Dulu, area ini merupakan tempat gelap dan terisolasi dari ruangan lainnya. Kini, semakin berkembangnya inovasi, arsitek menciptakan konsep dapur terbuka di dalam rumah. Dapurnya dibuat menyatu dengan taman atau halaman belakang.
Ruang dapur mengalami perubahan besar dalam sejarahnya.
Dahulu, dapur difungsikan benar-benar untuk kegiatan yang hanya berhubungan dengan memasak dan menyiapkan makanan.
Namun hari ini, ruang dapur tidak lagi seperti itu.
Bahkan area ini telah menjadi satu tempat paling favorit dan sangat menyenangkan di dalam rumah.
Walaupun harga tanah kini relatif tinggi, sehingga hanya bisa membeli rumah dengan luas tanah mulai dari 60m2, dan luas bangunan 36m2 – 45m2.
Kini penempatan area dapur bersatu dengan wilayah taman belakang, itu pun hanya kitchen sink dan keran air.
Memiliki dapur terbuka sebernarnya bukan hal yang sepenuhnya buruk lho.
Jika kamu mau berkreasi dan mempercantik rumah, dapur terbuka ini bisa dikonsep sesuai dengan keinginan kamu.
7 Trik Dapur Terbuka Rumah Minimalis
1. Pakai Kanopi
Kanopi boleh menjadi pilihan pertama, bila kamu memiliki budget yang terbatas.
Material kanopi adalah jenis yang termurah namun memiliki daya tahan baik untuk menahan paparan sinar matahari.
2. Perhatikan Arah Angin
Kamu juga harus memperhatikan arah angin di area dapur.
Pilihlah struktur atap dan langit-langit dapur yang tepat untuk melindungi kamu ketika beraktivitas di dapur.
Bahan dan struktur atap yang tepat bisa melindungi kamu dari hujan dan angin.
Baca Juga:
3. Memilih Material Atap Dapur
Gunakan atap dapur dengan plastik fiber yang dipasang berada tepat diatas taman.
Bila hujan, air tidak akan membasahi lantai dapur.
Bahan fiber juga bagus untuk memberikan cahaya alami bagi dapur.
4. Siapkan Keamanan Lebih
Memiliki dapur terbuka harus melakukan beberapa pengamanan lebih.
Sebaiknya tembok pembatas belakang rumah diberikan keamanan khusus seperti, pecahan botol kaca yang disusun sepanjang tepi tembok, kawat berduri, dan trik lainnya.
5. Jangan Tutup Area Dapur
Menyatu dengan taman belakang adalah konsep utama dari dapur terbuka.
Jangan tutup area sepenuhnya.
Sisakan setidaknya ¼ area atap untuk sirkulasi udara bagi dapur yang ditutup dengan material plastik fiber tadi.
6. Kabinet Dapur
Pilihlah bahan kabinet dapur atau kitchen cabinet yang kuat dan tidak mudah lapuk.
Sebab, tempat penyimpanan ini akan ditaruh di luar ruangan.
Rekomendasi material kabinet dapur bisa yang terbuat dari kayu jati, polymer atau kayu lapis.
Bahan-bahan ini sangat direkomendasikan karena jenis kayunya cukup baik bila digunakan untuk luar ruangan.
7. Lantai Dapur
Sama dengan kabinet dapur, material lantai pun harus diperhatikan.
Pilih material yang tahan lama dan tidak terlalu butuh perawatan khusus.
Contohnya, menggunakan bahan semen, batuan, kayu, batu bata, dan bahan-bahan lainnya yang bisa menampilkan kesan alami dan natural pada dapur terbuka.
Kelebihan dari penerapan dapur terbuka akan membuat suasana mood jadi lebih baik dibandingkan menggunakan desain dapur yang tertutup.
Selain itu, dapur akan terhindar dari kelembapan yang bisa menimbulkan berbagai bakteri pada dapur.
Baca Juga:
Semoga artikel ini bermanfaat ya untuk kamu ya, Sahabat 99!
Kunjungi Blog 99.co Indonesia untuk lebih tahu informasi-informasi seputar properti.
Cek 99.co/id untuk mendapatkan rumah terbaik dengan harga terjangkau!