
Pulangnya saat senja tiba
Mohon maaf atas semua salah
Juga atas khilaf dari kata-kata saya
3. Jalan-jalan ke Kota Makkah
Semoga bisa membawa pahala
Semoga ceramahnya penuh berkah
Membawa kebaikan bagi kita semua
4. Rumahku dekat dengan sungai
Sungainya jernih banyak ikan
Ceramah hari ini harus usai
Semoga segala salah bisa dimaafkan
5. Segeralah menikah dengan orang yang terkasih
Agar ibadah semakin taat
Cukup sekian dan terima kasih
Semoga ceramahnya ada manfaat
2. Contoh Penutup Ceramah Singkat
6. Demikian ceramah singkat yang bisa saya sampaikan dalam kesempatan ini. Jika ada kesalahan itu murni dari saya sebagai manusia biasa. Sementara manfaat hanyalah datang dari Allah.
Mohon maaf bila ada salah ucap. Terima kasih atas perhatiannya.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
7. Sekian ceramah pada hari ini. Semoga apa yang saya sampaikan ada manfaatnya. Mohon maaf bila ada salah kata yang kurang berkenan.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
8. Semoga pesan yang sudah disampaikan bisa kita amalkan bersama untuk hidup yang lebih baik. Paling penting, semoga ceramah barusan membawa banyak manfaat. Aamiin.
Mohon maaf andai ada salah ucap yang kurang berkenan di hati. Terima kasih juga atas perhatiannya.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
9. Jika ada satu kalimat atau satu kata yang ada manfaatnya, silakan ambil. Itu murni atas kebaikan dari Allah. Sementara bila ada salah, buang jauh-jauh, hal tersebut berarti berasal dari diri saya yang hanya manusia biasa.
Sekali lagi terima kasih atas perhatiannya.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
10. Itulah ceramah yang dapat saya sampaikan. Terima kasih atas perhatiannya. Mohon maaf atas semua kesalahan yang terucap, semoga Allah memberikan kita semua kesadaran dan kekuatan untuk terus berada di jalan-Nya.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
3. Contoh Penutup Ceramah Islami
11. Semoga ceramah yang sudah disampaikan ada manfaatnya. Terima kasih atas perhatian dan mohon maaf jika ada salah kata.
Kita akhiri ceramah kali ini dengan sebuah doa kafaratul majelis.
سبحانك اللهم وبحمدك ، أشهد أن لا إله إلا أنت ، أستغفرك وأتوب إليك
Subhanaka allahumma wa bihamdika, asyhadu an laa ilaaha illa anta, astaghfiruka wa atubu ilaik
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
12. Akhir kata, itulah materi ceramah yang dapat saya sampaikan. Semoga ada manfaat bagi yang mendengarkan, khususnya untuk saya yang menyampaikan.
وابالله التوفيق والهداية ، ورضى والعناية ,والعفو منكم
Wabillahi tawfiq wal hidayah, wa ridho wal inayah, wal afwu minkum
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
13. Segala kesalahan datang dari saya yang hanya manusia biasa. Sementara segala hal yang baik dari isi ceramah, itu semua berasal dari kebaikan Allah.
Terakhir, mari kita tutup dengan doa. Semoga Allah memberikan kita kesehatan dan keberkahan. Aamiin.
أقول قولي هذا وأستغفر الله لي ولكم , فاستغفروه إنه هو الغفور الرحيم
Aqulu qawli hadza wa astaghfirallahi li walakum, fastaghfiruh innah hu huwal ghafur rahim
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
***
Itulah beberapa contoh penutup ceramah.
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak artikel menarik lainnya di Berita.99.co.
Ikuti Google News dari Berita 99.co Indonesia agar kamu tak ketinggalan informasi terbaru.
#segampangitu lo mendapatkan listing terbaik di www.99.co/id.
Cek sekarang juga!