Berita Ragam

15 Pertanyaan tentang Pancasila untuk Siswa hingga Mahasiswa. Lengkap dengan Jawaban!

3 menit

Ingin mengetahui lebih banyak tentang ilmu kenegaraan dan Pancasila? Yuk, simak beragam contoh materi dan pertanyaan tentang Pancasila di sini!

Pancasila adalah topik keilmuan yang diajarkan dari sejak seseorang masuk sekolah hingga kuliah.

Alasan mengapa Pancasila sangat penting adalah karena Pancasila merupakan dasar serta landasan ideologi bangsa Indonesia.

Oleh karena itu, penting untuk memahami dan mendalami ilmu yang satu ini.

Jika kamu masih belum paham, yuk simak contoh pertanyaan tentang Pancasila di sekolah atau kampus di bawah ini!

Contoh Pertanyaan tentang Pancasila di Sekolah

pertanyaan tentang pancasila sebagai dasar negara

sumber: id.scribdt.com

Berikut adalah beberapa pertanyaan tentang Pancasila yang umumnya diberikan di sekolah:

  1. Apa yang dimaksud dengan nilai dasar Pancasila?

Nilai dasar Pancasila adalah asas yang diterima masyarakat sebagai pedoman yang mutlak dan wajib diterima sebagai sesuatu yang benar atau tidak perlu dipertanyakan lagi.

Beberapa nilai dasar dari Pancasila adalah nilai ketuhanan, nilai kemanusiaan, nilai persatuan, nilai kerakyatan, dan nilai keadilan.

  1. Apa fungsi Pancasila sebagai ideologi negara?

Pancasila sebagai ideologi negara memiliki beberapa fungsi, antara lain sebagai berikut:

  • Memberikan pedoman bagi masyarakat untuk bisa mengembangkan sekaligus memelihara identitas bangsa Indonesia.
  • Memberikan pengawasan terhadap setiap perilaku masyarakat agar cita-cita bangsa yang tercantum dalam Pancasila bisa terwujud.
  • Mengarahkan seluruh bangsa agar bisa mencapai tujuannya yang berkaitan dengan cita-cita bangsa dan negara Indonesia.
  • Memelihara, memperkuat, dan menyatukan semua bangsa agar persatuan bangsa Indonesia terus terjaga.
  • Pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi bangsa Indonesia.
  1. Sebutkan 5 contoh penerapan nilai Pancasila di lingkungan sekolah!

Contoh penerapan nilai Pancasila di sekolah di antaranya adalah

  • berdoa sebelum belajar,
  • taat dengan tata tertib sekolah,
  • rukun dan berteman dengan siapa saja,
  • aktif dalam kegiatan sekolah, dan
  • tidak membeda-bedakan teman.
  1. Sebutkan 5 contoh penerapan nilai Pancasila di lingkungan masyarakat!

Contoh penerapan nilai Pancasila dalam masyarakat adalah:

  • bertoleransi dengan warga yang berbeda agama,
  • berbuat baik dan sering membantu masyarakat,
  • rukun hidup bertetangga, meski beda ras, suku, atau agama,
  • bersikap adil pada semua elemen masyarakat, dan
  • bertanggung jawab atas hak dan kewajiban masing-masing.
  1. Apa saja sikap yang tidak sesuai dengan nilai-nilai pancasila?

Beberapa sikap yang tidak sesuai dengan nilai Pancasila di sekolah, rumah, dan masyarakat di antarnya adalah sebagai berikut:

  • Lingkungan keluarga: suka malas-malasan, berbohong, dan tidak beribadah.
  • Lingkungan sekolah: mengejek teman, menyontek, dan berkelahi.
  • Lingkungan masyarakat: tidak kerja bakti, egois, dan membeda-bedakan anggota masyarakat.
  1. Pancasila sebagai dasar negara dipergunakan untuk…

Mengatur semua tatanan kehidupan dan penyelenggaraan negara.

  1. Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa dan negara bersifat terbuka artinya…

Pancasila adalah ideologi yang seimbang dan harmonis bagi kelangsungan hidup masyarakat karena sesuai dengan keperluan zaman.

  1. Apa saja akibat jika tidak memiliki dasar negara dan pandangan hidup?

Negara bisa hancur karena perpecahan dan konflik.



Rakyat dan pemerintah bertindah semena-mena sehingga mudah dijajah negara lain.

  1. Apa pengertian dari Pancasila!

Pancasila dalam segi bahasa berarti lima tingkah laku yang baik atau lima dasar.

Secara istilah, Pancasila adalah lima dasar negara Indonesia yang dirumuskan oleh Soekarno yang terdiri dari Dasar Kebangsaan, Dasar Perikemanusiaan, Dasar Mufakat, Dasar Kesejahteraan Sosial, dan Dasar Ketuhanan.

  1. Rumusan Pancasila yang sah dan benar terdapat dalam…

Pembukaan Undang-Undang Dasar Tahun 1945.

Contoh Pertanyaan Mahasiswa tentang Filsafat Pancasila

pertanyaan mahasiswa tentang pancasila

sumber: academia.edu

  1. Terangkan apa yang dimaksud dengan Pancasila sebagai dasar (filsafat) Negara Indonesia!

Pancasila adalah dasar filsafat negara Indonesia karena nilai-nilai dalam Pancasila adalah dasar atau pedoman bagi penyelenggaraan bernegara.

Hal tersebut berarti, seluruh pelaksanaan dan penyelenggaraan negara Indonesia, termasuk peraturan dan perundang-undangan, merupakan cerminan dari Pancasila.

Penyelenggaraan negara mengacu pada tidak boleh menyimpan dari nilai Ketuhanan, nilai kemanusiaan, nilai keadilan, nilai kerakyatan, dan nilai persatuan.

  1. Jelaskan mengapa ideologi Pancasila bukan merupakan campuran ideologi sosialisme atau liberalisme!

Karena ideologi sosialisme atau liberalisme tidak sesuai dan tidak mengandung sila-sila pada Pancasila.

Kapitalisme atau liberalisme adalah ideologi yang masyarakatnya dikuasai oleh kepentingan untuk memperoleh keuntungan maksimal melalui perdagangan bebas.

Sementara itu, sosialisme atau komunisme adalah ideologi yang memunculkan kelas kaya dan miskin atau majikan dan buruk pada masyarakatnya.

  1. Mengapa Pancasila menjadi ideologi nasional?

Pancasila menjadi ideologi nasional karena nilai-nilainya menjadi cita-cita normative penyelenggaraan negara.

Secara luas, dapat diartikan bahwa visi negara Indonesia adalah mewujudkan kehidupan yang berketuhanan, berkemanusiaan, berpersatuan, berkerakyatan, dan berkeadilan.

  1. Jelaskan nilai dasar, nilai instrumental, dan nilai praxis dari bentuk aksiologis Pancasila!

Nilai Dasar: Nilai Ketuhanan yang Maha Esa mengandung arti bahwa ada pengakuan dan keyakinan bangsa terhadap adanya Tuhan sebagai pencipta dunia.

Dengan demikian, bangsa Indonesia adalah bangsa yang religius, bukan bangsa yang ateis.

Nilai Instrumental: Nilai berbentuk norma sosial dan hukum yang memunculkan peraturan dan mekanisme lembaga negara.

Nilai Praxis: Nilai yang dilaksanakan di kenyataan dan menjadi batu ujian apakah nilai dasar serta instrumental benar-benar dilakukan oleh masyarakat.

  1. Faktor apa yang menyebabkan Indonesia tidak bisa menerapkan idealisme selain Pancasila?

Karena Indonesia memiliki adat dan budaya yang beragam.

***

Semoga tercerahkan, Property People.

Nikmati ulasan bermanfaat lainnya di Berita.99.co.

Segera ikuti Google News dari Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi terbaru.

Grand Dahlia Cluster Depok dapat menjadi opsi tepat jika kamu mencari hunian di kawasan Cilodong.

Tertarik? Temukan informasi selengkapnya di www.99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu.



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts