Interior Rumah Anda

7 Inspirasi Desain Kamar Mandi Kecil Ukuran 2×2. Terasa Nyaman, Luas & Bebas Suram!

3 menit

Meski ukurannya terbatas, desain kamar mandi kecil yang nyaman, terasa luas dan bebas suram bisa kamu miliki. Enggak percaya? Lihat inspirasi desainnya di artikel ini, ya!

Ukuran yang terbatas memang kerap menjadi hambatan mendesain ruangan agar terasa nyaman, sehat dan cantik dilihat.

Sebagai contoh, kamar mandi yang kecil berukuran 2×2 meter atau bahkan 2×1 meter.

Ukurannya yang kecil tersebut membuat kamar mandi sangat rawan cepat kotor dan jadi sarang bakteri.

Namun tidak perlu khawatir, dengan desain yang tepat kamu bisa mengatasi masalah ini.

Untuk membantumu mendesain, lihat inspirasi desainnya berikut ini!

Inspirasi Desain Kamar Mandi Kecil Ukuran 2×2

1. Desain Modern Tanpa Sekat

desain kamar mandi kecil

sumber: Instagram.com/omahcimut

Desain modern tanpa sekat pemisah dapat menjadi pilihan terbaik.

Sekat antara tempat mandi dan toilet dapat menggunakan gorden agar ruangan terasa lebih luas,

Tambahkan juga rak kamar mandi kecil dan penggantung untuk meletakkan peralatan mandi dan handuk.

2. Desain Monokrom dengan Sekat

kamar mandi kecil

sumber: hipwee

Tidak ingin seluruh lantai basah saat mandi?

Desain monokrom dengan sekat pemisah dapat menjadi pilihan.

Karena ukuran kamar mandi terbatas, gunakanlah sekat berbahan kaca dengan bingkai, sehingga memberikan kesan yang luas pada ruangan sempit.

Kombinasi warna putih dan hitam pada desain ini juga mampu menciptakan kesan modern pada kamar mandi.

Untuk menambah kesan unik dan klasik, penggunaan ubin tegel juga dapat dihadirkan di lantai atau dinding kamar mandi.

3. Desain Kamar Mandi Kecil dengan Bak Air

bak air

Meski terkesan jadul, desain kamar mandi tradisional dengan bak air masih banyak dicari hingga saat ini.

Kamu juga bisa menghadirkan bak air untuk kamar mandi.

Namun, karena ukuran kamar mandi yang terbatas, pilihlah ukuran bak yang tidak terlalu besar.

Untuk menghemat tempat, kamu bisa memilih bak air yang memanjang vertikal.

Desainnya yang unik tentunya akan memberikan kesan tradisional yang khas pada kamar mandi di rumah.

Inspirasi Desain Kamar Mandi Kecil Ukuran 1×2

4. Desain Modern Natural dengan Langit-Langit Tinggi

kamar mandi lorong

sumber: homeworlddesign.com

Kamar mandi kecil berukuran 1×2 meter dapat disiasati dengan penerangan yang tepat dan langit-langit yang tinggi.



Bentuknya yang memanjang menyerupai lorong akan terasa luas dengan dinding yang tinggi dan pencahayaan yang baik.

Untuk memberikan kesan luas pada ruangan sempit, gunakan warna terang dan netral seperti putih sebagai warna dinding.

Kamar mandi pun terasa segar dan bebas suram!

5. Desain Kamar Mandi Kecil Bernuansa Biru

nuansa biru

sumber: jendelabaru.com

Untuk mendapatkan kesan yang lebih segar dan terang, kamu bisa menggunakan kombinasi warna biru dan putih sebagai dinding kamar mandi.

Tambahkan juga cermin dan rak-rak penyimpanan di dinding untuk meletakkan kebutuhan lainnya.

6. Desain Kamar Mandi Kecil dengan Bathtub

desain kamar mandi kecil

sumber: katelavie.com

Tampak pada gambar adalah kamar mandi berukuran 1×2 meter.

Bagian kiri adalah foto sebelum dilakukan renovasi dan sebelah kanan adalah foto hasil akhir.

Perbedaan terlihat pada warna dinding yang lebih putih karena pengecatan ulang dan dinding kayu sebelah kiri yang dilepas.

Selain itu, desain bak mandi terlihat berubah.

Jika sebelumnya bathtub dirancang menyatu dengan dinding, setelah direnovasi, bak mandi terpisah dari dinding.

Desain ini membuat kamar mandi jadi terlihat lebih luas dan nyaman, meski dengan penggunaan bak mandi.

7. Kamar Mandi dengan Perabotan Ramping

kamar mandi kecil

Sumber: Instagram.com/kamarmandimungil

Pemilihan perabot yang digunakan di kamar mandi kecil berukuran 1×2 meter memerlukan perhatian khusus.

Pasalnya, jika salah memilih dapat membuat ruangan makin sempit.

Untuk menyiasatinya, pilihlah perabotan berukuran kecil dan ramping, seperti rak besi yang dapat ditempatkan di atas kloset sehingga menghemat tempat.

Jika menggunakan bak air, jangan lupa untuk memilih yang ukurannya ramping agar tidak membuat kamar mandi terasa sesak dan sumpek.

***

Selamat mendesain kamar mandi kecil.

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99!

Baca juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan impian seperti di Summarecon Bogor?

Pastikan hanya mencari di 99.co/id ya!

***NIT/IQB



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts