Berita Ragam

5 Contoh Surat Pemberitahuan Kegiatan ke Polsek agar Acara Berlangsung Aman, Jadikan Referensi!

3 menit

Surat pemberitahuan kegiatan ke Polsek mesti dibuat oleh seseorang atau panitia ketika hendak menggelar acara di suatu wilayah (desa atau lingkungan sekitar) yang melibatkan masyarakat luas.

Jika telah dibuat, surat tersebut lantas diberikan kepada pihak Kepolisian Sektor sebagai pemberitahuan kegiatan sekaligus meminta izin keramaian.

Mengutip polri.go.id, izin keramaian dimaksudkan untuk menjaga suasana yang kondusif bagi semua pihak.

Selain itu, dengan adanya izin, suatu acara bakal didukung oleh pengamanan yang sesuai dari Polsek setempat.

Sementara menukil buku Bekerja sebagai Polisi karya Erma Yulihastian, Kepolisian Sektor alias Polsek merupakan struktur kepolisian di tingkat kecamatan.

Unit atau satuan tugasnya meliputi sentra pelayanan kepolisian, reserse dan kriminal, patrol, pos polisi, dan pembinaan ketertiban dan keamanan masyarakat.

Adapun beberapa contoh kegiatan yang memerlukan surat pemberitahuan kegiatan ke Polsek di antaranya adalah acara musik skala kecil, festival makanan, acara keagamaan di tingkat kecamatan, dan lain-lain.

Contoh surat pemberitahuan kegiatan ke Polsek termasuk ke dalam surat resmi alias formal sehingga harus memuat nomor surat, pembuka, isi, penutup, dan lain sebagainya.

Contoh Surat Pemberitahuan Kegiatan ke Polsek

1. Contoh Surat Pemberitahuan Kegiatan Sekolah ke Polsek

Bandung, 12 Juni 2023

Nomor : 099/OSIS/IX/2023
Lampiran:
Hal        : Permohonan Izin Keramaian Acara

Kepada

Yth. Bapak Kepala Kepolisian Sektor Andir

Di Tempat

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Dalam rangka mempererat tali silaturahmi antarsekolah di pengujung semester genap, kami selaku panitia dari OSIS SMP 23 Bandung mengadakan acara pada:

Hari                     : Sabtu dan Minggu
Tanggal               : 26—27 Juni 2023
Waktu                 : Mulai pukul 08.00 WIB – selesai
Kegiatan             : Turnamen mini soccer antarSMP se-kecamatan Andir
Tempat               : Lapangan Garuda

Untuk itu kami memberitahukan kepada Bapak Kapolsek Andir sehingga acara yang akan kami gelar bisa berjalan aman dan lancar.

Demikian surat pemberitahuan ini kami buat, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Bandung, 12 Juni 2023

 

Mengetahui

Kepala Sekolah SMP 23                                                            Ketua OSIS SMP 23

 

Dudi Sugandri                                                                            Azi Hidayat

 

Tembusan:

Kepada Yth. Camat Andir

2. Contoh Surat Pemberitahuan Kegiatan Peringatan Ulang Tahun Kemerdekaan RI

surat pemberitahuan kegiatan ke polsek

3. Surat Pemberitahuan Kegiatan Pramuka ke Polsek

Batam, 12 September 2023

Nomor  : 060/SMK-A/S.77/IX/2023
Lampiran: –
Hal        : Pemberitahuan

Kepada Yth.

Bapak Kapolsek Lubuk Baja

Di Tempat

Assalamualaikum wr. wb.

Salam Pramuka!



Dengan ini kami memberitahukan bahwa Dewan Kerja Ambalan SMK Al Azhar Gudep 06.027—06.028 akan menyelenggarakan kegiatan “Pelantikan Pramuka cagak Penegak Bantara Tahun 2023/2024” dengan ketentuan sebagai berikut:

Hari                     : Jum’at sampai Sabtu
Tanggal               : 14—15 September 2023
Waktu                 : 13.00 WIB s.d selesai
Tempat               : SMK Al-Azhar Batam

Demikian surat pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Wassalamualaikum wr. wb

Batam, 12 September 2023

Kamabigus SMK AL-Azhar, Batam

Afrinaldi, S.Kom. MOS

Tembusan:

  1. Yth. Dewan Pembina Yayasan pengurus Islam Al-Azhar Batam
  2. Yth. Lurah Kampung Pelita
  3. Yth. Ketua RW 01 Kelurahan Kampung Pelita
  4. Yth. Ketua RT 01 Keluarahan Kampung Pelita

4. Contoh Surat Pemberitahuan Kegiatan ke Kepolisian

Kijang, 16 November 2021

Nomor: 039/IPSI-BTN/XI/2021
Sifat: Penting
Lampiran: 1 (satu) Berkas
Hal: Pemberitahuan Kegiatan

Kepada Yth.

Kepala Kepolisian Sektor Bintan Utara

Di Tempat

Berdasar Surat Rekomendasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Pemerintah Kabupaten Bintan Nomor T/86/443/XI/2021 tanggal 10 November 2021 perihal Rekomendasi Pelaksanaan Kegiatan Musyawarah Ikatan Pencak Silat Indonesia Kabupaten Bintan, dengan ini menyampaikan pemberitahuan dan sekaligus permohonan pengawasan dan bantuan pengamanan kegiatan dimaksud yang akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal      : Minggu, 21 November 2021
Tempat               : Aula Balai Desa Teluk Sasah Kecamatan Seri Kuala Lobam
Pukul                   : 08.30 – selesai
Jumlah peserta : Panitia Pelaksana dan Peserta 50 orang

Sehubungan dengan maksud di atas, IPSI Kabupaten Bintan dalam melaksanakan kegiatan tersebut menerapkan protokol kesehatan sebagaimana ketentuan peraturan perundangan.

Demikian kami sampaikan atas dukungan dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Ketua

Yuwono, SST. Ars

Tembusan:

  1. Kepala Desa Teluk Sasah
  2. Babinkamtibmas Desa Teluk Sasah
  3. Babinsa Desa Teluk Sasah

5. Surat Pemberitahuan Keramaian ke Polsek

Berikut adalah contoh surat pemberitahuan kegiatan keramaian ke Polsek yang dapat dijadikan referensi.

Sifatnya sebagai referensi memungkinkan surat ini untuk dapat disesuaikan dengan Polsek setempat dan tema acara yang akan digelar.

contoh surat pemberitahuan kegiatan ke polsek

***

Itulah contoh surat pemberitahuan kegiatan ke Polsek yang bisa dijadikan referensi.

Semoga ulasan di atas bermanfaat, ya.

Baca ragam informasi menarik hanya di www.99updates.id dan Google News.

Sedang mencari rumah idaman dan properti lainnya? Tak perlu khawatir, akses saja laman www.99.co/id.

Dapatkan berbagai promo dan diskon menarik karena ternyata beli hunian emang #SegampangItu.

*sumber gambar: scribd.com, academia.edu, canva



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts