Finansial Keuangan

15 Contoh Produk Ramah Lingkungan yang Aman dan Dapat Dijual

4 menit

Berikut contoh produk ramah lingkungan yang aman dan dapat dijual kembali. Simak informasinya di sini!

Semakin banyak masyarakat yang sadar akan isu pencemaran lingkungan dan pemanasan global, permintaan terhadap produk ramah lingkungan pun semakin meningkat.

Hal ini menciptakan peluang bisnis yang menjanjikan, di mana kamu tidak hanya dapat memperoleh keuntungan finansial.

Akan tetapi, turut membantu dan berkontribusi dalam menjaga kelestarian bumi.

Untuk memulai bisnis ini, kamu perlu memilih produk-produk yang memenuhi kriteria ramah lingkungan dan berkualitas tinggi agar dapat bersaing di pasaran.

Agar lebih jelas, berikut daftar produk ramah lingkungan yang bisa menjadi peluang bisnis.

15 Contoh Produk Ramah Lingkungan yang Dapat Dijual

1. Kain Guna Ulang

Contoh Produk Ramah Lingkungan yang Dapat Dijual Kain Guna Ulang

Sumber: Tokopedia

Contoh produk ramah lingkungan yang pertama adalah kain guna ulang.

Sebagai alternatif tisu, lap dapur, atau pembalut meja, kain guna ulang terbuat dari bahan alami seperti katun organik atau microfiber.

Produk ini lebih hemat, tahan lama, dan mengurangi limbah kertas.

2. Produk Pembersih Alami

Produk Pembersih Alami

Sumber: Kompas

Contoh produk ramah lingkungan kedua adalah produk pembersih alami.

Sabun cuci piring, pembersih lantai, dan deterjen pakaian yang dijual di pasaran biasanya mengandung kimia berbahaya.

Zat kimia ini akan mencemari lingkungan dan membunuh mikroorganisme yang ada di alam.

Dengan menggunakan produk pembersih alami yang bebas dari bahan kimia alami, kamu membantu menjaga lingkungan.

Selain itu, produk ramah lingkungan ini akan lebih aman untuk kulit, serta mengurangi pencemaran air.

3. Beeswax Wrap

Beeswax Wrap (Lilin Lebah)

Sumber: Bee’s Wrap

Contoh produk ramah lingkungan selanjutnya adalah Beeswax wrap. 

Pembungkus makanan yang terbuat dari kain katun dilapisi lilin lebah ini memiliki manfaat alami.

Beeswax wrap dapat digunakan berulang kali untuk membungkus makanan segar seperti keju, buah, dan sayuran.

Bahan alami ini juga bisa menjadi alternatif plastik wrap yang lebih ramah lingkungan.

4. Tote Bags atau Tas Belanja Kain

Tote Bags atau Tas Belanja Kain

Sumber: Kompas

Selain itu, ada juga tas belanja ramah lingkungan yang dapat digunakan berulang kali.

Penggunaan kantong plastik sekali pakai berpotensi mencemari lingkungan.

Oleh karena itu, tote bags juga menjadi aksesori yang stylish dan fungsional.

5. Tempat Makan Ramah Lingkungan

Tempat Makan Ramah Lingkungan

Sumber: Produsen China

Tempat makan yang terbuat dari bahan seperti stainless steel, kaca, atau bambu adalah alternatif yang lebih baik daripada wadah sekali pakai seperti styrofoam.

Tempat makan ini dapat digunakan berulang kali dan menjaga makanan tetap segar.

6. Botol Minum Stainless Steel

Botol Minum Stainless Steel

Sumber: Decathlon

Contoh produk ramah lingkungan lainnya adalah botol minum dari stainless steel.

Selain tahan lama, botol minum ini tidak mengandung bahan kimia berbahaya dan dapat digunakan berulang kali.

Tak hanya itu saja, dengan membawa botol minum sendiri, kita mengurangi konsumsi air kemasan dalam botol plastik.

7. Make-up Organik

Make-up Organik

Sumber: Medcom

Make up organik juga menjadi salah satu produk ramah lingkungan.

Produk ini terbuat dari bahan alami dan bebas bahan kimia berbahaya.

Menariknya, make up organik ini lebih lembut di kulit dan tidak menyebabkan iritasi.



8. Sikat Gigi Bambu

produk ramah lingkungan Sikat Gigi Bambu

Sumber: Tokopedia

Sikat gigi bambu bisa menjadi alternatif pembersih gigi yang ramah lingkungan.

Jenis sikat gigi ini lebih alami dibandingkan sikat gigi plastik.

Batangnya bisa terbuat dari bambu dan dapat terurai secara alami.

Sedangkan bulu sikatnya terbuat dari bahan yang aman dan tidak berbahaya bagi kesehatan mulut.

9. Sabun Mandi Organik

produk ramah lingkungan Sabun Mandi Organik

Sumber: IDN Times

Sabun mandi organik terbuat dari bahan alami seperti minyak kelapa, minyak zaitun, dan ekstrak tumbuhan.

Produk ini bisa digunakan untuk membersihkan tubuh dan membuat kulit lebih lembut.

Kandungan alaminya tidak berbahaya bagi kulit dan lingkungan.

10. Sarung Tangan Ramah Lingkungan

Sarung Tangan Ramah Lingkungan

Sumber: Alibaba

Sarung tangan karet alami atau terbuat dari bahan daur ulang adalah alternatif yang lebih baik daripada sarung tangan plastik sekali pakai.

Produk ini lebih ramah lingkungan dan dapat digunakan berulang kali.

11. Popok Ramah Lingkungan

Popok Ramah Lingkungan

Sumber: Greener

Popok ramah lingkungan terbuat dari bahan alami yang lebih cepat terurai sehingga tidak mengganggu lingkungan.

Selain itu, popok bagi alami ini lebih lembut di kulit dan tidak menyebabkan iritasi.

Produk ini juga mengurangi limbah popok sekali pakai.

12. Menstrual Cup dan Menstrual Pad

Menstrual Cup dan Menstrual Pad

Sumber: Honest Doc

Menstrual cup dan menstrual pad yang dapat digunakan berulang kali adalah alternatif yang lebih hemat dan ramah lingkungan.

Hal ini berbanding terbalik dengan pembalut sekali pakai yang cenderung lebih boros.

Selain itu, produk ini mengurangi limbah menstruasi.

13. Sedotan Ramah Lingkungan

produk ramah lingkungan Sedotan

Sumber: Bukalapak

Ada banyak jenis sedotan yang biasa digunakan untuk minum, mulai dari berbahan material plastik sekali pakai hingga lainnya.

Sedotan plastik sekali pakai membuat lingkungan menjadi lebih mudah tercemar karena limbahnya.

Oleh karena itu, sedotan lainnya yang terbuat dari stainless steel, bambu, atau kaca bisa jadi alternatif terbaik.

Selain ramah lingkungan, produk ini dapat digunakan berulang kali sehingga lebih awet dan tahan lama.

14. Baterai Isi Ulang

Baterai Isi Ulang

Sumber: Media Mahasiswa Indonesia

Contoh produk ramah lingkungan lainnya adalah baterai isi ulang.

Jenis baterai ini dapat digunakan berulang kali dan mengurangi limbah baterai.

Kamu juga dapat menghemat biaya jangka panjang.

15. Alat Makan Ramah Lingkungan

Alat Makan Ramah Lingkungan

Sumber: Sonora

Garpu, sendok, dan pisau yang terbuat dari stainless steel, bambu, atau kayu juga merupakan contoh produk ramah lingkungan.

Produk-produk ini merupakan alternatif yang lebih baik daripada alat makan sekali pakai.

Produk ini dapat digunakan berulang kali dan mengurangi sampah plastik.

***

Itulah ulasan seputar contoh produk ramah lingkungan yang aman dan dapat dijual.

Semoga bermanfaat, ya!

Ikuti ulasan menarik lainnya di Berita.99.co dan Google News.

Kamu juga bisa menemukan hunian terbaik di laman www.99.co/id yang #SegampangItu.



Maskah Alghofar

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Follow Me:

Related Posts