Produk Rekomendasi

5 Daftar Harga Laptop HP Terbaik yang Berkualitas Terbaru 2023. Cocok untuk Mahasiswa atau Pekerja!

3 menit

Sedang mencari laptop berkualitas untuk kegiatan sehari-hari? Beli laptop merek HP saja! Simak daftar harga laptop HP yang murah dan berkualitas di sini!

Hewlett-Packard Company atau yang lebih umum dikenal dengan HP adalah sebuah perusahaan yang menjual berbagai macam barang-barang elektronik.

Salah satu produk yang paling terkenal dari merek ini adalah laptopnya.

Laptop HP terkenal dengan harganya yang murah tetapi berkualitas dan mudah untuk digunakan.

Tertarik untuk membeli laptop HP?

Simak terlebih dahulu harga laptop HP terbaik di bawah ini, ya!

Daftar Harga Laptop HP Terbaik Terbaru 2023

Berikut adalah beragam daftar harga laptop HP terbaik yang bisa kamu beli:

1. Laptop HP 14S-DQ0508TU (Rp5.100.000)

harga Laptop HP 14S-DQ0508TU

Rekomendasi harga laptop HP terbaik pertama adalah HP 14S-DQ0508TU yang punya desain ramping dengan teknologi canggih dan harga terjangkau.

Di merek lain, laptop dengan desain ramping umumnya dibanderol dengan harga yang mahal, tetapi tidak di HP.

Produk ramah kantong ini cocok untuk kamu yang merupakan seorang pelajar atau mahasiswa.

Meski murah, teknologi produk juga tidak kaleng-kaleng karena mampu mengoperasikan beragam aplikasi dengan lancar.

Laptop juga dilengkapi dengan baterai yang tahan lama sehingga bisa kamu bawa ke mana-mana tanpa perlu menggunakan charger.

Layarnya juga cukup luas yang membuat kamu bisa lebih produktif dan nyaman ketika menggunakan laptop.

Tak hanya itu, produk juga telah dibekali dengan penyimpan SSD yang membuat performanya jadi lebih cepat dan bisa menyimpan banyak aplikasi yang berat.

Sayangnya, laptop ini memiliki layar panel TN dengan resolusi masih HD sehingga warna yang ditampilkan kurang cerah dan tidak sesuai aslinya.

Namun, apabila kamu tidak menggunakan laptop untuk proses editing atau desain, produk ini masih nyaman digunakan dan nyaman dipandang.

 

2. Laptop HP 14S-DK1524AU (Rp5.800.000)

harga Laptop HP 14S-DK1524AU

Opsi berikutnya adalah HP 14S-DK1524AU yang dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau.

Laptop ini tidak jauh berbeda dengan laptop sebelumnya, yakni dilengkapi dengan SSD untuk performa lebih cepat, baterai yang tahan lama, serta layar yang luas.

Namun, hal yang membuat produk ini berbeda dengan produk lainnya adalah fitur backlit keyboard yang menawan.

Kehadiran backlit keyboard ini membuat aktivitas mengetik jadi lebih mudah dilakukan meski berada di tempat yang gelap.

Tak hanya memiliki fitur backlit keyboard, laptop juga telah didukung oleh prosesor AMD Athlon yang berperforma tinggi dan mampu mengoperasikan banyak hal dengan lancar.

Laptop juga disertai dengan audio yang baik sehingga kamu bisa mendengarkan musik dengan lebih nyaman.

Akan tetapi, kekurangan dari produk ini adalah layarnya yang belum FHD dan kurang terang ketika digunakan.

Kemudian, laptop juga tidak dilengkapi dengan manajemen baterai yang membuatnya cukup boros dibandingkan dengan laptop yang lebih mahal.

 

3. Laptop HP 14S-CF2517TU (Rp5.830.000)

harga Laptop HP 14S-CF2517TU



Rekomendasi harga laptop HP terbaik berikutnya adalah HP 14S-CF2517TU yang merupakan produk entry level.

Hal ini berarti produk ini cocok untuk kamu yang ingin alat canggih dan bisa mengoperasikan banyak hal, tetapi harganya masih terbilang murah.

Keunggulan dari laptop ini adalah proses booting-nya yang cepat berkat prosesor Intel Core i3 dan SSD yang canggih.

Laptop juga cocok untuk kamu yang senang dengan gambar digital atau desain grafis karena telah disertai dengan GPU Intel UHD Graphics.

Dengan demikian, komputer bisa memproses gambar di layar dengan lebih cepat dan akurat.

Sayangnya, laptop ini hanya memiliki storage bawaan sebesar 256 GB saja sehingga tidak bisa menyimpan banyak aplikasi atau dokumen yang berat.

 

4. Laptop HP 245 G8 Notebook PC (Rp8.800.000)

harga Laptop HP 245 G8 Notebook PC

Berikutnya adalah laptop dari seri HP Essential yang punya spesifikasi memadai sehingga cocok digunakan untuk mahasiswa, pekerja, pebisnis, dan desainer grafis.

Performa laptop ini sangat baik karena telah dilengkapi dengan prosesor AMD yang mampu menjalankan beragam aplikasi berat, seperti 3D Design!

Dari sisi penyimpanan, laptop juga telah menggunakan SSD 258 GB yang membuat proses booting jadi lebih cepat dan bisa menyimpan dokumen dengan lebih aman.

Tak hanya itu, laptop berspesifikasi unggul ini juga memiliki port USB Type-C, port RJ045, dan port HDMI sehingga semua perlengkapan laptop atau PC-mu pasti bisa digunakan di produk ini.

Untuk harga yang tergolong mahal, laptop ini hanya memiliki resolusi layar HD saja sehingga dianggap kurang canggih.

 

5. Laptop HP Pavilion Laptop 14-EC0013AU (Rp13.000.000)

harga Laptop HP Pavilion Laptop 14-EC0013AU

Rekomendasi harga laptop HP terbaik berikutnya adalah HP Pavilion 14-ECoo13AU.

Laptop premium ini bisa digunakan untuk kamu yang senang bermain game karena bisa mengoperasikan beragam permainan berat dengan lancar.

Hal ini karena laptop telah dilengkapi dengan GPU AMD Radeon Graphic yang bisa mendukung software berat dan memproses gambar dengan akurat.

Laptop ringkas ini juga telah dilengkapi dengan audio canggih dari Bang & Olufsen yang membuat sensasi bermain game jadi lebih menyenangkan.

Alasannya adalah karena audio di laptop bisa mengeluarkan suara yang seimbang dan berkualitas.

Perlu diketahui bahwa laptop memiliki beberapa kekurangan minor, seperti tidak adanya privacy shutter untuk webcam serta desain engsel sehingga pembuangan panas keluar ke arah layar.

 

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak juga rekomendasi produk rumah tangga lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian impianmu untuk ditempati bersama keluarga? Temukan lewat www.99.co/id.

Cek sekarang juga dan dapatkan promo menarik yang bikin beli properti jadi #segampangitu.

**sumber foto: shopee.co.id dan bukalapak.com



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts