Tinggal sendirian atau berdua dengan pasangan tentu tak membutuhkan perabot yang besar, termasuk meja makan. Desain meja makan mini pun tentunya akan sangat cocok dipilih bagi rumah-rumah berukuran kecil atau minimalis.
Seperti apa desain unik nan cantik dari meja makan mini ini? Yuk, kita intip!
Inspirasi Desain Meja Makan Mini
1. Meja Ala Bistro
Sarapan di dapur nampaknya masih cukup digemari oleh banyak orang.
Kamu juga salah satunya?
Sebenarnya hal yang satu ini tergolong klasik, namun menjadi solusi bagi kamu yang memiliki dapur sempit.
Jika ingin menggunakan desain meja makan ini, kamu bisa membuat meja makan dan area memasak saling menempel.
Pilihlah meja kecil bergaya bistro yang dilengkapi dengan kursi melengkung.
kamu juga bisa membuatnya nampak seperti sedang di kafe atau bahkan membuatnya tampak romantis dengan cara menambahkan vas bunga di bagian tengahnya.
Satu hal yang perlu diperhatikan:
Pilihlah warna meja makan dan kursi yang sepadan dengan area memasak.
Usahakan juga ukuran meja makan yang tidak terlalu besar, sehingga tidak akan berbeda jauh ukurannya dengan area memasak.
2. Corner Space
Jika desain meja sebelumnya diletakkan menempel dengan area memasak, desain meja makan corner space dibuat menempel ke salah satu sudut ruangan.
Nah, tak sembarangan sudut, kamu harus menempelkan ke sudut ruangan yang dilengkapi dengan jendela.
Disadari atau tidak, meja makan seperti ini akan membawa suasana yang lebih menarik karena kamu bisa makan sambil melihat pemandangan di luar rumah.
Lebih nyaman lagi jika sudut tersebut disinari oleh sinar matahari pagi, sehingga membuat suasana sarapan menjadi lebih hangat dan juga nyaman.
3. Warna Putih dengan Cahaya
Tidak cukup menambahkan meja di samping area memasak?
Tak ada sudut yang tepat di dekat jendela?
Tenang saja karena kamu bisa mencoba untuk mengaplikasikan meja makan mini di rumah dengan cara unik lainnya.
Dalam hal ini, kamu hanya perlu memastikan pencahayaan yang bagus ke bagian meja makan tersebut.
Jangan lupa, gunakan juga warna putih untuk membuat suasana menjadi lebih cerah.
Kamu juga bisa mengombinasikannya dengan berbagai gaya dan desain untuk membuat sudut meja makan jadi jauh lebih menarik.
4. Meja Makan Mini Bergaya Retro
Seperti yang sudah diketahui oleh semua orang, salah satu gaya yang tak mungkin lekang oleh waktu adalah gaya retro.
Meskipun banyak orang merasa gaya seperti ini terkesan ketinggalan zaman, namun terdapat nuansa tertentu yang tidak didapatkan oleh gaya modern masa kini, yakni kesan nostalgia.
Perasaan yang sarat kenangan ini akan memberikan suasana hangat yang tentunya membuat suasana makan malam menjadi lebih intim.
Selain itu, desain meja yang satu ini terlihat sangat mengesankan karena bentuknya yang seperti bunga tulip yang belum mekar.
5. Sandaran Punggung yang Mengikuti Lekuk Meja
Selain fungsional, tentunya salah satu kriteria meja yang harus diperhatikan adalah tampilannya.
Meja yang satu ini sudah memenuhi syarat sebagai meja makan mini yang bisa dipakai berdua.
Untuk desainnya sendiri, bisa dibilang meja makan mini ini terlihat sangat modern.
Hal ini bisa dilihat dari desain penyangga punggungnya yang mengikuti bentuk dari daun meja.
Baca Juga:
Jenis Material Meja Makan dan Tips Cara Memilihnya. Lengkap!
Selain unik, bentuk meja dan kursinya yang menyatu memberikan tampilan compact yang membuat suasana ruang makan terasa lebih rapi.
6. Lipat Jika Sudah Selesai
Salah satu alasan mengapa orang memilih meja makan mini adalah karena keterbatasan ruang.
Nah, bagaimana jika kamu mencoba inspirasi yang bisa membawa teknik penghematan ruang ke level selanjutnya?
Contohnya adalah desain meja makan yang satu ini.
Setelah beres makan, cukup lipat kembali kursi dan ruangan pun akan kembali terasa lebih luas.
Simpel, kan?
Agar lebih menarik, coba pilih desain kursi dengan warna yang pop up dan tidak biasa.
Contohnya warna-warna terang seperti kuning neon ataupun oranye.
7. Meja Lipat dengan Aksen Natural
Selain kursi yang bisa dilipat, ada juga meja makan mini yang bisa dilipat.
Selain praktis, tampilan dari meja ini pun ternyata tidak dilupakan oleh desainernya.
Daun meja dengan material kayu adalah pembeda yang membuat tampilan meja ini terkesan sangat natural.
Jika kamu memiliki rumah mungil dengan tampilan minimalis, jatuhkanlah pilihanmu pada meja yang satu ini.
Selain itu, terdapat dua buah laci mungil yang bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan perlengkapan makan.
8. Gaya Vintage yang Tak Akan Pernah Mati
Memberikan sentuhan vintage pada rumah memang tak pernah membosankan.
Jika kamu tertarik untuk memberikan sedikit suasana jadul, desain meja makan mini yang satu ini akan berbaur dengan sempurna bersama desain interior pilihan di rumah.
Pasalnya, tampilannya yang sederhana membuat meja makan yang satu ini cocok untuk berbagai tema rumah, mulai dari minimalis hingga Scandinavian.
9. Meja Bergaya Trendy dengan Tampilan Modis
Meja makan yang satu ini mengusung desain dengan tampilan meja dan kursi yang jika digabungkan terlihat satisfying.
Meja seperti sangat cocok untuk ditempatkan di sudut ruangan.
Selain bentuknya yang mungil dan menggemaskan, tampilannya yang sleek membuat ruang makanmu terlihat lebih rapi dan berkarakter.
Bagaimana?
Tertarik untuk mencoba desain yang satu ini, Sahabat 99?
10. Meja Dinding yang Praktis
Salah satu dilema memilih meja yang mungil adalah area kaki yang terasa sempit.
Pasalnya, kaki meja akan terasa lebih dekat dengan kaki kita.
Tentunya selalu saja ada solusi untuk setiap masalah.
Dengan meja yang ditempelkan langsung pada dinding, area kaki akan terasa lebih leluasa tentunya.
Dijamin deh, makan makan malam selanjutnya kaki kamu dan pasangan tidak akan saling berbenturan lagi.
11. Meja Makan Mini dari Kayu
Kayu adalah material yang sangat cocok untuk berbagai furnitur mulai dari lemari hingga meja makan.
Tentunya kamu tidak ingin ketinggalan untuk menggunakan material kayu pada meja makan mini di rumah.
Populernya penggunaan bahan yang satu ini adalah karena materialnya yang bisa memancarkan kehangatan.
Baca Juga:
Jika kamu membutuhkan meja makan yang bisa memberikan suasana homey, meja yang satu ini adalah salah satu pilihan yang harus dipertimbangkan.
***
Inilah beberapa desain meja makan mini yang bisa dijadikan referensi.
Tertarik juga untuk menggunakan meja makan mini di salah satu sudut rumah?
Yuk, terapkan salah satu desain yang ada di atas!
Semoga tulisan ini bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi dan artikel menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah impian? Cari saja di 99.co.id!
***Editor: M. Iqbal/Tiara Syahra