Bahasa KHUSUS Pendidikan

10 Contoh Pidato tentang Kesehatan. Bisa Jadi Inspirasi!

6 menit

Ingin membuat pidato tentang kesehatan yang bermakna dan penuh pesan? Simak sejumlah contohnya di bawah ini, yuk!

Pidato adalah suatu penyampaian pendapat pada khalayak umum yang bisa berisi berbagai macam topik, termasuk kesehatan.

Pidato tentang kesehatan kerap kali digunakan untuk mengingatkan sesama untuk selalu menjaga kesehatan.

Seperti yang kita tahu, tanpa tubuh yang sehat, maka segala aktivitas yang kita lakukan tentunya akan terganggu.

Nah, bagi kamu yang ingin membuat pidato persuasif tentang kesehatan, simak contohnya di bawah ini, yuk!

Kumpulan Contoh Pidato tentang Kesehatan Singkat

Contoh Ide Pidato Tentang Kesehatan

1. Pidato Singkat tentang Kesehatan yang Menarik

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji dan syukur mari kita panjatkan kepada Allah Swt. Sebab, karena rahmat-Nya kita bisa dikumpulkan pada hari ini dalam keadaan sehat walafiat.

Tidak lupa marilah kita curahkah selawat kepada Nabi Muhammad saw., kepada keluarganya, sahabatnya, sampai kepada kita selaku umatnya yang Insya Allah taat kepada sunah-sunah nabi.

Pada kesempatan yang berbahagia ini saya ingin menyampaikan pidato tema kesehatan sekaligus mau mengajak kita semua untuk mengingat pentingnya menjaga kesehatan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu bentuk menjaga kesehatan itu yakni dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Sebab, dengan membuang sampah sembarangan akan banyak dampak negatif yang akan kita temui, baik itu secara langsung dan tidak langsung.

Beberapa dampak negatif dari membuang sampah sembarangan sebagai berikut:

  • Membuang sampah dapat mengakibatkan banjir.
  • Penumpukan sampah membuat lingkungan jadi tampak kotor dan sumber penyakit.
  • Sampah yang tidak diatur berdampak pada tanah dan air bisa tercemar.
  • Membuang sampah dapat berdampak pada pemanasan global.

Maka dari itu, mari kita mulai mendisiplinkan diri untuk tidak membuang sampah sembarangan.

Coba mulailah dari diri sendiri, dari hal yang terkecil, dan dari hal-hal yang di sekitar kita.

Pasalnya, dengan kita membuang sampah pada tempatnya akan banyak efek positif yang akan langsung hadir di lingkungan.

Inilah beberapa dampak positif dari membuang sampah ada tempatnya:

  • Lingkungan menjadi terasa lebih bersih.
  • Membuang sampah pada tempatnya bisa menekan potensi penyakit.
  • Tertib membuang sampah mampu mencegah berbagai bencana, seperti banjir.
  • Menghilangkan bau sampah di lingkungan.
  • Aktivitas membuang sampah pada tempatnya bisa menjadi teladan di lingkungan tinggalmu.

Jadi ingat, buanglah sampah pada tempatnya. Agar hidup kita lebih nyaman, sehat, dan bahagia.

Semoga pidato ini ada manfaatnya.

Terima kasih, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

2. Pidato Singkat tentang Kesehatan yang Persuasif

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Yang terhormat Bapak/Ibu guru, serta teman-teman yang saya cintai.

Puji syukur kita panjatkan kepada Allah Swt, yang telah memberikan kita kesehatan sehingga kita dapat berkumpul di sini.

Pada kesempatan kali ini, saya akan menyampaikan pidato singkat tentang pentingnya menjaga kesehatan.

Sahabat-sahabatku,

Kesehatan adalah hal yang sangat penting dalam kehidupan kita. Tanpa kesehatan, kita tidak dapat melakukan aktivitas sehari-hari dengan baik.

Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan:

  • Makan makanan yang sehat dan bergizi
  • Olahraga secara teratur
  • Istirahat yang cukup
  • Hindari stres
  • Pemeriksaan kesehatan secara rutin

Sahabat-sahabatku,

Mari kita jaga kesehatan kita dengan cara menerapkan pola hidup sehat. Dengan menjaga kesehatan, kita dapat menjalani hidup yang lebih berkualitas.

Sekian pidato singkat dari saya. Terima kasih atas perhatiannya.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

3. Teks Pidato tentang Kesehatan Pendek

Selamat pagi,

Semoga pada kesempatan pagi yang cerah ini, kita selalu diberi kesehatan dan kebahagiaan. Sebab, dua hal itu sejatinya merupakan sesuatu yang mahal dan tak bisa dibeli oleh materi.

Dalam kesempatan yang menyenangkan hari ini, izinkan saya untuk mengungkapkan beberapa hal perihal pidato tema kesehatan terutama mengenai pentingnya menjaga kesehatan diri dan keluarga.

Apalagi dalam beberapa waktu ke belakang, isu kesehatan menjadi perhatian khusus banyak pihak, terutama ketika Pandemi Covid-19 menyerang seluruh dunia.

Mengenai kesehatan, sebenarnya segala macam penyakit bisa dicegah dengan cara yang sederhana. Semisal dengan menjaga kesehatan diri dan keluarga terdekat.

Beberapa langkah sederhana untuk menjaga kesehatan diri dan terdekat, contohnya; dengan makan makanan bergizi, rajin berolahraga, sering membersihkan lingkungan, dan tidak membuang sampah sembarangan.

Jangan sampai menjaga kesehatan harus diidentikan dengan hal yang rumit dan mahal. Padahal, kesehatan bisa dijaga lewat sesuatu yang berada di sekitar kita serta dimulai dengan hal-hal yang kecil.

Semoga contoh pidato kesehatan di atas bisa menjadi pengingat bagi kita semua, termasuk saya, untuk terus menjaga diri dan keluarga.

Mudah-mudahan ada manfaatnya. Terima kasih.

4. Pidato Singkat tentang Kesehatan untuk Siswa SMA

contoh pidato kesehatan

5. Contoh Pidato tentang Kesehatan Singkat yang Bermakna

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Pertama dan paling utama marilah kita mengucapkan syukur kepada Allah yang sudah memberikan banyak kemudahan dan keberkahan.

Berkat kebaikan-Nya kita bisa dikumpulkan di acara yang berbahagia ini.

Hadirin yang saya hormati.

Pada kesempatan yang berbahagia hari ini, saya ingin menyampaikan pidato tentang kesehatan pendek berkenaan pentingnya menjaga kebugaran tubuh.

Ada beberapa upaya sederhana yang bisa kita biasakan untuk menjaga kesehatan tubuh. Misalnya dengan menjaga lingkungan sekitar dan menerapkan pola hidup sehat.

Dua hal sederhana tersebut mampu membuat tubuh kita bugar dan dijauhkan dari banyak penyakit.

Contohnya, jika kita menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, kegiatan itu mampu membuat berbagai potensi penyakit hilang.

Sementara pola hidup sehat itu contohnya seperti tidur yang cukup. Siapa sangka, manfaat tidur yang cukup akan berpengaruh banyak bagi kesehatan tubuh dan pikiran.

Oleh sebab itu, dalam pidato singkat ini saya mengajak agar kita senantiasa bisa menjaga kebugaran bersama.

Itulah pidato tema kesehatan yang dapat saya sampaikan. Terima kasih atas perhatiannya.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

6. Pidato tentang Kesehatan Tubuh Penuh Pesan

Assalamualaikum, salam sejahtera bagi kita semua.

Yang terhormat Bapak/Ibu, teman-teman sejawat, dan seluruh hadirin yang saya hormati,

Pertama-tama, marilah kita bersyukur kepada Allah Swt. atas nikmat sehat yang masih kita rasakan pada hari ini. Kesehatan adalah harta yang tidak ternilai, tetapi seringkali kita lalai dalam menjaganya. 

Hari ini, saya ingin menyampaikan pidato kesehatan tentang pentingnya menjaga kesehatan melalui gaya hidup seimbang.

Kita sering kali terjebak dalam rutinitas yang sibuk, mengabaikan pola makan sehat dan olahraga rutin. Padahal, menerapkan gaya hidup seimbang dapat mencegah berbagai penyakit kronis seperti diabetes, hipertensi, dan penyakit jantung. 

Mulailah dengan mengatur pola makan, konsumsi makanan bergizi seperti buah-buahan, sayuran, dan sumber protein tanpa lemak. 

Selain itu, rajinlah berolahraga minimal 30 menit setiap hari, seperti berjalan kaki, berlari, atau berenang.

Namun, gaya hidup seimbang tidak hanya terkait dengan makanan dan olahraga. Kita juga perlu menjaga kesehatan mental dengan mengelola stres, tidur yang cukup, dan menjalin hubungan sosial yang positif. 



Terlalu banyak stres justru dapat mengganggu kesehatan fisik dan mental kita. Jadi, luangkan waktu untuk bersantai, bermeditasi, atau melakukan hobi yang Anda nikmati.

Dalam mengakhiri pidato singkat tentang kesehatan ini, marilah kita semua berkomitmen untuk menjalani gaya hidup seimbang demi kesehatan yang lebih baik. Ingatlah pepatah yang mengatakan “Sehat itu mahal”, dan kita harus menjaga kesehatan ini dengan penuh kesadaran. Semoga kita semua dapat hidup dengan sehat dan bugar.

Terima kasih atas perhatiannya.

7. Pidato Singkat tentang Peran Teknologi untuk Kesehatan

Assalamu’alaikum,

Pertama-tama, izinkan saya menyapa Bapak/Ibu guru, teman-teman sejawat, dan seluruh hadirin yang saya hormati.

Lewat kesempatan ini, izinkan saya menyampaikan pidato singkat tentang kesehatan.

Pada zaman yang serba modern ini, teknologi telah membawa dampak besar dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam bidang kesehatan. 

Nah, pada hari ini, saya ingin berbicara tentang peran teknologi dalam meningkatkan kesehatan masyarakat.

Teknologi telah membawa inovasi yang mengubah cara kita mendekati kesehatan. Misalnya, aplikasi kesehatan dan perangkat pelacakan aktivitas telah membantu banyak orang untuk mengukur aktivitas fisik mereka, memantau pola tidur, dan bahkan mengelola asupan kalori. 

Ini adalah langkah besar menuju kesadaran akan gaya hidup sehat.

Tidak hanya itu, teknologi juga telah memperluas akses ke layanan kesehatan, terutama di daerah yang sulit dijangkau. Telemedicine atau konsultasi medis jarak jauh telah menjadi kenyataan, memungkinkan pasien untuk berbicara dengan dokter tanpa harus datang ke rumah sakit. 

Perkembangan ini sangat membantu dalam mengatasi hambatan geografis dan meningkatkan pelayanan kesehatan yang merata.

Namun, kita juga perlu bijaksana dalam menggunakan teknologi. Terlalu banyak waktu di depan layar gadget dapat berdampak negatif pada kesehatan fisik dan mental kita. 

Oleh karena itu, penting bagi kita untuk tetap seimbang dalam mengintegrasikan teknologi dalam gaya hidup sehat kita.

Sebagai kesimpulan, teknologi memiliki peran penting dalam membantu kita mencapai gaya hidup yang lebih sehat. Meski begitu, kita perlu menggunakan teknologi dengan bijak dan tetap mengedepankan aspek-aspek kesehatan yang holistik. 

Dengan demikian, kita dapat meraih manfaat yang optimal dari kemajuan teknologi untuk kesehatan kita.

Itulah pidato kesehatan yang bisa saya sampaikan. Semoga ada manfaatnya, khususnya bagi saya yang menyampaikan.

Terima kasih atas atensinya.

8. Contoh Pidato tentang Kesehatan Mental Remaja

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Salam sejahtera untuk kita semua.

Pada kesempatan yang baik ini, izinkan saya untuk berbicara tentang kesehatan mental.

Isu kesehatan mental tengah ramai diperbincangkan oleh khalayak ramai dan memang layak untuk didiskusikan.

Kesehatan mental adalah kondisi yang berkaitan dengan pikiran, perasaan, dan perilaku kita. 

Kesehatan mental yang baik memungkinkan kita untuk berpikir jernih, merasa bahagia, dan menjalani kehidupan yang produktif.

Seorang psikolog bernama Dra. Sepi Indriati, ia pernah menulis tentang pengertian kesehatan mental yang dirilis dalam situs RSJD Dr Arif Zainudin.

Menurutnya kesehatan mental adalah terwujudnya keserasian antara fungsi kejiwaan yang terciptanya penyesuaian antara manusia dengan dirinya sendiri dan lingkungannya.

Lebih jauh, dampak kesehatan mental yang buruk dapat menyebabkan berbagai masalah, seperti depresi, kecemasan, gangguan tidur, hingga gangguan makan.

Tak hanya bagi diri sendiri, kesehatan mental yang buruk bisa memengaruhi aspek kehidupan, misalnya bisa mengganggu hubungan dengan orang lain, kualitas hidup, hingga kinerja di sekolah.

Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menjaga kesehatan mental kita.

Kita bisa menerapkan pola hidup sehat misalnya dengan olahraga teratur, menjaga pola makan, tidur yang cukup, dan paling penting menjaga hubungan baik dengan lingkungan sekitar.

Jika Anda mengalami masalah kesehatan mental, jangan ragu untuk mencari bantuan profesional. Ada banyak sumber daya yang tersedia untuk membantu Anda mengatasi masalah kesehatan mental.

Saya harap pidato saya ini dapat meningkatkan kesadaran kita tentang pentingnya kesehatan mental. Mari kita bersama-sama menjaga kesehatan mental kita agar kita dapat hidup bahagia dan produktif.

Sekian pidato dari saya. Terima kasih atas perhatiannya.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

9. Contoh Teks Pidato Kesehatan Remaja

Asalamualaikum wr. wb.

Hamdan Wa Syukron lillah,Solaatan wa salaaman ala rosulillah ammaa badu.

Yang terhormat Dewan juri, yang saya hormati bapak dan ibu guru yang hadir pada acara ini, dan hadirin dan hadirat yang berbahagia, serta teman-teman seperjuangan yang saya banggakan.

Perkenankan saya … dari SDN 2 Jembatan Kembar.

Pada kesempatan lomba kali ini, saya akan menyampaikan sebuah pidato dengan judul Kebersihan sebagian dari iman.

ertama-tama perlu kita sadari bahwa lingkungan adalah tempat menggantungkan hidup bagi kita semua, umat manusia.

Maka kita harus menjaga lingkungan kita baik-baik agar bumi menghasilkan keuntungan bagi kita, bukan kerugian bahkan bencana bagi kita.

Salah satu cara agar lingkungan tidak memberikan bencana bagi kita adalah menjaga kebersihan lingkungan.
Dalam menjaga kebersihan lingkungan maka kita harus mengetahui terlebih dahulu apa arti kebersihan lingkungan.

Arti kebersihan lingkungan yang sesungguhnya adalah suatu keadaan dimana lingkungan tersebut adalah layak untuk ditinggali manusia, dimana keadaan kesehatan manusia secara fisik dapat terjaga.

Maka kita harus menjaga kebersihan lingkungan agar tercipta kehidupan yang layak dan sejahtera.
Teman-teman yang berbahagia, menjaga kebersihan lingkungan adalah cara terbaik dalam mencegah berbagai penyakit yang mengintai pada musim hujan seperti sekarang.

Menjaga kebersihan lingkungan dapat dimulai dari membersihkan sekolah kita tercinta. Apabila sekolah kita bersih maka orang lainpun tak segan untuk mencontoh kebiasaan baik kita dalam membersihkan sekolah kita ini.

Kita sebagai penghuni sekolah ini juga terkena dampak positifnya yaitu kegiatan belajar mengajar menjadi nyaman karena lingkungan sekolah kita bersih.

Menjaga kebersihan Lingkungan sekolah dapat dilakukan dengan cara membuang sampah yang ada di lingkungan sekolah kita ke tempat sampah, melaksanakan kegiatan piket kelas setiap hari secara teratur dan dalam rangka membersihkan lingkungan sekolah dari Sarang nyamuk Ades Aegypti yang menimbulkan penyakit demam berdarah.

Teman-teman sekalian,

sebagai penutup saya mengutip kata pepatah yang mengatakan bahwa kebersihan adalah sebagian dari iman maka apabila seseorang tidak peduli terhadap kebersihan maka ia sesungguhnya bukan merupakan orang yang beriman penuh. Kedepanya saya juga berharap kita sebagai umat manusia dapat lebih giat lagi dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Sekian pidato dari saya, kurang lebihnya saya mohon maaf.

Wassalamualaikum wr. wb.

10. Pidato tentang Kesehatan Mental Singkat

pidato kesehatan mental remaja

 

***

Itulah beberapa kumpulan pidato kesehatan.

Semoga pidato kesehatan tersebut bisa bermanfaat, Property People.

Temukan rekomendasi artikel menarik lainnya di 99updates.id.

Dapatkan banyak informasi terbaru dengan mengikuti Google News dari 99updates.id Indonesia.

#segampangitu menemukan rekomendasi hunian terbaik dan terlengkap di www.99.co/id

Cek sekarang juga!



Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts