Interior Rumah Anda

10 Inspirasi Dekorasi Pelaminan Minimalis di Rumah. Bujet Aman & Bersahabat!

3 menit

Di tengah kondisi pandemi Covid-19 ini, kita disarankan untuk menyelenggarakan pesta pernikahan di rumah saja. Tak perlu khawatir, pesta di rumah justru bisa menekan bujet dengan menerapkan dekorasi pelaminan yang minimalis.

Tak dapat dipungkiri lagi, banyak orang yang merasa gundah tak bisa menyelenggarakan pesta pernikahan di gedung dengan bermewah-mewahan.

Namun, tak sedikit juga orang yang bahagia tak perlu terbebani menyelenggarakan pesta pernikahan demi untuk terlihat bergengsi di hadapan kerabat dan teman.

Memang menyelenggarakan pernikahan di gedung bisa memakan banyak biaya, bahkan ada yang rela sampai berutang.

Meski demikian, pesta pernikahan yang diselenggarakan di rumah ternyata tidak kalah bergengsi kalau acaranya dipikirkan dengan matang.

Salah satu cara membuat pesta pernikahan terasa sakral dan meriah adalah dengan merancang dekorasi yang tepat.

Yuk, simak inspirasi dekorasi pelaminan berikut ini!

10 Inspirasi Dekorasi Pelaminan Minimalis di Rumah

1. Kesan Natural

dekorasi pelaminan natural

sumber: http://dekorasibungakartini.blogspot.co.id

Berbicara tentang pelaminan, pasti terbesit olehmu dekorasi yang serba mewah, bukan?

Tak melulu seperti itu, nyatanya pelaminan yang dirancang natural terlihat tak kalah menarik.

Pun dekorasi seperti ini tak terhalang oleh luas ruangan, karena pelaminannya tak membutuhkan ruang yang luas.

Baca Juga:

8 Tips Menentukan Tata Letak Dekorasi Lamaran di Rumah. Jadikan Lebih Berkesan!

2. Taman dalam Ruangan

pelaminan taman dalam ruangan

sumber: http://archdays.com

Mirip dengan desain dekorasi pelaminan sebelumnya, dekorasi satu ini juga mengedepankan kesan natural layaknya berada di taman.

Nuansa pelaminan terasa sangat sakral seperti terletak di bawah rindangnya pohon.

3. Nuansa Kayu

pelaminan nuansa kayu

sumber: http://ruffledblog.com

Mendesain backdrop pernikahan bukanlah perkara mudah, tapi hal ini bisa disederhanakan.

Daripada pusing dengan rangkaian bunga yang banyak, kamu bisa menggantinya dengan papan kayu dan diberi sedikit bunga saja.

4. Hangat dan Intim

dekorasi pelaminan intim

sumber: etsy.com

Kalau kamu lebih memilih pelaminan outdoor, dekorasi ini sangat tepat untuk dijadikan acuan.

Tak hanya pengantin yang merasakan suasana kehangatan, tapi interaksi dengan tamu undangan pun dapat terjalin lebih baik.

5. Serba Putih

pelaminan serba putih

sumber: Pinterest Mawarprada Wedding Decoration

Warna putih kerap digunakan dalam dekorasi pernikahan karena dinilai dapat memberikan kesan yang sakral dan suci.



Inilah salah satu alasan kenapa pengantin kerap menggunakan gaun putih.

Pelaminan juga bisa didekorasi dengan warna putih untuk menegaskan kesucian sebuah pernikahan.

6. Nuansa Suci

dekorasi interior pelaminan cantik

sumber: hazanis.blogspot.com

Masih dengan warna putih, dekorasi yang satu ini tampak sangat memukau dengan kesan elegeannya.

Bunga-bunga putih nampak cantik menghias backdrop yang juga berwarna putih.

7. Tanpa Sofa

pelaminan tanpa sofa

sumber: thebridedept.com

Kebanyakan dekorasi pelaminan selalu menggunakan sofa, baik untuk tempat duduk sang pengantin maupun untuk kedua orangtuanya.

Sofa ini bisa diganti menggunakan kursi jika kamu ingin kesan yang lebih minimalis.

Tapi, pastikan kursinya nyaman untuk diduduki, ya!

8. Menggunakan Tenda

tenda pelaminan minimalis

sumber: tenda.ok-rek.com

Pesta pernikahan di rumah umumnya kerap diselenggarakan menggunakan tenda.

Dengan menggunakan tenda ini, dekorasi bisa disesuaikan dengan ukuran lahan dan tendanya.

Namun, jangan ikut-ikutan membangun tenda di badan jalan, karena dapat mengganggu aktivitas masyarakat.

9. Nuansa Putih dan Kayu

nuansa pelaminan putih dan kayu

sumber: paketwalimahsyari.blogspot.com

Dekorasi pelaminan tidak sepenuhnya harus berwarna putih, tapi juga bisa divariasikan dengan beberapa sentuhan elemen lainnya.

Misalnya dengan dedaunan hijau atau papan kayu agar pelaminan terasa lebih berwarna.

10. Warna Meriah

nuansa pelaminan meriah

sumber: idntimes.com

Warna putih juga bisa divariasikan dengan bunga beraneka warna agar tercipta nuansa meriah.

Kalau kamu lebih ingin menggunakan bunga asli, kamu harus selektif dalam memilih bunganya.

Baca Juga:

10 Tips Perencanaan Keuangan untuk Keluarga Muda. Amankan Tabungan!

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari informasi terkait Apartemen West Senayan?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts