Berita Ragam

8 Contoh Surat Gugatan Cerai dan Syarat Mengajukannya. Penting agar Diterima Pengadilan Agama!

5 menit

Berencana mengajukan gugatan cerai kepada pasangan, tetapi bingung harus mulai dari mana? Yuk, simak contoh surat gugatan cerai dan syarat mengajukannya berikut ini terlebih dahulu!

Ada banyak alasan pasangan suami istri memutuskan untuk berpisah, mulai dari masalah nafkah hingga perselingkuhan.

Namun, apapun alasannya, pastikan kamu menulis surat gugatan cerai yang benar sebelum memasukkannya ke Pengadilan Agama.

Jika bingung bagaimana menulisnya, berikut sejumlah contoh surat gugatan cerai dan syarat mengajukannya sebagai referensi untukmu!

Syarat Mengajukan Gugatan Cerai ke Pengadilan Agama

cara mengajukan surat gugatan cerai

Sumber: madreview.net

Pendaftaran gugatan cerai harus kamu lakukan ke pengadilan yang wilayah kerjanya mencakup kediaman tergugat.

Kediaman ini bukanlah tempat ia tinggal, melainkan alamat yang tertera dalam seluruh identitas dirinya.

Lalu, saat mengajukan gugatan cerai kamu harus menyiapkan syarat dokumen yang meliputi

  • fotokopi E-KTP penggugat,
  • surat nikah asli,
  • fotokopi surat nikah,
  • surat keterangan dari kelurahan,
  • fotokopi Kartu Keluarga (KK),
  • salinan akta kelahiran anak (jika ada anak), dan
  • dokumen terkait harta bersama.

Selain dokumen di atas, kamu juga harus menyiapkan surat gugatan cerai.

Dokumen ini isinya mencantumkan data diri penggugat, tergugat, serta alasan mengajukan perceraian.

Sebagai catatan, surat gugatan cerai berbeda dengan surat talak, ya.

Surat talak adalah tuntutan hak ke pengadilan yang hanya bisa diajukan oleh seorang suami untuk bercerai dari istrinya.

Sementara surat gugatan cerai bisa dibuat oleh seorang istri yang ingin berpisah dari suaminya.

8 Contoh Surat Gugatan Cerai dari Istri

1. Contoh Surat Gugatan Cerai dari Istri

Pertama, ada contoh surat gugatan cerai istri akibat suami yang telah menikah lagi, yakni sebagai berikut:

surat gugatan cerai istri ke suami

Sumber: karyatulisilmiah.com

2. Surat Gugatan Cerai Istri ke Suami karena Wanita Lain

(lokasi, tanggal/bulan/tahun)

Hal : Gugatan Cerai

Kepada

Yth. Ketua Pengadilan Negeri (lokasi)

Di tempat

 

Dengan hormat,

Kami yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama              : (nama lengkap) Binti (nama ayah)

Umur              : ……………………………………………….

Agama            : ……………………………………………….

Pendidikan      : ……………………………………………….

Pekerjaan        : ……………………………………………….

Alamat KTP   : ……………………………………………….

Selanjutnya disebut sebagai Penggugat, dengan ini mengajukan gugatan cerai terhadap:

Nama              : (nama lengkap) Bin (nama ayah)

Umur              : ……………………………………………….

Agama            : ……………………………………………….

Pendidikan      : ……………………………………………….

Pekerjaan        : ……………………………………………….

Alamat KTP   : ……………………………………………….

Selanjutnya disebut sebagai Tergugat.

Adapun alasan gugatan Penggugat sebagai berikut:

  1. Penggugat dengan Tergugat adalah suami istri yang melangsungkan pernikahan pada (tanggal) dan tercatat oleh Pegawai Pencatat Nikah Kantor Urusan Agama (lokasi) sesuai Kutipan Akta Nikah Nomor (nomor dan tanggal buku nikah).
  2. Setelah pernikahan Penggugat dengan Tergugat bertempat tinggal di (alamat) selama (jangka waktu) dan tidak dikaruniai anak.
  3. Pada mulanya rumah tangga Penggugat dan Tergugat dalam keadaan rukun tetapi sejak (nama bulan dan tahun) ketenteraman rumah tangga mulai goyah, sering terjadi pertengkaran akibat Tergugat bermain cinta dengan perempuan lain bernama (nama), yakni ia telah hidup kumpul serumah dengan perempuan tersebut di (alamat).
  4. Adanya perselisihan dan pertengkaran terus menerus mengakibatkan di rumah tangga tidak ada kebahagiaan lahir dan batin serta tidak ada harapan untuk kembali membina rumah tangga.
  5. Pihak keluarga sudah berusaha mendamaikan masalah rumah tangga Penggugat dan Tergugat namun tidak berhasil.
  6. Atas dasar uraian di atas gugatan Penggugat telah memenuhi alasan perceraian sesuai dengan UU No.1 tahun 1974, Peraturan Pemerintah No. 9 tahun 1975 pasal 19, dan Kompilasi Hukum Islam pasal 116.
  7. Penggugat sanggup membayar seluruh biaya yang timbul akibat perkara ini.

Berdasarkan alasan di atas, Penggugat mohon agar Ketua Pengadilan Agama segera memeriksa dan mengadili perkara ini dan menjatuhkan putusan yang amarnya sebagai berikut :

PRIMAIR

  1. Mengabulkan gugatan Penggugat.
  2. Menceraikan perkawinan Penggugat (nama) dengan Tergugat (nama).
  3. Membebankan biaya perkara menurut Hukum.

SUBSIDAIR

  1. Atau menjatuhkan putusan lain yang seadil-adilnya.
  2. Demikian atas terkabulnya gugatan ini, Penggugat menyampaikan terima kasih.

Hormat Penggugat,

(tanda tangan tanpa materai)

(nama lengkap)

3. Surat Gugatan Cerai Istri ke Suami karena Nafkah

Selain perkara orang ketiga, seorang istri juga bisa mengajukan surat gugatan cerai karena masalah nafkah.

Berikut contoh suratnya:

 

format pengajuan cerai karena nafkah

Sumber: lezgetreal.com

4. Contoh Surat Gugatan Cerai karena Kekerasan

Hal : Gugatan Cerai

Kepada Yth.

Ketua Pengadilan Agama (lokasi)

Di tempat

 

Assalamu’alaikum we. Wb.

Dengan hormat, saya yang bertanda tangan di bawah ini:

(nama lengkap dan binti), umur (angka) tahun, (agama), (pekerjaan), (alamat).

Selanjutnya disebut sebagai PENGGUGAT.

Dengan ini bermaksud untuk mengajukan Gugat Cerai kepada suami saya:

(nama lengkap dan bin), umur (angka) tahun, (agama), (pekerjaan), (alamat).

Selanjutnya disebut sebagai TERGUGAT.

Adapun alasan gugatan Penggugat adalah sebagai berikut ini:



  1. Pada (tanggal pernikahan) Penggugat dengan Tergugat melangsungkan pernikahan dan tercatat oleh Pegawai Pencatat Nikah Kantor Urusan Agama (lokasi) sesuai Kutipan Akta Nikah Nomor (nomor dan tanggal buku nikah).
  2. Setelah akad nikah Penggugat dengan Tergugat bertempat tinggal di (alamat) selama (jangka waktu) dan telah dikaruniai seorang anak bernama (nama anak) lahir tanggal (tanggal lahir).
  3. Pada awalnya, kehidupan rumah tangga Penggugat dan Tergugat berjalan baik serta harmonis layaknya suami istri, tetapi mulai berubah semenjak tahun (angka).
  4. Tergugat mulai melakukan penganiayaan berat kepada Penggugat, yakni menempeleng Penggugat sampai pingsan/memar, melakukan penganiayaan dengan senjata tajam, memukul Penggugat dengan benda-benda keras, dan lainnya.
  5. Akibat kejadian tersebut, Penggugat merasakan trauma hebat dan selalu ketakutan apabila bertemu dengan Tergugat sehingga tidak sanggup lagi melanjutkan rumah tangga dengan Tergugat.
  6. Pihak keluarga sudah berusaha mendamaikan Penggugat dan Tergugat tetapi tidak berhasil.
  7. Terkait dengan keberadaan anak, Penggugat mohon agar hak asuhnya jatuh kepada Penggugat demi keselamatannya.

Berdasarkan alasan di atas, Penggugat mohon agar Ketua Pengadilan Agama segera memeriksa dan mengadili perkara ini sebaik-baiknya.

Hormat Penggugat,

(tanda tangan tanpa materai)

(nama lengkap)

5. Permohonan Cerai Istri yang Menolak Dimadu

Berikutnya, ada contoh gugatan cerai istri karena menolak dimadu, yakni sebagai berikut:

 

permohonan cerai ke pengadilan agama

Sumber: lezgetreal.com

6. Permohonan Cerai karena Suami Tidak Adil dalam Menafkahi

SURAT GUGATAN PERCERAIAN

Jakarta, 29 September 2020

Kepada Yth,

Bapak/Ibu Ketua Pengadilan Agama Jakarta

di Tempat

Dengan hormat,

Saya (nama), (agama), (usia), pekerjaan (profesi), beralamat di (alamat), selanjutnya akan disebut sebagai PENGGUGAT.

Dengan ini hendak mengajukan gugatan perceraian terhadap (nama), (agama), (usia), pekerjaan (profesi), beralamat di (alamat), yang selanjutnya akan disebut sebagai TERGUGAT.

Adapun hal-hal yang mendasari atau menjadi alasan saya mengajukan gugatan perceraian adalah sebagai berikut:

  1. Pada tanggal 7 April 2018, penggugat dan tergugat telah melangsungkan perkawinan dengan akta perkawinan nomor 123456 tertanggal 15 April 2018.
  2. Selama mengarungi bahtera rumah tangga, penggugat dan tergugat telah memiliki satu orang anak bernama (nama, tempat tanggal lahir, jenis kelamin, nomor akta kelahiran).
  3. Enam bulan belakangan ini terungkap bahwa tergugat memiliki seorang selingkuhan yang sedang mengandung anak dari tergugat.
  4. Meski tergugat masih menafkahi penggugat dan anaknya, sebagian besar penghasilan ia berikan kepada wanita simpanan tersebut.

Demikian surat ini saya sampaikan dengan harapan majelis hakim nantinya dapat mengabulkan permohonan saya ini. Atas perhatian dan waktunya saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

Penggugat,

(tanda tangan dan nama jelas)

7. Contoh Surat Gugatan Cerai dari Istri

Berikut contoh surat gugatan cerai dari istri lainnya yang bisa kamu contoh:

surat gugatan cerai dari istri untuk suami

Sumber: scribd.com

8. Format Gugatan Cerai dari Istri untuk Suami

Surat Gugatan Cerai

Bandung, 23 Agustus 2023

Perihal: Permohonan Gugatan Cerai

 

Kepada Yth.,

Hakim Pengadilan Agama

(Kota)

 

Saya yang bertanda tangan di bawah ini,

Nama                : (nama lengkap) Binti (nama ayah)

Tanggal Lahir  : ……………………………………………….

Pekerjaan        : ……………………………………………….

Alamat KTP   : ……………………………………………….

Dengan ini, saya ingin mengajukan permohonan gugatan cerai terhadap suami saya,

Nama                : (nama lengkap) Bin (nama ayah)

Tanggal Lahir  : ……………………………………………….

Pekerjaan        : ……………………………………………….

Alamat KTP   : ……………………………………………….

Alasan saya mengajukan permohonan gugatan cerai adalah karena adanya permasalahan yang serius dalam hubungan perkawinan kami. Meskipun kami telah berusaha menjaga keutuhan rumah tangga, namun situasi ini semakin tidak memungkinkan bagi kami untuk hidup bersama dalam damai dan harmonis. Beberapa permasalahan yang kami hadapi meliputi adanya orang ketiga dan nafkah yang tidak terpenuhi.

Kami telah mencoba berbagai upaya untuk meresolusi permasalahan ini melalui berbagai cara, termasuk berdiskusi bersama seluruh pihak yang terlibat. Namun, dengan rasa sedih yang mendalam, kami menyadari bahwa langkah terbaik yang harus kami ambil adalah berpisah secara resmi dan mengajukan gugatan cerai.

Sebagai bentuk penghormatan terhadap institusi pernikahan dan proses hukum yang berlaku, serta demi kepentingan semua pihak yang terlibat, kami berharap agar hakim yang terhormat dapat mempertimbangkan dengan adil dan bijaksana permohonan gugatan cerai ini.

Kami siap untuk mengikuti semua prosedur yang ditetapkan oleh hukum yang berlaku dan menghormati setiap keputusan yang akan diambil oleh pengadilan. Kami juga berharap agar anak-anak kami dapat diambil kepentingan terbaiknya dalam proses ini.

Demikianlah permohonan gugatan cerai ini saya ajukan dengan sungguh-sungguh. Kami berharap semoga proses hukum ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan keadilan bagi semua pihak yang terlibat.

Atas perhatian dan pengertiannya, kami ucapkan terima kasih.

Hormat kami,

(Tanda Tangan Istri])

(Nama Istri])

FAQ

Dokumen apa saja yang diperlukan untuk menggugat cerai?

Untuk menggugat cerai pasangan, kamu harus menyiapkan dokumen berupa surat nikah asli dan fotokopi, fotokopi KTP penggugat, surat keterangan dari kelurahan, fotokopi Kartu Keluarga, fotokopi akta kelahiran anak jika memiliki anak, surat gugatan cerai, dan materai.

Apakah surat gugatan cerai dibuat sendiri?

Ya, seorang istri yang ingin menggugat cerai suaminya harus membuat surat gugatan cerai sendiri.

Di dalamnya, kamu bisa menuliskan fakta dan alasan atas munculnya permohonan cerai tersebut.

Apa saja alasan untuk bercerai?

Sejatinya, ada banyak alasan yang membuat seseorang memutuskan untuk bercerai.

Bisa jadi salah satu pihak berzina, melakukan penganiayaan, tidak menjalankan kewajibannya, dan lainnya.

***

Itu dia sejumlah contoh surat gugatan cerai istri kepada suami.

Kunjungi laman Berita.99.co untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.

Cek juga Google News Berita 99.co Indonesia yang selalu menyajikan informasi ter-update seputar properti.

Kamu sedang bingung mencari rumah impian?

Membeli rumah kini bisa #segampangitu bersama www.99.co/id, lo.

Yuk, kunjungi lamannya sekarang juga!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts