Temukan inspirasi yel yel kelas yang bisa kamu pakai untuk kebutuhan berbagai kegiatan, termasuk MPLS. Selengkapnya ada di sini!
Contoh yel-yel kelas kerap dicari dalam setiap kegiatan sekolah, khususnya ketika Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau MPLS.
Tak jarang, yel-yel singkat tersebut bikin suasana sebuah acara makin meriah dan bergairah.
Bahkan, sering juga yel-yel digunakan untuk mengintimidasi kelompok atau kelas yang lain.
Akan tetapi, tak semua orang mampu untuk menciptakan yel-yel yang ciamik.
Nah, untuk mempermudah, kamu bisa membuat yel-yel kelas dari lagu yang populer, seperti lagu anak-anak.
Lagu anak-anak dapat menjadi solusi jitu bila kamu ingin membuat yel-yel keren dan mudah dibawakan.
Sebab, lagu anak-anak cenderung mudah dihafal, nada-nadanya mudah, dan mayoritas siswa pasti tahu.
Artikel ini pun sudah merangkum beberapa yel-yel kelas keren yang berasal dari lagu anak populer.
Pasti mudah untuk ditiru!
Langsung saja simak lirik dan contoh yel-yelnya di bawah ini, ya!
13 Contoh Yel Yel Kelas yang Mudah Dihafal
1. Yel-Yel dengan Lagu “Sayang Semua” atau “Satu-Satu Aku Sayang Ibu”
Satu-satu kami kelas kompak
Dua-dua kami kelas keren
Tiga-tiga kelas kami hebat
Satu dua tiga, kami pasti menang!
2. Yel-Yel dengan Lagu “Naik Delman”
Pada hari ini kami sedang semangat
Semangat untuk jadi kelas yang nomor satu
Mengalahkan semua kelompok lain
Karena kami adalah regu paling hebat
Hey,
Tuk tik tak tik tuk tik tak tik tuk tik tak tik tuk
Tuk tik tak tik tuk tik tak tik tuk
Kelompok kita paling keren!
3. Contoh Yel Yel Kelas 7 dengan Lagu “Balonku”
Tujuh B paling keren
Kami lah juaranya
Kelas lain ke laut saja
Karena kami pemenangnya!
4. Yel Yel Kelas dengan Lagu “Aku Anak Sehat”
Kami kelas hebat
Kelasnya kompak
Karena Kamilah
Kuat dan cermat
Kami pasti juara
Kami pasti terbaik
Kalau yang lain
Mending ke laut aja
5. Yel yel kelas 7 dengan Lagu “Topi Saya Bundar”
Kami kelas tujuh
Kelas paling keren
Kalau tidak keren
Itu pasti kamuuu…
6. Contoh Yel Yel Kelas dengan Lagu “Heli Guk Guk”
Kami punya kelas keren
Ku beri nama tujuh
Dia pasti jadi pemenang
Yang lain pasti kalah
Tujuh paling keren
Tujuh paling keren
Ooo ooo ooo
Tujuh pasti keren
Tujuh paling keren
Ooo ooo ooo
7. Yel Yel Singkat untuk Kelas dengan Lagu “Kasih Ibu”
Kelas kami
Kelas paling hebat
Paling kreatif
Dan juga paling pintar
Kelas lain
Tak mungkin menang
Bagai si kucing
Melawan si harimau
8. Yel-Yel dengan Lagu “Nina Bobo”
Kelas lain
Oh.. kelas lain..
Siap siap kalah
Sama kelas kita
9. Yel-Yel dengan Lagu “Bintang Kecil”
Regu kami, regu paling kompak
Amat keren, mengguncang acara
Kami pasti, jadi nomor satu
Kelas lain, siap-siaplah kalah
10. Yel Yel untuk Kelas dengan Lagu “Lihat Kebunku”
Lihat kelasku, penuh dengan smangat
Ada yang ganteng,
Dan ada yang cantik
Setiap hari, kami makin kece
Kelas yang lain
Mending kabur aja.
11. Yel Yel Kelas 6 dengan Lagu “Anak Gembala”
Aku adalah kelompok lima, selalu semangat pantang menyerah
Karena kami regu yang hebat tak pernah mundur hadapi tantangan
La la la la la la laa la la la la la laa
Kami selalu siap dan smangat untuk hadapi setiap tantangan
Karena kami tim lima regu yang keren tak terkalahkanÂ
La la la la la la laa la la la la la laa
12. Yel-Yel Singkat untuk Kelas Memakai Lagu “Dua Mata Saya”
Kami regu mawar
Kami yang terhebat
Kami siap tempur, menantang regu lain
Kami regu mawar, kami yang terkeren
Kami yang terdepan, siap kalahkan semua
13. Yel-Yel Kelas 6 dengan Lagu “Pelangi-Pelangi”
Kelompok sembilan
Kami paling hebat
Rintangan di depan
Kecil bagi kami
Kelompok yang lain
Siap saja kalah
Kelompok sembilan
Pasti yang menang
***
Itulah beberapa contoh yel yel kelas yang bisa kelompokmu pakai.
Semoga bermanfaat, Property People.
Baca artikel menarik lainnya di Berita.99.co.
Ikuti Google News dari Berita 99.co Indonesia agar kamu tak ketinggalan banyak informasi terbaru.
Praktis dan #segampangitu melakukan jual beli rumah di www.99.co/id.
Cek sekarang juga!