Berita Ragam

10 Contoh Surat Persetujuan yang Baik dan Benar Terbaru 2023

4 menit

Melihat contoh surat persetujuan sangatlah penting bagi kamu yang masih bingung bagaimana cara membuatnya. Jangan sampai keliru, cek selengkapnya pada artikel ini!

Surat persetujuan merupakan bagian dari surat menyurat pemberian izin.

Biasanya, surat semacam ini ditulis oleh seseorang atau instansi yang membutuhkan persetujuan dari orang lain.

Misalnya surat persetujuan orang tua, surat persetujuan kegiatan, hingga surat persetujuan ahli waris tanah.

Namun, tak sedikit yang masih bingung bagaimana cara membuat surat persetujuan tersebut.

Padahal, surat persetujuan dapat dibuat dengan mudah, Property People.

Kamu hanya perlu membuatnya dengan format nama, pihak yang terlibat, isi, hingga tanda tangan.

Simak selengkapnya di bawah ini!

Apa Itu Surat Persetujuan?

surat persetujuan

Sumber: scribd/siti dhetia

Surat persetujuan adalah dokumen tertulis yang meminta izin dari satu pihak ke pihak lain.

Dari perspektif bisnis, surat persetujuan cukup penting karena secara hukum diwajibkan untuk mendapatkan izin sebelum memulai suatu tindakan.

Dengan kata lain, surat pernyataan persetujuan juga dapat dikatakan sebagai surat balasan atas surat izin yang diajukan sebelumnya.

Lantas, bagaimana cara membuat surat persetujuan?

Berikut penjelasannya.

Cara Membuat Surat Persetujuan

contoh surat persetujuan

Sumber: scribd/rosikhan elrifa

Melansir formpl.us, cara membuat surat persetujuan tergolong mudah.

Kamu juga bisa membuatnya dengan format atau susunan yang sederhana.

Cara membuat surat persetujuan:

  • Tuliskan jenis surat persetujuan sebagai judul surat
  • Tanggal dan tempat surat persetujuan
  • Tulis isi surat persetujuan
  • Sertakan nama jels pihak yang memberi izin
  • Tanda tangan di atas meterai (opsional)

Jika sudah paham bagaimana cara membuatnya, cek contoh surat persetujuan yang merupakan jenis surat resmi.

10 Contoh Surat Pernyataan Persetujuan yang Baik dan Benar

1. Contoh Surat Persetujuan Orang Tua

Contoh Surat Persetujuan Orang Tua

Sumber: madreview

2. Contoh Surat Persetujuan Ahli Waris Tanah

SURAT PERNYATAAN PERSETUJUAN AHLI WARIS

 

Yang bertandatangan di bawah ini :

Nama:

Tempat & Tanggal Lahir:

Usia:

Pekerjaan:

Alamat :

Bertindak untuk dan atas nama diri sendiri selaku ahli waris almarhum …………….. dengan ini secara bersama-sama menyatakan setuju secara mufakat memberikan hak perwalian anak/ahli waris almarhum ………….. di bawah umur, yang bernama:

Nama:

Tempat & Tanggal Lahir:

Usia:

Jenis Kelamin:

Pekerjaan:

Alamat:

Kepada kakak kandungnya yang bernama:

Nama:

Tempat & Tanggal Lahir:

Pekerjaan:

Alamat:

Pemberian hak wali ini guna mengurus kepentingan hukum dan peralihan hak atas harta waris sekaligus memberikan izin kepada penerima hak perwalian anak untuk menjual harta waris berupa:

  • Sebidang tanah dan bangunan seluas …… M2 dengan Sertifikat Hak Milik No .… tahun …… atas nama …, yang terletak di Jl. …
  • Sebidang tanah dan bangunan seluas … M2 dengan Sertifikat Hak Milik No. … atas nama …, Jl. …………….

Demikian surat persetujuan ini dibuat dengan sebenar-benarnya secara sadar dan dalam keadaan sehat serta tanpa adanya tekanan dan paksaan dari pihak manapun.

 

……..,……..

Pemberi Persetujuan                                                                                                   Penerima Persetujuan

 

……………………..                                                                                                                    ……………………..

3. Contoh Surat Persetujuan Kegiatan

Contoh Surat Persetujuan Kegiatan

Sumber: madreview

4. Contoh Surat Persetujuan Orang Tua untuk Menikah

Contoh Surat Persetujuan Orang Tua untuk Menikah

5. Contoh Surat Persetujuan Orang Tua untuk Bekerja

Bandung, 29 Mei 2023



Perihal: Izin Orang Tua untuk Bekerja

Yth. HRD PT Maju Mundur
Jl. Palasari No. 66, Bandung

Dengan hormat,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: Insan Zulfikar
Tempat/Tanggal Lahir: Garut, 9 April 1965
Alamat: Jl. Babakan Sari 3, Bandung
Pekerjaan: Pensiunan PNS

Sebagai orang tua wali dari:

Nama: Putri Muthia
Tempat/Tanggal Lahir: Bandung, 7 Oktober 1998
Alamat : Jl. Babakan Sari 3, Bandung
Jenis Kelamin: Perempuan
Status: Belum menikah

Melalui surat ini, saya menyatakan tidak keberatan apabila anak saya bekerja sebagai tenaga lapangan di PT Maju Mundur selama terikat perjanjian kerja, termasuk di antaranya di tempatkan di seluruh cabang di Indonesia.

Demikian surat pernyataan ini kami buat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.

 

Hormat saya,

Insan Zulfikar

6. Contoh Surat Persetujuan Pindah Tugas

Contoh Surat Persetujuan Pindah Tugas

7. Contoh Surat Izin Persetujuan Warga

contoh surat persetujuan

academia.edu/Idzhar Design

8. Contoh Surat Persetujuan Bahasa Inggris

contoh surat persetujuan bahasa inggris

Sumber: aplustopper

9. Contoh Surat Persetujuan Orang Tua/Wali

SURAT PERSETUJUAN ORANG TUA

Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Nama:
Tempat/Tanggal Lahir:
Pekerjaan:
Alamat:

Orang tua dari:
Nama:
Tempat/Tanggal Lahir:
Jenis Kelamin:
Perguruan Tinggi:
Program Studi:
Alamat:

Dengan ini menyatakan bahwa saya menyetujui anak saya untuk mengikuti Program
Pertukaran mahasiswa tahun Akademik 20…../20…., dan ditempatkan pada Perguruan Tinggi
Mitra sesuai dengan kriteria dan persyaratan yang berlaku.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya dalam keadaan sadar tanpa adanya
paksaan dari pihak manapun.

…………., ……………

Pembuat Pernyataan

 

 ………………………..

(Nama lengkap)

10. Surat Persetujuan Mempelai

PERSETUJUAN CALON PENGANTIN

Yang bertanda tangan di bawah ini:

A. Calon Suami
1. Nama lengkap dan alias: ………………………………………………………
2. Bin: ………………………………………………………..
3. Nomor Induk Kependudukan: …………………………………………
4. Tempat dan tanggal lahir: ……………………………………
5. Kewarganegaraan: …………………………………………
6. Agama: …………………………………………
7. Pekerjaan: …………………………………………
8. Alamat: ………………………………………….

B. Calon Istri
1. Nama lengkap dan alias: ……………………………
2. Binti: ………………………………………………………..
3. Nomor Induk Kependudukan: ………………………………………
4. Tempat dan tanggal lahir: …………………………………
5. Kewarganegaraan: ……………………………………
6. Agama: ……………………………………
7. Pekerjaan: …………………………………
8. Alamat: ………………………………………

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa atas dasar suka rela, dengan kesadaran sendiri,
tanpa ada paksaan dari siapa pun juga, setuju untuk melangsungkan perkawinan.

Demikian surat persetujuan ini dibuat untuk digunakan seperlunya.

………, ……………. 20….

Calon Suami                                                        Calon Istri

…………………………………………                            …………………………………………

***

Nah, itulah contoh surat persetujuan orang tua dan lainnya.

Semoga bermanfaat, Property People.

Ingin membaca artikel menarik lainnya?

Yuk, kunjungi Berita.99.co sekarang juga.

Kamu juga bisa mengikuti Google News agar tak ketinggalan infomasi terbaru seputar properti.

Untuk mencari rumah impian, jangan lewatkan pilihan di portal www.99.co/id.

Sekarang, jual beli properti jadi #segampangitu!

Sumber gambar cover: scribd/Andrya



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts