Seorang pria menggunakan 11 gerbong kontainer untuk menciptakan rumah kontainer idaman para pecinta hunian unik. Bikin pengen punya!
Semakin sini, jenis hunian di dunia arsitektural semakin unik.
Setelah rumah gua, kini orang-orang berlomba menciptakan rumah unik dari gerbong kontainer.
Hunian yang disebut rumah kotainer ini terdiri dari tumpukan gerbong pengiriman barang.
Apabila dilihat dari luar, tampilannya terkesan biasa saja.
Namun, jika kamu masuk ke dalam, rumah kontainer milik pria asal Amerika Serikat ini terlihat bagaikan hunian kelas atas!
Enggak percaya?
Yuk, kita langsung tur ke dalam rumahnya!
Desain Interior Rumah Kontainer: Tampak Unik Luar dan Dalam
Memilih Material Bangunan
Saat memilih material bangunan, semua orang pastinya mempunyai ide yang berbeda-beda.
Beberapa mungkin menginginkan bahan yang membuat mereka nyaman, namun tidak sedikit juga yang menjunjung estetika dibandingkan kenyamanan bersama.
Dari sekian banyaknya material pembangun rumah, akhir-akhir ini trend rumah dari gerbong kontainer sedang menjalar.
Selain karena terlihat unik, rumah kontainer terbukti lebih murah.
Keputusan ini lah yang diambil oleh Will Breaux.
Pria asal Houston, Amerika Serikat ini membawa pulang 11 gerbong kontainer untuk dijadikan hunian yang unik dan berkelas, tentunya beda dari rumah lainnya.
Bila dilihat dari luar, rumah milik Will memang terlihat sedikit berantakan.
Will membawa pulang 11 gerbong yang diambil dari mobil kontainer berbeda.
Butuh waktu kurang lebih 5 bulan untuk akhirnya dapat mengumpulkan semua gerbon agar siap dijadikan sebuah hunian yang layak.
Secara utuh, rumahnya terdiri dari halaman depan, garasi kecil untuk dua mobil dan satu motor, dan taman belakang.
Will cukup beruntung karena lahan disamping rumahnya masih cukup kosong sehingga ia gunakan untuk penyimpanan barang bekas.
Baca Juga:
Interior Ciamik
Will sudah berencana membangun rumah dari kontainer ini dari tahun 2000.
Hanya saja ia dihadapi berbagai macam kendala seperti mencari kotraktor rumah dan arsitek yang mau merancang desain interior huniannya.
Karena merasa tidak sabar, Will akhirnya memutuskan untuk melakukannya sendiri.
Hasilnya tidak sia-sia.
Selain fasad yang terlihat unik, desain interior rumah kontainer milik Will terlihat sangat terususun dan rapi.
Will menggunakan konsep dan desain kabin American Classic dimana pemakaian material kayu, kulit, dan warna-warna gelap banyak digunakan.
Alhasil, desain interior rumah Will terlihat sangat eksotis, lengkap dengan dekorasi-dekorasi etnis khas Amerika Selatan.
Will juga memadukan konsep eksotisnya dengan beberapa lukisan favorit, membuat ruangan di dalam rumahnya terlihat sangat artistik.
“Saya membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk mencari arsitek dan tim yang rela mengerjakan proyek impian saya ini,” ujar Will.
Ia juga bercerita langsung turut serta selama pembangunan dan perancangan rumah.
Tidak ada satu detail pun yang lepas dari matanya, mulai dari manik-manik sebagai dekorasi meja sampai pemilihan jenis karpet, Will langsung turun tangan.
Pemilihan Material dan Dekorasi Unik
Will mengaku memilih material untuk desain interior hunian dari kontainer tidak semudah yang banyak orang kira.
Ia harus memikirkan banyak aspek demi membangun sebuah hunian yang layak ditinggali.
Dia mendapatkan ide untuk membuat rumah kontainer dari tampilan dan keunggulan kontainer yang tahan bencana, sehingga cocok untuk dijadikan sebagai bahan pembangun rumah.
Namun, ia juga harus tetap mengukur kualitas gerbong kontainer.
“Kontainer pengirim barang sangat kuat, tahan lama, anti hujan badai, dan memiliki karakteristik khusus seperti mudah dibentuk dan dibongkar,” tambah Will.
Untuk membangun rumah uniknya ini, pertama-tama ia merancang skeksa dan denah rumah 3D, lalu setelah berjam-jam mempelajari tentang konstruksi rumah kontainer…
…ia mulai membangun rumah uniknya ini sedikit demi sedikit, dengan bantuan beberapa tangan dalam hal pemindahan gerbong agar tersusun menjadi sebuah rumah.
Baca Juga:
10 Desain Rumah Kontainer Terbaik di Seluruh Dunia | Serba Unik!
Semoga bermanfaat artikelnya ya, Sahabat 99!
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Blog 99.co Indonesia.
Tak lupa, pastikan kamu menemukan properti idaman di www.99.co/id.