Berita Ragam

Dampak Sosial Informatika Ditinjau dari Sisi Positif dan Negatif di Berbagai Bidang

3 menit

Dampak sosial informatika berpengaruh ke berbagai bidang seperti pendidikan, kesehatan, hingga pekerjaan yang kemudian berimbas pada aktivitas sehari-hari.

Jika merujuk pengertian informatika sebagaimana tertuang dalam buku Informatika Terapan Jilid 1 yang ditulis Ade Ramdani, S.Kom, informatika adalah studi tentang penggunaan dan manajemen data, informasi, dan pengetahuan dengan bantuan komputer.

Sementara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), informatika adalah ilmu tentang pengumpulan, klasifikasi, penyimpanan, pengeluaran, dan penyebaran pengetahuan yang direkam.

Semakin berkembangnya ilmu informatika ini membuat masyarakat pun mau tak mau mengubah kebiasaan dan menjadikan internet sebagai kebutuhan utama.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah dampak sosial informatika secara umum yang memengaruhi aktivitas sehari-hari:

  • Adanya perubahan dalam cara berkomunikasi atau berinteraksi dengan orang lain.
  • Meningkatnya produktivitas serta efisiensi di dalam dunia kerja.
  • Sistem pendidikan mengalami perubahan ke arah yang lebih maju.
  • Muncul perubahan dalam mencari sekaligus mengakses informasi, terutama karena adanya internet.

Di sisi lain, mengutip buku Informatika SMP Kelas VII BAB 8 yang ditulis Maresha Caroline Wijanto, dkk. berikut adalah dampak sosial informatika dari sisi positif dan negatif.

Dampak Sosial Informatika dari Sisi Positif

1. Berpengaruh Baik pada Kegiatan Keseharian

dampak sosial informatika

Perubahan kegiatan keseharian yang sering kali terasa jauh lebih mudah adalah dampak sosial informatika yang positif.

Sebagai contoh, seseorang yang akan melakukan pembayaran tagihan bulanan entah itu listrik, PDAM, atau cicilan lainnya kini tak perlu mendatangi kantor setempat melainkan cukup dengan memanfaatkan smartphone.

2. Komunikasi dan Hubungan Sosial

Teknologi informatika yang terus berkembang memungkinkan komunikasi dan hubungan sosial kian berubah.

Positifnya, komunikasi atau percakapan jarak jauh bisa terjadi tanpa terkendala ruang dan waktu.

Contoh konkrit dapat dilihat dari adanya aplikasi Zoom atau Google Meet yang bisa melihat secara langsung alias bertatap muka meski jarak antarorang berjauhan bahkan mencakup skala luar negeri.

3. Memudahkan Pencarian Informasi

Dampak sosial informatika positif lainnya meliputi kemudahan dalam mencari informasi teraktual.

Jika dahulu kita mesti membeli surat kabar seperti koran atau majalah agar update perihal berita terkini, dengan adanya internet kamu hanya cukup googling dan informasi yang diinginkan pun bisa didapat.

4. Hiburan yang Beragam

Dalam dunia hiburan, perkembangan teknologi informasi memberikan dampak positif lantaran memudahkan seseorang mengakses lagu, video, hingga bermain gim.

5. Inovasi di Bidang Pendidikan

Dampak sosial informatika di bidang pendidikan sangat terasa positif karena adanya inovasi yang memudahkan.

Contohnya adalah cara belajar e-learning atau pembelajaran jarak jauh, mengakses buku lewat e-books, dan lain sebagainya.

6. Meminimalisir Penggunaan Kertas

Teknologi informatika mengandalkan data berbentuk file dalam format tertentu seperti docs, pdf, dan sebagainya sehingga menurunkan penggunaan kertas yang signifikan.



7. Menjawab Persoalan Sehari-hari

Jawaban atas persoalan hidup sehari-hari bisa teratasi berkat perkembangan teknologi informatika, salah satunya seperti tutorial mengenai berbagai hal yang mudah ditemukan di Youtube atau Google.

Dampak Sosial Informatika dari Sisi Negatif

Selain sisi positif, ada pula dampak sosial informatika dari sisi negatif. Apa saja?

1. Sebaran Hoax

dampak sosial informatika

Hoax atau tersebarnya informasi yang salah merupakan salah satu dampak sosial informatika yang negatif.

Jika berita bohong bisa dengan mudah tersebar, hal-hal buruk akan dialami tidak hanya oleh satu individu melainkan merugikan orang banyak.

2. Kecanduan Internet

Alih-alih menambah ilmu, pemakaian internet yang berlebihan justru bisa berdampak buruk.

Dampak buruk tersebut entah dari segi kesehatan atau lebih jauh menjadi kecanduan dan lupa waktu.

3. Cyberbullying

Kekerasan dan perundungan di media sosial maupun internet bisa merusak seseorang.

Bukan tidak mungkin perundungan atau cyberbullying tersebut dapat membuat seseorang menjadi depresi.

4. Berkurangnya Aktivitas Sosial

Berdasarkan survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) terbaru, pengguna internet tahun 2024 mencapai 221.563.479 jiwa dari total populasi 278.696.200 jiwa penduduk Indonesia tahun 2023.

Dalam hitungan persentase, angka tersebut menyentuh 79,5 persen alias meningkat 1,4 persen dari periode sebelumnya.

Hal ini tentu saja berdampak pada aktivitas sosial yang berkurang karena masyarakat mulai berpikir sesuatu hal dapat dilakukan secara online.

5. Berkurangnya Aktivitas Fisik

Dampak sosial informatika yang cukup terlihat dalam beberapa tahun terakhir adalah berkurangnya aktivitas fisik.

Hal ini dikarenakan mulai minimnya masyarakat untuk bergerak, contohnya ketika berbelanja memanfaatkan e-commerce ketimbang datang langsung ke pasar atau toko.

6. Potensi Kehilangan Pekerjaan

Dampak sosial informatika negatif yang mulai terasa dari kemajuan teknologi adalah potensi hilangnya pekerjaan karena otomatisasi.

Misalnya, layanan penjaga pintu tol yang beralih dengan komputerisasi.

7. Potensi Korban Kejahatan

Kejahatan cyber juga termasuk dampak negatif dari berkembangnya dunia informatika.

Selain pembobolan saldo, contoh kasus yang sering dirasakan masyarakat adalah munculnya persebaran data pribadi.

***

Semoga informasi di atas dapat bermanfaat, ya.

Baca artikel menarik lainnya di www.99updates.id dan Google News.

Kunjungi pula laman www.99.co/id guna menemukan beragam rumah idaman dan properti.
Yuk, dapatkan berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #SegampangItu.


Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts