Contoh surat pemberitahuan wajib dipelajari bagi siapa pun yang belum pernah membuatnya. Berikut contohnya yang baik dan benar untuk berbagai kepentingan, Property People.
Surat semacam ini biasanya dibuat secara resmi dengan format yang berbeda-beda.
Tidak hanya secara formal, namun surat yang satu ini juga ditulis dan disampaikan secara informal.
Salah satu contoh pemberitahuan yang biasanya menggunakan surat adalah pemberitahuan kegiatan.
Membuat surat pemberitahuan tergolong mudah jika kamu tahu strukturnya, lo.
Untuk membantu kamu dalam membuat surat tersebut, simak selengkapnya di bawah ini, ya!
Apa Itu Surat Pemberitahuan?
Melansir sampleletterword, surat pemberitahuan adalah surat berisi informasi yang disampaikan oleh satu pihak kepada pihak lainnya.
Surat ini merupakan jenis surat resmi yang umumnya berisikan sesuatu informasi yang penting.
Meskipun sebagian besar surat pemberitahuan adalah surat resmi, akan tetapi kini dapat ditulis atau dibuat secara informal.
Misalnya saja pemberitahuan tentang suatu perayaan ulang tahun atau pemberitahuan kegiatan sekolah.
Umumnya, surat pemberitahuan dibuat atau ditulis oleh suatu instansi, sekolah, lembaga, perusahaan, hingga organisasi.
Tujuan surat pemberitahuan adalah menyaimpaikan informasi secara cepat, tepat, dan akurat.
Sementara itu, kode surat pemberitahuan adalah 04 (SPb).
Cara Membuat Surat Pemberitahuan
1. Format yang Jelas
Cara membuat surat pemberitahuan adalah diawali dengan format yang jelas.
Sertakan kepala surat atau kop surat jika surat tersebut ditulis formal.
Terkadang, kop surat tidak dibutuhkan jika dibuat nonformal.
Namun, khusus untuk instansi resmi, biasanya wajib menyertakan kop surat.
Kop surat dapat dilengkapi dengan pencantuman logo.
Format penulisan surat pemberitahuan ditulis secara berurutan.
Susunan surat pemberitahuan adalah dimulai dari kop surat, waktu penulisan surat, salam pembuka, isi, hingga salam penutup, dan identitas penulis pengirim.
Hanya saja, format penulisan bisa berbeda tergantung dari format yang biasa digunakan tiap instansi.
2. Ditulis Tepat dan Akurat
Cara membuat surat pemberitahuan adalah menulis secara tepat dan akurat.
Hal ini karena surat pemberitahuan pada dasarnya merupakan dokumen penting.
Untuk itu, tulis isi surat dengan tepat tanpa kesalahan ejaan.
Jangan sampai, kamu melakukan kesalahan meskipun kesalahan tersebut tergolong kecil.
3. Bahasa Formal dan Profesional
Umumnya, membuat surat pemberitahuan yang bersifat resmi harus mengikuti kaidah penulisan.
Gunakan bahasa baku dan formal serta tidak menggunakan bahasa gaul sehari-hari agar tampak profesional.
4. Ringkas
Hindari menulis surat pemberitahuan dengan bertele-tele karena tidak akan efektif.
Saat menulis surat pemberitahuan, disarankan untuk langsung menyampaikan informasi pada intinya.
Menulis ringkas bukan berarti singkat, melainkan komprehensif pada setiap poinnya.
Jadi, dalam menulis surat pemberitahuan harus sangat jelas apa yang ditulis untuk menghindari kebingungan.
5. Waktu Pengiriman
Jangan anggap sepele waktu pengiriman surat pemberitahuan.
Kamu harus tahu kapan waktu yang tepat untuk mengirim surat pemberitahuan tersebut.
Hal ini tergantung dari sifat surat tersebut.
Jika mendesak, maka kirim lebih awal.
Misalnya surat pemberitahuan status hukum atau penundaan suatu acara.
Surat pemberitahuan macam itu sangat penting dan harus dikirim terlebih dahulu.
6. Periksa Ulang
Sebelum dikirim, harus diperiksa.
Periksa kembali surat tersebut, Property People.
Cek semua secara detail mulai dari format, bahasa, kesalahan ejaan, nama penerima dan pengirim, tanda tangan, hingga cap resmi jika dibutuhkan.
10 Contoh Surat Pemberitahuan
1. Contoh Surat Pemberitahuan Kegiatan
PT UDANG DI BALIK BATU
Jl. Karang No. 66, Bandung
Bandung, 17 April 2023
No: 66/TS/17/2023
Lampiran: –
Hal: Pemberitahuan Acara Kegiatan
Yth.
Manajemen dan karyawan
PT UDANG DI BALIK BATU
di Tempat
Dengan hormat,
Dengan surat pemberitahuan ini, kami menyampaikan bahwa perusahaan akan menggelar acara gathering tahunan bersama jajaran direksi.
Adapunn kegiatan tersebut dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: 8 Mei s.d 10 Mei 2023
Tempat: Gunung Pancar
Kami mengimbau seluruh karyawan dapat ikut serta dalam kegiatan tersebut dengan menginformasikan terlebih dahulu pada koordinator divisi masing-masing.
Demikian surat pemberitahuan ini, atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Bandung, 17 April 2023
Manager
Sunjaya
2. Contoh Surat Pemberitahuan Pembayaran Sekolah
YAYASAN SEJAHTERA
Jalan Semprul No. 23, Kota Bandung
Bandung, 18 Juni 2023
Nomor: 123/SKS-1/22
Perihal: Pemberitahuan
Lampiran: –
Yth
Bapak/Ibu Wali Murid Kelas VII Yayasan Sejahtera
di Tempat
Dengan hormat,
Berdasarkan pertemuan pengurus Yayasan dengan orang tua wali pada pada 16 Juni 2023, dapat disepakati bahwa pembayaran iuran selama 3 (tiga) ke depan ditunda sementara waktu.
Adapun pembayaran iuran tersebut, meliputi:
- Iuran SPP Rp150.000,00 (seratus lima puluh ribu rupiah)
- Iuran koperasi Rp10.000,00 (sepuluh ribu rupiah)
Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Kepala Yayasan Sejahtera
Dayat Subakti
3. Contoh Surat Pemberitahuan Acara
PT Cyber Punk Army
Jalan Sultan No. 61, Kab. Tangerang
Tangerang, 5 Juli 2023
Nomor: 9783/SK-1/22
Perihal: Pemberitahuan
Lampiran: –
Yth.
Peserta Pelatihan
di Tempat
Dengan hormat,
Berdasarkan hasil rapat yang digelar pada Rabu, 1 Juli 2023, dapat disampaikan bahwa kegiatan Pelatihan dan Sertifikasi Komputer Gelombang ke-3, yang sedianya akan dilaksanakan pada 3 s.d 5 Agustus 2023, ditunda hingga pengumuman berikutnya.
Kami sampaikan permohonan maaf dan berterima kasih atas partisipasi para calon peserta pelatihan dan sertifikasi.
Demikian surat pemberitahuan ini. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Kepala Cyber Punk Army
Yayan Ruhiyan
4. Contoh Surat Pemberitahuan
KOMPLEK GILAND CIGAGANITRI
Komplek Ciganitri, RT 05, RW 12, Desa Cipagalo, Kabupaten Bandung
Perihal: Pemberitahuan Kegiatan Kerja Bakti
Kepada,
Bapak/Ibu Warga RT 05
Dengan Hormat,
Dalam rangka menjaga kebersihan, keindahan, dan kesehatan lingkungan, kami sebagai pengurus RT 05 mengundang kepada seluruh warga untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan kerja bakti yang dilakukan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 30 September 2023
Pukul: 08.00 WIB – Selesai
Tempat kumpul: Rumah Ketua RT
Demikian surat pemberitahuan ini, kami berharap seluruh warga dapat ikut serta dalam kegiatan tersebut. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Ketua RT 05
Wawan Ariyanto
5. Contoh Surat Pemberitahuan Bahasa Inggris
6. Surat Pemberitahuan Sekolah
7. Contoh Surat Pemberitahuan Perusahaan
8. Contoh Surat Pemberitahuan Resmi
Bandung, 13 Februari 2023
Nomor: 96/C/KPBGA/VII/2023
Lamp: –
Hal: PEMBERITAHUAN
Yth.
Warga BGA RT 05 RW 12, Bandung
di Bandung
Assalamu’alaikum wr.wb.
Bismillahirrahmanirrahim.
Salam silaturrahim kami sampaikan, semoga senantiasa mendapatkan limpahan rahmat dan hidayah dari Allah Swt. sehingga diberikan kemudahan di dalam menjalankan tugas sehari-hari. Amin.
Melalui surat ini, kami pengurus RT 05 RT 12 Kompleks BGA bermaksud menyelenggarakan Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad saw. yang Insyaalah akan diselenggarakan pada:
Hari: Minggu
Tanggal: 18 Februari 2023
Pukul: 18.00 WIB – selesai
Tempat: Balai Warga RT 05
Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan atas perhatian dan kerjasamanya kami mengucapkan terima kasih.
Wallahul muwaffiq ilaa aqwamith thariq wassalamu’alaikum wr.wb.
Ketua RT 05
Dadang Hidayat
9. Contoh Surat Pemberitahuan Pengiriman Barang
10. Contoh Surat Pemberitahuan Pembayaran
Sumber: ubpkarawang.ac.id
***
Semoga bermanfaat, Property People.
Jangan lewatkan berbagai artikel menarik lainnya di Berita.99.co.
Simak informasi seputar properti dan desain melalui Google News.
Cek rumah impian melalui www.99.co/id.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti karena 99.co #segampangitu memberikan rekomendasi terbaiknya.
**Sumber gambar cover: www.uny.ac.id