Interior Rumah Anda

7 Gambar Desain Kursi Sofa Minimalis untuk Ruang Tamu Idaman

3 menit

Pilihan kursi sofa minimalis yang tepat dapat membuat ruang tamu terlihat lebih serasi dan nyaman. Simak desainnya di bawah ini!

Menata sebuah ruangan bukanlah hal yang mudah.

Setiap furnitur, warna, aspek model, dan ornamen di dalamnya harus senada agar ruangan terlihat serasi.

Dari banyaknya hal yang harus di pertimbangkan, desain sofa merupakan yang paling penting.

Di ruang tamu sendiri, kursi sofa mencakup 60 persen dari ruangan tersebut.

Desainnya terkadang menjadi primadona ruangan, apalagi kalau modelnya unik dan eyecatching.

Nah, kalau kamu sedang bingung memilih, inspirasi gambar dan model kursi sofa minimalis ini bisa jadi inspirasi.

Yuk, kita intip satu-satu!

Desain dan Gambar Kursi Sofa Minimalis

1. Kursi Sofa Multifungsi

Kursi Sofa Multifungsi

sumber: catesthill.com

Salah satu ciri desain minimalis adalah pemanfaatan fungsi sebuah benda.

Kursi sofa minimalis di atas contohnya.

Sofa tersebut tidak hanya berguna sebagai tempat bersantai, tetapi juga tempat penyimpanan bantal.

Sofa ini bisa diulik menjadi beberapa fungsi lainnya.

Jika bagian bawah di tarik ke depan, sofanya dapat berubah menjadi tempat tidur.

Praktis, ya!

2. Kursi Sofa Tanpa Punggung

Kursi Sofa Tanpa Punggung

sumber: home-designing.com

Sofa satu ini pas sekali ditempatkan di rumah bergaya minimalis dan Norwegian.

Kursi sofa ini sudah datang satu paket dengan bantalan yang berbentuk seperti roti lapis.

Absennya punggung sofa membuat furnitur santai itu terlihat lebih ramping dan sleek.

Belum lagi, sofa ini memiliki warnanya yang senada dengan lantai kayu dan perabotan di sekitarnya.

Cantik banget!

Baca Juga:

7 Tips Desain Ruang Tamu Minimalis Model Belgian. Tren Interior Rumah 2020!

3. Sofa Abu-Abu Modern

Sofa Abu-Abu Modern

sumber: design-milk.com

Gambar kursi sofa minimalis selanjutnya memiliki desain modern dengan bentuk padat dan besar.

Sofa ini bisa disimpan di tengah atau sudut ruang tamu.

Di mana pun letaknya, suasana ruang tamu tidak akan terganggu karena warna sofa yang lembut.

Walaupun begitu, warna abu-abu bisa membuat ruang tamu terlihat mati jika tidak digunakan dengan benar.

Sandingkan dengan warna hidup seperti hijau atau kuning agar ruangan terlihat lebih ceria.

4. Kursi Sofa Model Kaki Lurus

Kursi Sofa Model Kaki Lurus

sumber: carousell.com.sg

Kursi sofa minimalis satu ini disebut dengan jengki.



Ini dikarenakan kaki yang yang ramping dan lurus seperti orang yang sedang berjingkat.

Kursi sofa jengki diciptakan dengan desain sederhana tanpa aksen berlebih, membuatnya mudah berbaur di dalam segala macam dan tipe rumah.

Modelnya didukung dengan bantalan sofa yang terpisah, membuatnya lebih mudah ditata dan dibersihkan.

Kamu bisa mengganti jenis dan warna kain kapan saja.

5. Kursi Sofa Sudut

Kursi Sofa Sudut

sumber: timeincuk.net

Kursi sofa sudut terkadang dimanfaatkan di dalam ruang-ruang kecil.

Fungsinya adalah sebagai penghemat ruang, menyediakan space tersisa di tengah ruangan untuk berlalu-lalang.

Sofa ini membentuk huruf ‘L’, dan terkadang diciptakan menjadi 3 bagian.

Satu bagian dibuat siku-siku, sementara lainnya berbentuk sofa biasa.

Untuk sofa model ini, kamu dianjurkan memilih bahan dan bantalan empuk agar bisa diubah menjadi tempat tidur.

6. Sofa Pendek dengan Bantalan Tebal dan Pinggiran Kayu

Sofa Pendek

sumber: deacor.com

Kursi sofa minimalis masa kini banyak yang menggunakan material kayu untuk menciptakan nuansa hangat di dalam ruangan.

Lihat saja gambar desain ruang tamu di atas.

Ruangan terasa lebih nyaman dihuni berkat perpaduan kehangatan kayu sofa dan pencahayaan kuning di belakangnya.

Model pendek membuat ruangan terlihat lebih luas, walaupun sofanya berukuran besar.

7. Kursi Sofa Klasik dan Elegan

kursi sofa klasik

sumber: manual17.com

Kursi sofa kali ini memang tidak diciptakan untuk rumah minimalis.

Namun, modelnya yang sederhana dan klasik membuatnya mudah beradaptasi di segala desain rumah.

Untuk membangun kesan modern, kamu harus bisa memilih warna netral yang senada dengan konsep ruangan.

Selamat berbelanja!

Baca Juga:

8 Tips Memilih dan Menata Furniture Ruang Tamu Minimalis | Memilih Barang Multifungsi Kuncinya!

Dari gambar sofa minimalis di atas, mana yang paling kamu suka?

Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.

Untuk kamu yang tertarik tinggal di hunian minimalis modern seperti Bintaro Plaza Residence, langsung saja kunjungi 99.co/id, ya! 



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts